Edutik : Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi
Vol. 5 No. 3 (2025): EduTIK : Juni 2025

Media Ujian Sekolah Online Berbasis Google Sites

Awon, Sidney (Unknown)
Olii, Djami (Unknown)
Oroh, Rolly Robert (Unknown)
Rompas, Parabelem Tinno Dolf (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jun 2025

Abstract

Ujian merupakan metode evaluasi penting dalam pendidikan, namun pelaksanaannya seringkali dihadapkan pada berbagai kendala seperti kecurangan, kebocoran soal, serta isu logistik dan biaya, terutama di negara kepulauan seperti indonesia. Permasalahan ini mengakibatkan efektivitas dan efisiensi ujian terganggu. Untuk mengatasi hal tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media ujian sekolah online menggunakan google sites. Penelitian ini berfokus pada pengembangan dan evaluasi media ujian online berbasis google sites di smk trinita manado. Tujuan spesifik penelitian ini adalah untuk menghasilkan media ujian sekolah online berbasis google sites dan mengetahui respons siswa terhadap penggunaan media tersebut. Diharapkan sistem ujian online ini dapat menyajikan soal secara praktis, memungkinkan penilaian otomatis, serta mempermudah sekolah dalam penyelenggaraan ujian.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

edutik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Education Electrical & Electronics Engineering Other

Description

Jurnal Edutik merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Jurusan Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Manado. Jurnal ini hadir sebagai wadah bagi para akademisi, peneliti, dan praktisi untuk mempublikasikan hasil penelitian yang berkontribusi dalam ...