Jurnal Bakti UPPR
Vol 2 No 1 (2024): JURNAL BAKTI UPP: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

SOSIALISASI PENDIDIKAN SEKS BAGI SISWA SMAN 10 PALANGKA RAYA

Rosmawiah, Rosmawiah (Unknown)
Wurdianto, Kukuh (Unknown)
Marni, Marni (Unknown)
Wibowo, Friza Rahmawanto (Unknown)
Ashari, Mirza Purta (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2024

Abstract

Seks bebas ini banyak terjadi terutama dikalangan remaja. Hal ini dikarenakan kurangnya informasi dan remaja yang tidak memahami tentang dirinya. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi dalam manambah wawasan pengetahuan remaja siswa SMAN 10 Palangka Raya, khususnya tentang pendidikan seks. Melalui kegiatan ini diharapkan para remaja selaku penerus bangsa untuk dapat menjaga pergaulannya sehingga terlepas dari pergaulan bebas ataupun penyimpang seksual dan menghindari dari pernikahan dini Pengabdian ini menggunakan metode penyuluhan, ceramah, diskusi, dan tanya jawab, dan evaluasi. Pengabdian tentang sosialisasi pendidikan seks pada remaja telah dilaksanakan dengan diikuti oleh dosen, mahasiswa KKN Universitas PGRI Palangka Raya, kepala sekolah, guru dan 41 siswa SMAN 10 Palangka Raya. Hasil pengabdian setelah dilaksanakan evaluasi menunjukkan bahwa ada peningkatan pengetahuan baik tentang pendidikan tentang seks, baik itu tentang seks, alat reproduksi, penyimpangan seks, bahaya seks bebas sebelum menikah. Berdasarkan hasil pengabdian masyarakat ini disarankan untuk melakukan tindak lanjut dari penyuluhan yang telah dilakukan. Hal ini perlu dilakukan agar berkesinambun gan sehingga terwujud manajemen kesehatan yang baik dan perlu direkomendasikan adalah mengevaluasi perubahan gaya hidup pada remaja.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JBUPP

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Mathematics Medicine & Pharmacology Neuroscience Nursing Public Health Social Sciences Other

Description

JURNAL BAKTI UPPR adalah jurnal yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Universitas PGRI Palangka Raya. JURNAL BAKTI UPPR mewadahi publikasi hasil kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang dilakukan oleh Dosen sebagai wujud perwujudan Tri Dharma Perguruan Tinggi. ...