Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran media sosial terhadap penerapan boikot produk Israel di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan studi kepustakaan dan literature. Sumber data yang digunakan dari artikel, jurnal, berita, sosial media dan bahan tertulis lainnya. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa boikot produk Israel adalah salah satu bentuk aksi yang dapat dilakukan untuk mendukung rakyat Palestina dan meningkatkan pertumbuhan produk lokal di Indonesia. Dengan adanya aksi boikot produk Israel juga dapat memberikan dampak positif bagi produsen, masyarakat, dan negara secara keseluruhan. Boikot produk Israel di Indonesia melalui media sosial juga telah menjadi fenomena yang signifikan. Aksi boikot ini mencerminkan peran penting media sosial sebagai platform untuk menyuarakan opini dan membentuk pandangan kolektif masyarakat. Dampaknya tidak hanya terasa pada nilai penjualan perusahaan yang menjadi target boikot, tetapi juga memberikan dampak sosial dan politik yang lebih luas. Kata Kunci: Media Sosial, Boikot, Produk Israel
Copyrights © 2024