Optika : Jurnal Pendidikan Fisika
Vol. 8 No. 1 (2024): OPTIKA: Jurnal Pendidikan Fisika

PENGARUH MODEL DISCOVERY LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA PADA MATERI TEKANAN ZAT DI SMP NEGERI 7 KUPANG TENGAH

Jawa Mukin, Maria Ursula (Unknown)
Maing, Cludia Mariska (Unknown)
Jeliman, Gervansiana (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Feb 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada pengaruh model pembelajaran discovery learning terhadap kemampuan pemecahan masalah peserta didik pada materi tekanan zat di kelas VIII SMP Negeri 7 Kupang Tengah 2022/2023. Jenis penelitian ini adalah pre-eksperimental dengan desain One-Group Pretest-Posttest. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara sampling jenuh, seluruh siswa kelas VIII sebanyak 25 orang. Instrumen yang digunakan adalah tes kemampuan pemecaham ,masalah yang terdiri dari 5 soal yang sudah divalidkan. Hasil rata-rata pretest sebesar 64 dan hasil rata-rata posttest sebesar 75,52. Berdasarkan hasil uji paired sample T-Test diperoleh nilai sig adalah 0,000 dapat disimpulkan terdapat pengaruh model pembelajaran discovery learning terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

optika

Publisher

Subject

Education Physics

Description

OPTIKA adalah jurnal yang mengkomunikasikan kemajuan ilmiah di bidang pendidikan fisika dan ilmu fisika. OPTIKA juga melaporkan temuan baru yang signifikan terkait dengan pendidikan sains (IPA) pada tingkat dasar dan menengah, termasuk: pengembangan media pembelajaran, pengembangan metode ...