Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Sekolah Dasar (JPPSD)
Vol 5, No 2 (2025): Oktober

Penerapan Model Pembelajaran Preview, Question, Read, Summarize, and Test (PQRST) Untuk Meningkatkan Keterampilan Membaca Pemahaman Siswa Kelas V UPTD SD Negeri 181 Barru

Halik, Abd (Unknown)
Musfirah, Musfirah (Unknown)
Annisya, Resky (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2025

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya keterampilan membaca pemahaman. Tujuan penelitian ini yaitu: 1) Untuk mengetahui penerapan model pembelajaran Preview, Question, Read, Summarize, and Test (PQRST) dalam meningkatkan proses belajar membaca pemahaman siswa kelas V UPTD SD Negeri 181. 2) Untuk mengetahui peningkatan keterampilan membaca siswa dengan menerapkan model pembelajaran Preview, Question, Read, Summarize, and Test (PQRST) dalam membaca pemahaman siswa kelas V UPTD SD Negeri 181. Pendekatan penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas. Hasil penelitian siklus I berada pada kualifikasi cukup (C), sedangkan hasil penelitian pada siklus II berada pada kualifikasi baik (B). Kesimpulan penerapan model pembelajaran Preview, Question, Read, Summarize, and Test (PQRST) dapat meningkatkan keterampilan membaca pemahaman siswa kelas V UPTD SD Negeri 181.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jppsd

Publisher

Subject

Education

Description

JURNAL INI MENERBITKAN HASIL PENELITIAN DALAM BIDANG PENDIDIKAN DASAR BAIK TERKAIT PEMBELAJARAN, MODEL PEMBELAJARAN, PENDEKATAN PEMBELAJARAN, STRATEGI PEMBELAJARAN, EVALUASI PEMBELAJARAN DAN METODE DALAM PEMBELAJARAN SEKOLAH ...