Jurnal Dunia Pendidikan
Vol 6 No 2 (2025): Jurnal Dunia Pendidikan

Implementasi Penguatan Karakter Nasionalisme Dalam Menyikapi Fenomena Transnasionalisme Di SMP Negeri 3 Entikong Perbatasan Kalimantan Barat

Ayuni, Nina (Unknown)
Sulistyarini (Unknown)
Thomy Sastra Atmaja (Unknown)
Amrazi Zakso (Unknown)
Shilmy Purnama (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi penguatan karakter nasionalisme dalam menyikapi fenomena transnasionalisme di SMP Negeri 3 Entikong perbatasan Kalimantan Barat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif metode deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah Kepala Sekolah, Waka Bidang Akademik, Waka Bidang Kesiswaan, Guru dan Peserta Didik SMP Negeri 3 Entikong. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis dilaksanakan dengan reduksi data, penyajian data serta penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program penguatan karakter nasionalisme berbasis kelas yakni melalui program yang dintegrasikan ke dalam perencanaan, proses dan evaluasi pembelajaran, sedangkan penguatan karakter nasionalisme berbasis sekolah dilaksanakan melalui program-program pada kegiatan rutin, spontan, pengkondisian dan keteladanan. Hasil penguatan karakter nasionalisme berbasis kelas dan berbasis sekolah yakni peserta didik cinta tanah air bangsa, bangga sebagai bangsa Indonesia, menunjukkan perilaku menghargai jasa pahlawan, toleransi dalam keberagaman, dan mengutamakan kepentingan umum. Penguatan karakter melalui program tersebut positif dalam menangkal masuknya fenomena transnasionalisme sebagai tantangan terhadap implementasi nasionalisme terutama pada peserta didik di SMP Negeri 3 Entikong.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JURDIP

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Dunia Pendidikan adalah jurnal penelitian peer review akses terbuka yang diterbitkan oleh LPPM Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan Bina Guna. Jurnal Dunia Pendidikan menyediakan platform yang menyambut dan mengakui makalah penelitian empiris asli tentang pendidikan yang ditulis oleh ...