Jurnal Akselerasi Merdeka Belajar dalam Pengabdian Orientasi Masyarakat (Jurnal AMPOEN)
Vol 3 No 2 (2025): AGUSTUS-NOVEMBER 2025

PENYULUHAN PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK PADA GURU-GURU SEKOLAH DASAR

Ukti Lutvaidah (Unknown)
Luluk Setyowati (Unknown)
Zeinora (Unknown)
Nur Rizkiyah (Unknown)
Novita Delima (Unknown)
Bado Riyono (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Nov 2025

Abstract

  Pembelajaran matematika di sekolah dasar seringkali menghadapi tantangan, termasuk persepsi siswa yang menganggapnya sulit dan membosankan serta keluhan orang tua mengenai beban tugas matematika yang tinggi . Kondisi ini mengindikasikan perlunya pendekatan pengajaran yang lebih menarik dan relevan, seperti Pendekatan Matematika Realistik (PMRI), yang harus disajikan secara menyenangkan. Kegiatan penyuluhan dan pelatihan ini dilaksanakan di SDN 11 Babelan, Kabupaten Bekasi, dari Januari hingga Maret 2023, melibatkan 15 guru. Metode yang digunakan meliputi observasi awal untuk identifikasi masalah, dilanjutkan dengan perumusan masalah. Kemudian, dilakukan penyuluhan selama tiga sesi yang meliputi pengenalan dasar, komponen, serta teknik PMRI. Setelah itu, para guru melaksanakan praktek mengajar dengan pendekatan realistik, dan diakhiri dengan evaluasi melalui tes praktek, penyelesaian soal, dan penilaian mengajar. Hasil kegiatan menunjukkan antusiasme dan sikap positif yang tinggi dari para guru dalam menerapkan PMRI. Skor rata-rata praktek mengajar mencapai 72, mengindikasikan bahwa para guru telah mulai mengadopsi metode ini meskipun masih terdapat ruang untuk perbaikan dalam penguasaan pengajaran dan pengelolaan kelas. Keberhasilan ini menunjukkan potensi PMRI dalam membantu guru menyajikan matematika secara menyenangkan dan kontekstual. Disarankan agar para guru terus memperbaiki pengajaran dan pengelolaan kelas. Sekolah juga perlu menyediakan program pelatihan berkelanjutan untuk memperdalam pemahaman dan keterampilan guru dengan fokus pada penyajian matematika yang relevan dan menarik, demi meningkatkan minat dan pemahaman siswa secara signifikan.    

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ampoen

Publisher

Subject

Religion Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Social Sciences Other

Description

Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat, sebagai platform bagi para pengabdi, peneliti, praktisi, dan akademisi untuk berbagi pengetahuan, pengalaman, dan hasil layanan yang berkontribusi terhadap pengembangan masyarakat di Indonesia. Berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat ...