Celebes Journal of Community Services
Vol. 4 No. 2 (2025): Juni - November

Edukasi Inovasi Pertanian: Produksi Cabai Katokkon Berbasis Slow Release Organik dan Pengembangan Olahannya di Lembang Rantedada Kabupaten Tana Toraja

Karuru, Perdy (Unknown)
Asdar, Muh. (Unknown)
Indrawati, Urai Suci Yulies Vitri (Unknown)
Kusuma Dewi, Yohana Sutiknyawati (Unknown)
Komaryati, Komaryati (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2025

Abstract

Abstrak terdiri dari 150-200 kata, memuat uraian singkat mengenai masalah dan tujuan penelitian, metode yang digunakan, dan hasil penelitian. Tekanan penulisan abstrak terutama pada hasil penelitian. Abstrak ditulis dalam bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Pengetikan abstrak dilakukan dengan spasi tunggal dengan margin yang lebih sempit dari margin kanan dan kiri teks utama. Kata kunci perlu dicantumkan untuk menggambarkan ranah masalah yang diteliti dan istilah-istilah pokok yang mendasari pelaksanaan penelitian. Kata-kata kunci dapat berupa kata tunggal atau gabungan kata. Jumlah kata-kata kunci 3-5 kata. Kata-kata kunci ini diperlukan untuk komputerisasi. Pencarian judul penelitian dan abstraknya dipermudah dengan kata-kata kunci tersebut. Lembang Rantedada merupakan wilayah dengan potensi pertanian cabai Katokkon yang tinggi, namun produktivitasnya masih rendah akibat ketergantungan pada pupuk kimia dan belum berkembangnya pengolahan hasil. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan produktivitas dan nilai tambah cabai Katokkon melalui penerapan pupuk organik berbasis teknologi slow release berbasis biochar dan kotoran kambing serta pelatihan pengolahan produk olahan cabai katokkon. Metode yang digunakan meliputi pendekatan partisipatif melalui pelatihan, praktik lapangan, dan evaluasi berbasis pre-test dan post-test, observasi, serta uji pasar produk. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa penggunaan pupuk organik slow release meningkatkan produktivitas tanaman hingga 25,4% dan efisiensi biaya pupuk sebesar 18%. Produk olahan berupa bubuk katokkon, hard candy, dan pikel katokkon dan buah memberikan peningkatan pendapatan petani hingga 45% dan mendapat respons positif dari pasar lokal. Pengetahuan dan sikap petani terhadap inovasi pertanian juga meningkat secara signifikan. Kegiatan ini memberikan dampak nyata bagi masyarakat, baik dari sisi ekonomi maupun perubahan perilaku menuju pertanian berkelanjutan. Kesimpulannya, inovasi pertanian berbasis teknologi pupuk organik dan hilirisasi hasil mampu meningkatkan kesejahteraan petani dan layak untuk direplikasi di wilayah dengan kondisi serupa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

celeb

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Celebes Journal of Community Services with ISSN 2962-4088 is a biannual scientific multidisciplinary journal published by STIE Amkop Makassar, Indonesia. It is in the national level that covers a lot of common problems or issues related to community services. The aim of this journal publication is ...