Jurnal Administrasi Pendidikan Islam
Vol. 7 No. 2 (2025): September

Tantangan Supervisi Pendidikan di Era Gen Z : Pendekatan Humanis dan Teknologi

Fawaid, Aan Miftakhul (Unknown)
Rohman, M.Imdadur (Unknown)
Fatichal, Muchammad (Unknown)
Albab, Muhammad Ulul (Unknown)
Fikri, Lora Hilal (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2025

Abstract

Era digital telah membawa perubahan yang signifikan terhadap seluruh aspek kehidupan tidak terkecuali dalam dunia Pendidikan, khususnya dalam konteks supervise Pendidikan. Generasi Z yang tumbuh dan berkembang seiring dengan pertumbuhan teknologi memiliki karakteristik yang unik yaitu melek digital, multitasking , serta lebih menyukai pendekatan pembelajaran yang fleksibel dan personal, yang menuntut supervisor untuk melakukan pendekatan supervisi yang berbeda dari sebelumnya. Supervise yang bersifat konvensional yang bersifat kontrolistik dan satu arah kini tidak lagi efek dalam menghadapi tantangan Zaman. Tulisan ini bertujuan untuk mengidentifikasi tentangan – tantangan utama dalam supervisi Pendidikan di era Gen Z dan menawarkan pendekatan humanis dan berbasis teknologi sebagai Solusi. Pendekatan dengan cara ini menekankan pentingnya hubungan interpersonal yang empatik serta pemanfaatan teknologi digital untuk meningkatkan efektivitas pengawasan terhadap setiap individu. Melalui kajian ini dan analisis kontekstual, tulisan ini menyimpulkan bahwa integritas serta pendekatan humanis dan teknologi merupakan kunci dalam mengatasi kesenjangan dan meningkatkan mutu supervisi Pendidikan saat ini.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JAPI

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Other

Description

The journal provides on articles related to conceptual innovation or empirical research in administration, management, leadership and supervision of Islamic educational ...