Jurnal Cahaya Edukasi
Vol 2 No 4 (2025): Jurnal Cahaya Edukasi: Oktober

Perbedaan Bahasa Laki-Laki dan Perempuan dalam Mengomentari Konten Perselingkuhan pada TikTok Akun @kuatbaca.official

Nada Maulidia (Unknown)
Maulidia, Nada (Unknown)
Fitri, Agnia (Unknown)
Salsabilla, Aisha (Unknown)
Irvan, Andika Rizky (Unknown)
Santoso, Chelsy Rio (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini membahas perbedaan bahasa laki-laki dan perempuan dalam kolom komentar video bertema perselingkuhan di akun TikTok @kuatbaca.official. Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi perbedaan gaya berbahasa berdasarkan tiga aspek yaitu diksi, gaya bahasa, dan kesantunan berbahasa. Metode yang digunakan ialah deskriptif kualitatif dengan pendekatan sosiolinguistik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada aspek diksi, perempuan cenderung menggunakan kata yang emosional dan empatik, sedangkan laki-laki lebih lugas dan sarkastik. Pada aspek gaya bahasa, perempuan sering memakai gaya konotatif seperti metafora dan hiperbola, sedangkan laki-laki dominan dengan gaya denotatif yang menonjolkan rasionalitas. Dalam aspek kesantunan, perempuan umumnya sopan dan empatik, sementara laki-laki cenderung tegas namun menggurui. Secara keseluruhan, jenis kelamin memengaruhi gaya berbahasa di media sosial.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jce

Publisher

Subject

Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences

Description

This journal focuses on publishing research and community service results in the field of education. It aims to provide a platform for academics, researchers, and practitioners to share innovative ideas, scientific findings, and best practices that contribute to the development of education at all ...