Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan model manajemen pelatihan di SPNF SKB, Jl. Samanhudi No.16, Satria, Kec. Binjai Kota, Kota Binjai, Sumatera Utara 20714. Lebih khusus penelitian ini untukmendiskripsikan indikator keberhasilan SPNF SKB Kota Binjai, mendiskripsikan faktor pendukung keberhasilan SPNF SKB Kota Binjai, mendiskripsikan pembinaan penyelenggaraan program pendidikan non formal di SPNF SKB Kota Binjai.Metode Penelitian ini merupakan penelitian survey lapangan dengan pendekatan kualitatif. di mana masalah yang diteliti berupa kajian deskriptif analitik yang bersifat fenomenologi sinterpretatif.Peneliti akan terjun kelapangan sendiri baik grand tour question, tahap focused and selection, melakukan pengumpulan data, analisis dan membuat kesimpulan. Pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dokumentasi, dan trianggulasi. Dari hasil pembahasan yang telah dijelaskan diatas bahwa model manajemen yang ada di SPNF SKB Kota Binjai adalah model berbasis kompetensi, model magang dan pedampingan, model pelatihan dan berbasis proyek, dan model pratikum. Peserta didik di SKB tersebut memiliki sifat dan attitude yang buruk dimana peserta didik sesuka mereka melakukan hal yang tidak baik, berkata kasar. Maka dapat disimpulkan bahwa di SPNF SKB Kota Binjai tidak memiliki manajemen yang baik, baik didalam sikap peserta didik dan pengurusan SKB. Model manajemen pelatihan dan pendidikan non-formal dapat berbeda-beda tergantung pada tujuan, skala, dan jenis organisasi yang menyelenggarakannya.
Copyrights © 2024