Quantum Edukatif
Vol. 2 No. 3 (2025): Quantum Edukatif

Tren Kepemimpinan Transformasional Berbasis Nilai Islam di Perguruan Tinggi Keagamaan

Sri Andayani (Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Pringsewu)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menyintesis model konseptual penerapan kepemimpinan transformasional yang terintegrasi dengan nilai-nilai Islam di Perguruan Tinggi Keagamaan (PTK) serta menganalisis tren publikasi terkait dalam satu dekade terakhir (2015-2025). Menggunakan metode Systematic Literature Review (SLR) dengan protokol PRISMA, penelitian ini menelaah artikel jurnal dari database Scopus dan Google Scholar. Analisis data dilakukan secara tematik untuk memetakan pola integrasi nilai dan dampak manajerialnya. Hasil menunjukkan bahwa integrasi nilai kenabian (Shiddiq, Amanah, Tabligh, Fathonah) ke dalam empat dimensi kepemimpinan transformasional Bass menciptakan varian model kepemimpinan khas PTK yang efektif. Model ini mampu meningkatkan Organizational Citizenship Behavior (OCB) berbasis Islam dan kinerja dosen melalui mekanisme motivasi transendental (niat ibadah) dan keteladanan (Uswah Hasanah). Studi ini merekomendasikan perlunya reformasi kriteria seleksi pimpinan PTK yang lebih menekankan pada integritas moral-spiritual serta pengembangan kurikulum pelatihan manajerial berbasis nilai Islam.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

QE

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Quantum Edukatif: Jurnal Pendidikan Multidisiplin adalah wadah pengetahuan yang berfokus pada eksplorasi dan pemahaman mendalam terkait perkembangan terbaru dalam dunia pendidikan. Jurnal ini bertujuan untuk menjadi platform bagi para akademisi, peneliti, dan praktisi pendidikan yang ingin ...