Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar, model pembelajaran, dan budaya sekolah terhadap prestasi belajar Pendidikan Agama Islam (PAI). Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis regresi linier berganda terhadap 40 siswa sebagai responden. Hasil analisis menunjukkan bahwa ketiga variabel independen tidak berpengaruh signifikan terhadap prestasi belajar PAI, yang ditunjukkan oleh nilai uji parsial motivasi belajar (t = –1.760; p = 0.087), model pembelajaran (t = –0.292; p = 0.772), dan budaya sekolah (t = 1.314; p = 0.197), serta uji simultan yang juga tidak signifikan (F = 1.123; p = 0.353). Nilai koefisien determinasi (R² = 0.086) menunjukkan bahwa hanya 8,6% variasi prestasi dapat dijelaskan oleh ketiga variabel tersebut. Dengan demikian, ketiga faktor yang diteliti bukan merupakan prediktor utama prestasi PAI. Penelitian ini merekomendasikan perlunya memasukkan variabel tambahan seperti efikasi diri, kemampuan awal, dan dukungan keluarga untuk memperoleh model prediksi yang lebih komprehensif.
Copyrights © 2025