Penelitian ini dilatarbelakangi oleh urgensi peningkatan kemampuan literasi khusunya dalam menulis teks rekon pada peserta didik, yang seringkali dihadapkan pada metode pembelajaran konvensional yang kurang inovatif dan membosankan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan metode outdoor learning berbasis kode QR dalam pembelajaran menulis teks rekon pada peserta didik kelas IX SMP Negeri 1 Karangdowo Klaten Tahun Pelajaran 2024/2025. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan desain penelitian quasi experimental. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas IX yang berjumlah 256 orang. Sampel terdiri atas dua kelompok yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol yang masing-masing terdiri atas 32 orang, dengan teknik simple random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui tes kemampuan menulis teks rekon (pretes dan postes) untuk mengukur efektivitas metode pembelajaran yang diterapkan. Teknik analisis data menggunakan uji t dengan bantuan program IBM SPSS Statistics 25 terhadap data pretes dan postes guna mengukur efektivitas penggunaan metode outdoor learning berbasis kode QR. Perhitungan uji t menghasilkan nilai sig.(2-tailed) 0,000 yang menunjukkan bahwa penggunaan metode outdoor learning berbasis kode QR efektif meningkatkan kemampuan menulis teks rekon peserta didik. Hasil uji t juga menunjukkan bahwa metode tersebut lebih efektif daripada metode konvensional. Temuan ini mengindikasikan bahwa penerapan metode outdoor learning berbasis kode QR efektif dalam meningkatkan keterampilan menulis teks rekon. Implementasi metode ini dapat menjadi alternatif inovatif untuk meningkatkan kualitas kemampuan menulis, khususnya dalam konteks teks rekon, dan direkomendasikan untuk dapat diterapkan dalam pembelajaran di sekolah secara lebih luas.
Copyrights © 2025