Penelitian ini memfokuskan pada rendahnya motivasi siswa dalam belajar pada mata pelajar IPAS kelas IV SD Negeri 060817 Sakti Lubis. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik melalui media Aplikasi Quizizz. Metode yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang meliputi empat tahap: perencanaan, tindakan,observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah 27 peserta didik di kelas IV. Pengambilan data dilakukan melalui observasi dan tes. Hasilnya menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam hasil belajar setelah penggunaan Aplikasi Quizizz . sebelum tindakan hanya 33% peserta didik yang mencapai kriteria ketuntasan minimal (KKM). Setelah penerapan Aplikasi Quizizz, persentase tersebut meningklat menjadi 55% pada siklus I dan mencapai 92% pada siklus II. Rata-rata nilai peserta didik juga meningkat dari 61,4 pada prasiklus menjadi 69,9 pada siklus I, dan 85,1 pada siklus II
Copyrights © 2024