JPI
Vol 1, No 1 (2016)

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA MATERI ENERGI BUNYI

Nur’Azizah, Hani (Unknown)
Jayadinata, Asep Kurnia (Unknown)
Gusrayani, Diah (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2016

Abstract

Kemampuan yang menekankan pada sesuatu yang dapat diterima oleh akal dan mempertimbangkan segala alternatif sebelum mengambil keputusan merupakan kemampuan yang dibutuhkan saat ini untuk filter informasi yang aksesnya semakin mudah dan tanpa batas, oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap kemampuan berpikir kritis siswa pada materi energi bunyi. Metode dan desain dalam penelitian ini adalah eksperimen dan pretes-postes control group design dengan subjek penelitian adalah siswa kelas IV SDN Corenda dan Nanggerang Kecamatan Cisitu Kabupaten Sumedang tahun ajaran 2015/2016. Hasil penelitian menunjukkan: model pembelajaran inkuiri terbimbing dan pembelajaran konvensional dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa pada materi energi bunyi secara signifikan dan peningkatan kemampuan berpikir kritis dengan perlakuan model pembelajaran inkuiri terbimbing lebih baik secara signifikan daripada pembelajaran konvensional. Siswa merespon positif dan guru melakukan kegiatan positif dalam pembelajaran menggunakan model pembelajaran inkuiri terbimbing, namun, guru masih kurang optimal dalam mengelola kelas.Kata Kunci: Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing, Kemampuan Berpikir Kritis, Energi Bunyi.

Copyrights © 2016






Journal Info
JPI

Abbrev

penailmiah

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal Pena ilmiah adalah jurnal ilmiah edisi online yang berbasis hasil-hasil penelitian dalam ranah pendidikan guru sekolah dasar. Penelitian meliputi desain penelitian tindakan kelas, eksperimen, studi kasus, dan lain-lain. Scope penelitian meliputi model, metode, strategi, pendekatan, dan media ...