Jurnal Teknik Sipil
Vol. 18 No. 2 (2025): Desember 2025

Pengaruh Penambahan Proporsi Superplasticizer Terhadap Sifat Mekanik Beton

Sonia Herdiani Putri (Unknown)
Alfi Firmantoro (Unknown)
Ignatius Sudarsono (Unknown)
Sutedjo (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Dec 2025

Abstract

Beton merupakan material utama konstruksi yang masih memiliki kelemahan pada kuat tekan dan permeabilitas. Inovasi dengan penambahan Superplasticizer diharapkan mampu meningkatkan kualitas beton. Permasalahan penelitian ini adalah bagaimana pengaruh variasi dosis Superplasticizer (1%, 1,5%, dan 2% dari berat semen) terhadap kuat tekan dan permeabilitas beton dibandingkan beton normal. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan membuat 48 sampel beton silinder dan kubus yang diuji kuat tekan pada umur 7, 14, dan 28 hari serta permeabilitas pada umur 28 hari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan Superplasticizer mampu meningkatkan kuat tekan dan menurunkan permeabilitas, sehingga dapat menghasilkan beton yang lebih kuat, kedap air, dan tahan lama.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jts

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Transportation

Description

Jurnal Teknik Sipil |p-ISSN: 2963-7287|e-ISSN: 2963-6701) merupakan Jurnal Penelitian dan Kajian ilmiah yang diterbitkan Fakultas Teknik Universitas 17 Agustus 1945 Semarang yang terbit setiap 2 (dua) kali dalam setahun yaitu pada bulan Juni dan Desember. Jurnal ini menerima naskah dalam semua ...