Al-Mujahidah : Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Vol 6 No 1 (2025): April

PERAN KOMPONEN KEPRIBADIAN DALAM PENGEMBANGAN PROFESIONAL GURU DI MADRASAH IBTIDA’IYAH NEGERI O3 KABUPATEN SEMARANG

Muhammad Ma’sum (Unknown)
Lilik Sriyanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Penelitian ini mengkaji peran komponen kepribadian dalam pengembangan profesionalisme guru di Madrasah Ibtida'iyah Negeri 03 Kabupaten Semarang yang bertujuan untuk memberikan rekomendasi yang dapat membantu madrasah dalam merancang kebijakan yang lebih efektif untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui pengembangan kepribadian guru yang lebih terintegrasi. Metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus digunakan untuk menggali data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komponen kepribadian guru seperti integritas, empati, kedisiplinan dan kreativitas mempengaruhi kualitas pembelajaran dan hubungan dengan siswa. Faktor-faktor pendukung dalam pengembangan profesional guru meliputi pelatihan yang relevan, dukungan kepala madrasah dan budaya kerja kolaboratif. Pengembangan kepribadian guru harus menjadi prioritas untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Penelitian ini memberikan rekomendasi bagi lembaga pendidikan untuk merancang program pengembangan kepribadian guru yang efektif.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Al-mujahidah

Publisher

Subject

Education

Description

Al-Mujahidah: Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah ini diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah IAI Hamzanwadi NW Lombok Timur sebagai media untuk menyalurkan pemahaman tentang infomasi berupa artikel maupun hasil penelitian lapangan. Jurnal ini ...