Kegiatan sosialisasi dan pelatihan pembuatan Pupuk Organik Cair (POC) dari air cucian beras diadakan di Pondok Pesantren Mamba'us Sholihin 2 Blitar. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan santri dalam pembuatan POC, yang diharapkan dapat menjadi alternatif yang lebih ramah lingkungan dibandingkan pupuk kimia. Metode pelatihan meliputi ceramah, praktik langsung, dan diskusi, yang melibatkan santri, Ustaz, dan Ustazah pesantren. POC yang dibuat menggunakan bahan organik seperti air cucian beras, molase tebu, dan EM4. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan keterampilan dan kesadaran peserta terhadap manfaat POC, serta penurunan ketergantungan pada pupuk kimia. Pelatihan ini juga berhasil mengurangi limbah dapur dan memanfaatkan air cucian beras sebagai sumber nutrisi bagi tanaman. Kegiatan ini diharapkan dapat berkelanjutan dan diperluas dengan bahan baku lain di masa mendatang.
Copyrights © 2024