JURNAL MANAJEMEN DAN BISNIS INDONESIA
Vol. 9 No. 1 (2023): Edisi Bulan Juni

Interaksi Pendidikan dan Pola Pikir Kewirausahaan Terhadap Minat Kewirausahaan Pada Mahasiswa FEB UMG

Respati, Putra Panji (Unknown)
Kurniawan, Aries (Unknown)
Cahyadi, Nur (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2023

Abstract

Pengangguran yang semakin tinggi di Indonesia akibat dampak dari pandemi, kebijakan PHK di perusahaan dan meningkatnya jumlah penduduk Indonesia menjadikan wirausaha adalah salah satu solusi yang dapat dilakukan untuk masalah tersebut. Perguruan tinggi sebagai institusi pendidikan juga turut membantu masalah pengangguran, salah satu cara yang dilakukan adalah melalui pendidikan kewirausahaan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dan data diperoleh melalui penyebaran kuisioner serta dianalisis menggunakan Partial Least Square (PLS). Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat interaksi yang siginifikan padapendidikankewirausahaan terhadap pola pikir kewirausahaan sebesar 3,964 (T-Statistics). Pendidikan kewirausahaan berinteraksi tetapi tidak signifikan terhadap minat kewirausahaan sebesar 0,554 (T-Statistics) dan pola pikir kewirausahaan berinteraksi tetapi tidak signifikan terhadap minat kewirausahaan sebesar 0,487 (T-Statistics).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JMBI

Publisher

Subject

Humanities

Description

JURNAL MANAJEMEN DAN BISNIS INDONESIA adalah publikasi yang dikelola akademisi Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Jember, Jurnal Manajemen dan Bisnis Indonesia menerbitkan artikel secara berkala pada bulan Juni dan Desember secara cetak (print) dan ...