Di Indonesia, bisnis kuliner Usaha Mikro Kecil Menengah semakin maju. Namun, para pelaku usaha masih banyak mengalami kendala, diantaranya adalah dalam menghitung harga pokok produksi. Pengabdian ini menggunakan pendekatan kualitatif melalui wawancara langsung dengan usaha bubur ayam Pak Maman. Hasil analisis menunjukkan jumlah biaya produksi Usaha Mikro Kecil dan Menengah Bubur Ayam Pak Maman dalam jangka waktu satu bulan adalah Rp10.200.000,00, dengan HPP per porsi sebesar Rp. 4.533,3. Harga jual produk per porsinya adalah Rp. 10.000, menghasilkan margin keuntungan 120,6%. Metode Variable Costing membantu Usaha Pak Maman dalam menetapkan harga jual yang kompetitif dan meningkatkan efisiensi operasional.
Copyrights © 2024