Abdi: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Vol 7 No 3 (2025): Abdi: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat

Pelatihan Digital Canva untuk Pengembangan Perangkat Pembelajaran dalam Peningkatan Kompetensi Guru SMK

R Mursid (Universitas Negeri Medan)
Abdul Hasan Saragih (Universitas Negeri Medan)
Agus Junaidi (Universitas Negeri Medan)
Keysar Panjaitan (Universitas Negeri Medan)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2025

Abstract

Penguasaan kompetensi digital guru SMK sangat penting agar pembelajaran lebih responsif terhadap perkembangan teknologi dan kebutuhan industri. Namun, banyak guru masih menghadapi kendala dalam memanfaatkan aplikasi digital untuk pengembangan perangkat pembelajaran. Program Pengabdian kepada Masyarakat ini melibatkan 20 guru SMK di Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai. Kegiatan dilaksanakan melalui tiga tahap: (1) sosialisasi kurikulum responsif teknologi, (2) pelatihan intensif penggunaan Canva untuk pembuatan perangkat pembelajaran, dan (3) pendampingan serta evaluasi hasil. Instrumen evaluasi meliputi angket pemahaman (skala Likert 1–5), pre-test dan post-test keterampilan digital, serta penilaian produk perangkat pembelajaran. Hasil pre-test menunjukkan rata-rata skor pemahaman 62,50 (kategori kurang), meningkat menjadi 85,00 pada post-test (N-Gain = 0,60, kategori sedang–tinggi). Analisis angket menunjukkan peningkatan pemahaman guru terhadap Canva sebesar 80% (kategori baik–sangat baik). Tingkat kepuasan peserta terhadap materi pelatihan mencapai 72,6% (kategori baik), sementara 91% peserta mampu menghasilkan perangkat pembelajaran berbasis Canva yang dinilai layak oleh validator ahli (rata-rata skor kelayakan 3,45 dari 4). Hasil ini membuktikan bahwa pelatihan Canva efektif meningkatkan pemahaman, keterampilan digital, serta kreativitas guru dalam merancang perangkat pembelajaran interaktif. Program juga berhasil membentuk komunitas belajar guru yang aktif berkolaborasi dalam pengembangan media pembelajaran berbasis teknologi. Dengan demikian, pelatihan serupa layak direplikasi di wilayah lain untuk memperkuat kompetensi digital guru SMK.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

abdi

Publisher

Subject

Education Environmental Science Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Abdi bertujuan untuk memfasilitasi publikasi artikel yang disarikan dari hasil pengabdian dan pemberdayaan masyarakat. Jurnal Abdi ini membatasi pengabdian masyarakat yang berada dalam ruang lingkup bidang: Pembangunan manusia dibidang pendidikan dan Sosio-Humaniora, Pengentasan kemiskinan, ...