Journal of Innovative and Creativity
Vol. 5 No. 3 (2025)

Landasan Teologis-Filosofis Modernisasi Pendidikan Islam

Aisah, Aisah (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Oct 2025

Abstract

Modernisasi pendidikan Islam merupakan keniscayaan dalam menghadapi dinamika perkembangan zaman yang semakin kompleks. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji landasan teologis dan filosofis yang menjadi dasar modernisasi pendidikan Islam melalui pendekatan kualitatif deskriptif berbasis studi pustaka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa modernisasi pendidikan Islam memiliki landasan teologis yang kuat dalam Al-Qur'an, khususnya QS. Al-Hadid ayat 25, QS. Al-Imran ayat 110, QS. Ar-Ra'd ayat 11, dan QS. Al-Mujadila ayat 11, yang menekankan pentingnya keadilan, kebenaran, perubahan diri, dan peningkatan derajat melalui ilmu pengetahuan. Landasan dari hadis Nabi juga mengafirmasi urgensi menuntut ilmu sebagai kewajiban setiap Muslim, pentingnya ijtihad dalam memahami ajaran Islam secara kontekstual, serta kehadiran pembaharu di setiap masa untuk menjaga relevansi ajaran Islam. Secara filosofis, modernisasi pendidikan Islam didasari oleh kebutuhan rasional untuk menghadapi tantangan global, mengintegrasikan ilmu pengetahuan agama dan umum, memperkuat pembentukan karakter, serta meningkatkan aksesibilitas pendidikan. Modernisasi pendidikan Islam bukan bentuk westernisasi, melainkan proses rasionalisasi yang menyelaraskan nilai-nilai keislaman dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. Dengan demikian, pendidikan Islam modern diharapkan mampu melahirkan generasi yang beriman, berilmu, berakhlak mulia, dan mampu berkontribusi positif dalam peradaban global tanpa kehilangan identitas keislamannya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

joecy

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Journal of Innovative and Creatifity (JOECY) publishes research articles in the field of education which report empirical research on topics that are significant across educational contexts, in terms of design and findings. The topic could be in curriculum, teaching learning, evaluation, quality ...