Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Desa Sebawang melalui pelatihan dan pendampingan di bidang literasi keuangan dan kewirausahaan. Permasalahan utama yang dihadapi UMKM setempat meliputi rendahnya pemahaman terhadap pencatatan keuangan serta keterbatasan dalam perencanaan dan pengembangan usaha. Kegiatan ini dilaksanakan melalui pelatihan partisipatif, praktik langsung, serta sesi berbagi pengalaman dari pelaku usaha lokal, yang dilengkapi dengan evaluasi pre-test dan post-test. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman peserta, terutama terkait pencatatan transaksi harian, penyusunan laporan laba rugi sederhana, pengelolaan arus kas, perencanaan usaha, dan strategi promosi digital. Dari 30 peserta, lebih dari 80% mampu menyusun catatan keuangan dasar secara mandiri. Beberapa peserta mulai melakukan diversifikasi produk dan memanfaatkan media sosial untuk pemasaran. Program ini berdampak positif dalam mendorong profesionalisme dan keberlanjutan usaha UMKM.
Copyrights © 2025