DEIKTIS: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra
Vol. 5 No. 3 (2025)

Pelanggaran Kesantunan Berbahasa Pada Channel Youtube “Mama Lela Series” Episode 412 ‘Patrol Keliling Satu Kampung’

Mella Elviana (Universitas Islam Darul 'Ulum Lamongan, Indonesia)
Hendrik Furqon (Universitas Islam Darul 'Ulum Lamongan, Indonesia)
Bisarul Ihsan (Universitas Islam Darul 'Ulum Lamongan, Indonesia)



Article Info

Publish Date
15 Sep 2025

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bentuk pelanggaran kesantunan berbahasa pada channel YouTube “Mama Lela Series” episode patrol keliling satu kampung. Jenis metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data diperoleh berupa bentuk analisis deskripsi dan isi tuturan dialog antar tokoh pada “Mama Lela Series” episode patrol keliling satu kampung. Pengumpulan data penelitian ini menggunakan teknik simak bebas libat cakap dan teknik catat. Hasil penelitian ditemukan bentuk tuturan sebanyak 19 data, kemudian dipaparkan bentuk pelanggaran enam maksim berdasarkan teori Leech. Hasil analisis pada “Mama Lela Series” episode patrol keliling satu kampung yakni, 1) bentuk pelanggaran maksim kebijaksanaan 4 data, 2) bentuk pelanggaran maksim kedermawanan 3 data, 3) bentuk pelanggaran maksim pujian 3 data, 4) bentuk pelanggaran maksim kerendahatian 4 data, 5) bentuk pelanggaran maksim persetujuan 3 data, dan 6) bentuk pelanggaran maksim simpati 3 data.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

deiktis

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

DEIKTIS: Journal of Language and Literature Education is an academic journal published in April, August and December by the Indonesian Muslim Lecturer Association. This journal presents scientific articles on Learning, Education, Literature, Linguistics, ...