JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 3 (2025): Desember

Fear of Missing Out (FoMO) sebagai Prediktor Kecemasan Sosial Pada Remaja

Ajra, Nabila Atika (Unknown)
Bestari, Nurhilal (Unknown)
Tohar, Ahmaddin Ahmad (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Nov 2025

Abstract

Fenomena Fear of Missing Out (FoMO) semakin marak terjadi di kalangan remaja seiring meningkatnya penggunaan media sosial. FoMO merupakan perasaan takut tertinggal dari aktivitas atau pengalaman sosial yang dilakukan orang lain, yang dapat memicu munculnya kecemasan sosial. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menjelaskan hubungan antara FoMO dan kecemasan sosial pada remaja melalui kajian literature. Metode yang digunakan adalah literature review dengan menelaah berbagai hasil penelitian terdahulu. Hasil kajian menunjukkan bahwa FoMO berperan sebagai prediktor signifikan terhadap meningkatnya kecemasan sosial, terutama pada remaja dengan ketergantungan tinggi terhadap media sosial. Kesimpulannya, FoMO tidak hanya berdampak pada perilaku daring, tetapi juga pada kesejahteraan psikologis remaja. Diperlukan intervensi berupa literasi digital, regulasi diri, dan dukungan sosial untuk mengurangi dampak negatifnya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...