Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Geografi
Vol 9, No 1 (2024): FEBRUARI 2024

HUBUNGAN OPTIMISME DAN DUKUNGAN SOSIAL DENGAN RESILIENSI AKADEMIK PADA MAHASISWA JURUSAN PENDIDIKAN GEOGRAFI UNIVERSITAS SYIAH KUALA

Niskiya, . (Unknown)
Zalmita, Novia (Unknown)
Taher, Alamsyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Mar 2025

Abstract

Sebagai mahasiswa tingkat akhir tentu saja akan menghadapi berbagai tantangan dan kesulitan yang disebabkan oleh pengerjaan skripsi, mulai dari menentukan tema, judul, sampel, alat ukur yang digunakan, kesulitan mendapatkan referensi serta hal lain yang merupakan proses dalam pengerjaan skripsi, sehingga banyak mahasiswa yang tidak dapat menyelesaikan skripsi tepat pada waktunya karena mengalami kendala dalam penulisan skripsi, maka dari itu mahasiswa yang sedang mengerjakan skripsi membutuhkan ketahanan agar mampu bertahan dalam menghadapi kesulitan dalam pengerjaan skripsi. Ketahanan tersebut biasa disebut dengan istilah resiliensi akademik. Optimise dan dukungan sosial merupakan faktor yang mempengaruhi resiliensi akademik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan optimisme dan dukungan sosial dengan resiliensi akademik mahasiswa Jurusan Pendidikan Geografi Universitas Syiah Kuala. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian korelasi. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa tingkat akhir Jurusan Pendidikan Geografi yang berjumlah 81 mahasiswa dan sampel berjumlah 30 mahasiswa yang diambil menggunakan teknik incidental sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik korelasi ganda dan uji signifikansi. Hasil penghitungan diperoleh persamaan regresi Y = 17,42 0,20X1 + 0,07X2 dan korelasi ganda sebesar 0,124 termasuk dalam kategori sangat rendah dengan koefisien determinasi sebesar 1,53 %. Nilai penghitungan signifikansi menunjukkan Fhitung (0,21) ftabel (3,35) pada taraf signifikansi 5% sehingga terima H0 artinya tidak terdapat hubungan yang signifikan antara optimisme dan dukungan sosial dengan resiliensi akademik pada mahasiswa Jurusan Pendidikan Geografi Universitas Syiah Kuala

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

geografi

Publisher

Subject

Astronomy Earth & Planetary Sciences Education Environmental Science Other

Description

urnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Geografi (JIMPGEO) is a scientific journal which is a place for publication of the results of research on the final project of undergraduate (S1) students in the Department of Geography Education. JIMPGEO publishes one volume and four numbers in a year, namely in ...