Jurnal Sains dan Teknologi
Vol. 14 No. 2 (2025): July

Uji Efektivitas Ekstrak Daun Cengkeh (Syzygium aromaticum L.) dalam Menghambat Pertumbuhan Jamur Apergillus Niger

Dharmadewi, A.A. Istri Mirah (Unknown)
Suryatini, Kadek Yuniari (Unknown)
Rai, I Gusti Ayu (Unknown)
Suanda, I.W. (Unknown)
Wiadnyana, Gusti Agung Gede (Unknown)
Jayantika, I.G.A. Trisna (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jul 2025

Abstract

Penggunaan fungisida sintetis sebagai agen antijamur telah banyak dilakukan, namun residunya dapat menimbulkan resistensi pada lingkungan. Oleh karena itu, pengembangan antifungi berbasis bahan alam yang aman dan efektif menjadi solusi yang yang ramah lingkungan. Daun cengkeh diketahui mengandung senyawa bioaktif seperti eugenol, flavonoid, dan tanin yang memiliki aktivitas antimikroba. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas ekstrak etanol daun cengkeh dalam menghambat pertumbuhan A. niger. Metode yang digunakan eksperimen dengan rancangan posttest only control group design. Uji aktivitas antijamur dilakukan dengan metode difusi cakram pada media Potato Dextrose Agar (PDA) dengan variasi konsentrasi ekstrak sebesar 0%, 5%, 10%, 20%, dan 30%. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan konsentrasi ekstrak berbanding lurus dengan luas zona hambat yang terbentuk. Zona hambat terluas ditemukan pada konsentrasi 30% dengan diameter rata- rata 15,0 mm (sangat kuat). Hasil ini menunjukan bahwa ekstrak etanol daun cengkeh memiliki potensi sebagai bahan aktif dalam formulasi biofungisida nabati, yang aman dan ramah lingkungan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JST

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education

Description

Jurnal Sains dan Teknologi(JST) is a journal aims to be a peer-reviewed platform and an authoritative source of information. We publish original research papers, review articles and case studies focused on Mathematic, Biology, Physic, Chemistry, Informatic, Electronic and Machine as well as related ...