Relativitas : Jurnal Riset Inovasi Pembelajaran Fisika
Vol. 8 No. 2 (2025): Jurnal Riset Inovasi Pembelajaran Fisika

PENGEMBANGAN E-MODUL PEMBELAJARAN FISIKA BERBASIS INKUIRI TERBIMBING PADA MATERI SUHU DAN KALOR KELAS XI SMA

Damayanti, Alpina (Unknown)
Panggabean, Deo Demonta (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Oct 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan e-modul pembelajaran fisika berbasis inkuiri terbimbing serta mengevaluasi kelayakan, kepraktisan, dan efektivitasnya dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada materi suhu dan kalor. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan (R&D) yang menggunakan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Validasi dilakukan oleh para ahli materi, media, dan pembelajaran, serta disertai uji respon siswa terhadap e-modul yang dikembangkan. Analisis peningkatan hasil belajar siswa diperoleh melalui perbandingan nilai pretest dan posttest menggunakan N-gain. Hasil validasi menunjukkan bahwa e-modul yang dikembangkan memenuhi kriteria sangat layak, dengan persentase kelayakan materi sebesar 87,4%, kelayakan media 90,6%, dan kelayakan pembelajaran 88,5%. Uji kepraktisan oleh siswa menunjukkan persentase rata-rata 90,6%, yang termasuk kategori sangat praktis. Selain itu, hasil pretest dan posttest menunjukkan peningkatan hasil belajar dengan nilai rata-rata pretest 40,2 dan posttest 82,2, serta nilai N-gain sebesar 0,70 dalam kategori tinggi. Berdasarkan hasil tersebut, e-modul pembelajaran fisika berbasis inkuiri terbimbing dinyatakan layak, praktis, dan efektif digunakan dalam pembelajaran, serta berpotensi mendukung penerapan Kurikulum Merdeka dalam penguatan keterampilan berpikir kritis dan pemecahan masalah siswa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

relativitas

Publisher

Subject

Education Physics Social Sciences

Description

Physics Learning Development of physics teaching materials Development of teaching media physics Development of models and methods of teaching physics Development of physical learning evaluation Physics Learning Curriculum Pedagogic Physics Difficulties Students in learning Physics Development of ...