Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar (JIPDAS)
Vol 5 No 4 (2025): Vol. 5 No. 4 Edisi November 2025

PENGGUNAAN MEDIA WORDWALL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM MENYUSUN KATA DI KELAS I SD GMIT BONIPOI 3456 KOTA KUPANG

Katta, Rigga (Unknown)
Sampe, Markus (Unknown)
Koro, Maxsel (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa kelas I SD GMIT Bonipoi 3456 dalam menyusun kata menjadi kalimat sederhana. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa melalui penggunaan media Wordwall sebagai alat bantu pembelajaran interaktif. Penelitian menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari dua siklus dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan signifikan dari siklus I ke siklus II. Pada siklus I, rata-rata nilai tes siswa sebesar 60,16 dengan ketuntasan 34%, sementara pada siklus II meningkat menjadi 91,16 dengan ketuntasan 100%. Aktivitas guru dan siswa juga menunjukkan perkembangan yang positif. Implikasi dari penelitian ini menunjukkan bahwa media Wordwall efektif digunakan sebagai alat bantu dalam pembelajaran Bahasa Indonesia, khususnya pada materi menyusun kata, karena mampu meningkatkan partisipasi siswa dan pencapaian hasil belajar secara keseluruhan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIPDAS

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal JIPDAS (Jurnal Imiah Pendidikan Dasar) merupakan sarana publikasi untuk para Akademisi seperti Guru, Mahasiswa dan Dosen. jurnal ini bertujuan untuk menjadi wadah publikasi penelitian dibidang pendidikan dasar, jurnal JIPDAS dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas ...