Journal of Computers, Informatics, and Vocational Education
Volume 2 Issue 2, July (2025)

Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Video Animasi Menggunakan Adobe After Effect Pada Matakuliah Sistem Telekomunikasi Di Jurusan Pendidikan Teknik Elektronika

Rahmah, Ummiati (Unknown)
Mustapa, Mahmud (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Untuk mengetahui hasil analisis kebutuhan media pembelajaran berbasis video animasi pada matakuliah Sistem Telekomunikasi menggunakan Adobe After Effect. (2) Untuk mengetahui hasil pengembangan desain media pembelajaran berbasis video animasi pada matakuliah Sistem Telekomunikasi menggunakan Adobe After Effect. (3) Untuk mengetahui hasil validasi media pembelajaran berbasis video animasi pada matakuliah Sistem Telekomunikasi menggunakan Adobe After Effect. (4) Untuk mengetahui hasil uji kelayakan media pembelajaran berbasis video animasi pada matakuliah Sistem Telekomunikasi menggunakan Adobe After Effect. Jenis penelitian ini menggunakan metode penelitian R&D dengan model pengembangan 4D yang terdiri dari 4 tahapan yaitu define (pendefinisian), design (perencanaan), development (pengembangan), dan disseminate (penyebaran). Penelitian ini dilaksanakan di kampus Universitas Negeri Makassar Fakultas Teknik Jurusan Pendidikan Teknik Elektronika pada matakuliah Sistem Telekomunikasi. Instrumen penelitian menggunakan lembar penilaian dari validasi ahli materi dan ahli media dan memiliki presentase sebesar 91.67% dan 94.76% dan masuk dalam kategori “sangat layak”. Hasil penilaian mahasiswa yang melibatkan 15 responden memperoleh presentase sebesar 87,72 % dan masuk dalam kategori “sangat layak”. Berdasarkan hasil penilaian media pembelajaran pada matakuliah system telekomunikasi berbasis video animasi masuk dalam kategori “sangat layak” untuk digunakan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

CIVE

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Social Sciences

Description

Jurnal CIVE is published by the Informatics and Computer Engineering Education Study Programme of Makassar State University. The CIVE journal is published periodically three times a year, containing articles on research results and / or critical studies in the field of Informatics and Computer ...