Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan
Vol 15, No 2 (2024): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN

PENGARUH PENGETAHUAN BENCANA TERHADAP KESIAPSIAGAAN MENGHADAPI BENCANA

Yeni Nur Rahmayanti (STIKes Mitra Husada Karanganyar)
Dewi Wulandari (STIKes Mitra Husada Karanganyar)
Eka Novitayanti (STIKes Mitra Husada Karanganyar)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2024

Abstract

Bencana merupakan suatu peristiwa atau rangkaian peristiwa yang mengancam dan menggangu kehidupan dan penghidupan  Masyarakat. Kesiapsiagaan bencana sebagai tindakan-tindakan yang memungkinkan untuk mampu menanggapi suatu situasi bencana secara cepat dan tepat guna. Tujuan penelitian ini Pengaruh Pengetahuan Bencana terhadap Kesiapsiagaan Bencana Pada Masyarakat. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi pada penelitian ini warga dukuh Mojorejo sebanyak 150 orang dengan Teknik sampling yang digunakan yaitu Simple Random Sampling dan didapatkan sampel sebesar 60 responden. Dengan variabel pengetahuan tentang bencana dan kesiapsiagaan menghadapi bencana. Hasil penelitian didapatkan bahwa masyarakat memiliki tingkat pengetahuan baik sebanyak 47 dengan presentase 78,3% dan memiliki tingkat kesiapsiagaan baik sebanyak 44 dengan presentase 73,3%. Hasil analisa pengaruh tingkat pengetahuan terhadap kesiapsiagaan bencana pada masyarakat didapatkan nilai ρ = 0,018 (ρ = 0,05), maka H0 ditolak sehingga dapat disimpulkan Pengaruh Pengetahuan Bencana Terhadap Kesiapsiagaan Menghadapi Bencana Pada Masyarakat.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jikk

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan contributes to the dissemination of information related to nursing and midwifery research and evidence-based study on nursing and midwifery issues. The scope of this journal is broadly multi-perspective in nursing and midwifery areas such as Nursing Education, ...