Keberadaan daya tarik desa wisata memberikan banyak peluang bisnis ekonomi bagi masyarakat setempat. Sumber bahan baku local yang melimpah dapat dioptimalkan pemanfaatan dengan menginovasi produk pangan local sebagai buah tangan wisatawan. Pelatihan pengolahan ubi ungu menjadi produk spring roll di Desa Wisata Tinalah berhasil membuka peluang pengembangan produk ekonomi kreatif berbasis potensi lokal, dengan meningkatkan keterampilan dan pengetahuan masyarakat, khususnya pelaku kuliner. Melalui lima tahapan kegiatan sosialisasi, pelatihan produksi, pelatihan pengemasan, pelatihan pemasaran, serta evaluasi dan pendampingan lanjutan masyarakat mampu menghasilkan produk olahan ubi ungu yang bernilai tambah, higienis, menarik, serta siap dipasarkan sehingga menjadi salah satu produk oleh-oleh yang unggul dan khas di Desa Wisata Tinalah.
Copyrights © 2025