Kebosanan dan tidak ada variasi media terhadap proses pembelajaran menurunkan sikap berpikir kritis siswa. Hal ini terjadi pada siswa kelas 1 SD Negeri Karanganyar 2 yang merasa saat pembelajaran Pendidikan Pancasila tidak menarik karena media dan model pembelajaran yang dilakukan monoton. Penelitian ini bertujuan untuk menguji keefektifan media Papan Tempel (PanPel) berbasis model Problem Based Learning (PBL) dalam meningkatkan sikap berpikir kritis siwa dalam pembelajaran Pendidikan Pancasila. Metode penelitian ini menggunakan mixed method yaitu data campuran dari data kualitatif dan kuantitatif menggunakan pre-test dan post -test. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan yang signifikan pada sikap berpikir kritis siswa, dengan rata-rata skor post-test meningkat 47% dibandingkan pre-test. Penerapan media Papan Tempel (PanPel) berbasis model Problem Based Learning (PBL) terbukti efektif dalam meningkatkan sikap berpikir kritis untuk siswa kelas 1 SD.
Copyrights © 2024