cover
Contact Name
-
Contact Email
lppm@univbinainsan.ac.id
Phone
+6281367729051
Journal Mail Official
lppm@univbinainsan.ac.id
Editorial Address
Jalan Jendral Besar H.M Soeharto KM 13 Kelurahan Lubuk Kupang, Kecamatan Lubuklinggau Selatan I Kota Lubuklinggau, Provinsi Sumtera Selatan
Location
Kota lubuk linggau,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas
ISSN : 25411896     EISSN : 26148714     DOI : https://doi.org/10.32767/jusikom.v9i1
Core Subject : Science,
JUSIKOM is a place of information in the form of research results, literature studies, ideas, application of theory and critical analysis studies in the fields of research in the fields of Computer Systems, Computer Science, and Electronics. Focus and Scope: Embedded system, Intelligent control system, Software engineering, Computer network, Mobile computing, Artificial Intelligent, Internet of Things, and Information system.
Articles 212 Documents
Perancangan Dan Penerapan Wireless Distribution System (WDS) Pada Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Musi Rawas Saputro, Haris
Jurnal Sistem Komputer Musirawas (JUSIKOM) Vol 1, No 1 (2016): JURNAL SISTEM KOMPUTER MUSIRAWAS (JUSIKOM) DESEMBER
Publisher : STMIK MUSIRAWAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu perubahan utama di bidang telekomunikasi adalah penggunaan teknologi wireless. Jaringan dapat bekerja dengan efektif dan memberikan produktivitas terbaik, jika secara terus menerus dapat melayani pemakainya. Diperlukan pemilihan berdasarkan pemilihan komputer, aplikasi software dan infrastruktur, termasuk di dalamnya konfigurasi jaringan yang digunakan. Selain harus berfungsi dengan optimal, maka terdapat kebutuhan untuk kinerja (performance). Untuk memperluas cakupan area hotspot salah satunya menambah Access Point dengan sistem WDS, dimana diharapkan adalah membangun dan menganalisa jaringan WDS dengan konfigurasi star dan mesh, serta memilih konfigurasi WDS yang sesuai dengan situasi dan kondisi setempat. Penelitian dilakukan dengan merancang, membangun, menguji, dan mengambil data jaringan wireless untuk hotspot serta menganalisis perbandingan konfigurasi star dan mesh. Hotspot terbatas hanya bisa dipasang pada 2 AP WDS, sehingga pilihan konfigurasi star dan mesh bisa dipakai, di mana throughput yang dihasilkan pada konfigurasi star lebih baik dibandingkan dengan konfigurasi mesh. Performa konfigurasi star lebih baik dibandingkan dengan mesh.
RANCANG BANGUN KOMPUTER HEMAT ENERGI MENGGUNAKAN RASPBIAN BERBASIS RASPBERRY PI PADA STMIK MUSI RAWAS LUBUKLINGGAU Arifin, M. AGUS Syamsul
Jurnal Sistem Komputer Musirawas (JUSIKOM) Vol 3, No 1 (2018): JURNAL SISTEM KOMPUTER MUSIRAWAS (JUSIKOM) JUNI
Publisher : STMIK MUSIRAWAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakRaspberry merupakan sebuah komputer mini yang memiliki kinerja serupa dengan komputer kebanyakan tetapi mengkonsumsi daya yang relatif kecil yaitu dengan tegangan 5v dan arus minimal 1A  dan arus ideal sebesar 2A sehingga daya yang di butuhkan untuk mengoperasikan komputer ini hanya sebesar 5 watt untuk daya minimal dan untuk kinerja yang ideal hanya membutuhkan daya sebesar 10 watt. Raspbian merupakan sebuah sistem operasi yang di khususkan bekerja pada perangkat komputer yang menggunakan prosessor berarsitektur arm sehingga dalam penelitian ini peneliti akan menggunakan raspberry yang di kombinasikan dengan raspbian untuk mendapatkan sebuah sistem komputer yang membutuhkan daya listrik minimal untuk kinerja yang maksimal.            Pada kampus STMIK Musi Rawas Lubuklinggau masih menggunakan komputer desktop yang membutuhkan daya listrik yang besar untuk menjalankan sistem sehingga membuat penggunaan energi listrik menjadi besar. Kata Kunci : Raspberry Pi, Raspbian, Komputer AbstractRaspberry is a mini computer that has similar performance to most computers but consumes relatively small power with a voltage of 5v and a minimum current of 1A and ideal current of 2A so that the power required to operate this computer is only 5 watts for minimal power and for performance the ideal requires only 10 watts of power. Raspbian is an operating system that specializes in working on computer devices that use processor arm architecture so that in this study researchers will use raspberries in combination with raspbian to get a computer system that requires minimal electrical power for maximum performance. On the campus STMIK Musi Rawas Lubuklinggau still use desktop computers that require large electrical power to run the system so as to make the use of electrical energy becomes great.  Keyword : Rasperry Pi, Raspbian, Computer
Perancangan Network Attached Storage (NAS Berbasis OpenWrt di PT. Juanda Sawit Lestari Kabupaten Musirawas Kurniawan, Rudi
Jurnal Sistem Komputer Musirawas (JUSIKOM) Vol 2, No 2 (2017): JURNAL SISTEM KOMPUTER MUSIRAWAS (JUSIKOM) DESEMBER
Publisher : STMIK MUSIRAWAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dewasa Ini perkembangan Teknologi wireless berkembang sangat pesat. Dengan adanya teknologi wireless ini menjadi penggunaan kabel semakin berkurang. Tujuan dari pembuatan Network Attached Storage (NAS) adalah untuk membuat suatu sistem penyimpanan jaringan yang dapat diakses kapan saja dan dimana saja. Network Attached Storage (NAS) merupakan storage harddisk yang dikonfigurasi dengan memberikannya IP Address dan dipasang di jaringan. Dengan menggunakan NAS, sebuah harddisk bisa diakses oleh beberapa user secara bersamaan, sehingga penyimpanan data bisa dilakukan terpusat dan mencegah terjadinya redundan data. OpenWrt dapat dilihat sebagai distribusi Linux untuk device embedded. Daripada membuat sebuah firmware yang statik. OpenWrt menyediakan file sistem yang dapat ditulis dengan manajemen paket. Hal ini akan membebaskan pengguna dari vendor untuk bisa memilih dan mengkonfigurasi aplikasi sehingga dapat melakukan perubahan device melalui penggunaan aplikasi yang cocok. Metode penelitian yang digunakan adalah NDLC (Network Development Life Cycle). Dari hasil pengujian, didapatkan sistem NAS yang menyediakan suatu layanan data yang dapat disimpan di jaringan komputer.
Perancangan Dan Implementasi Streaming Video Multicast Di SMAXaverius Sebagai Media Pembelajaran Khairani Daulay, Nelly
Jurnal Sistem Komputer Musirawas (JUSIKOM) Vol 2, No 1 (2017): JURNAL SISTEM KOMPUTER MUSIRAWAS (JUSIKOM) JUNI
Publisher : STMIK MUSIRAWAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Video merupakan sarana penyampaian informasi yang sangat lengkap dan dapat diimplementasikan menggunakan teknologi streaming. Layanan jaringan untuk pertukaran media secara lokal sangat membantu kegiatan belajar mengajar, misalnya pemutaran video pembelajaran secara simultan. Penyampaian informasi berupa video ini dapat dilakukan dengan pengiriman paket secara unicast maupun multicast. Streaming video multicast dalam implementasinya dimana router SMA Xaverius Lubuklinggau dijadikan Rendezvous Point (RP). Pengujian dilakukan dengan pemutaran video dengan beberapa penerima sekaligus menggunakan protokol HTTP dan RTP. Pengujian dilakukan pada jam sibuk dilingkungan SMA Xaverius Lubuklinggau yang telah ditetapkan berada pada pukul 12.00-14.00. Throughput yang terjadi pada multicast (RTP) sebesar 0.537 Mbit/sec untuk 4 penerima, lebih kecil dari pada unicast (HTTP) yaitu 1.291 Mbit/sec untuk 4 penerima sehingga jaringan tidak terbebani secara berlebihan. Delay dan jitter pada unicast lebih besar daripada multicast yang disebabkan header unicast lebih panjang dari pada multicast. Pengujian juga dilakukan dengan melakukan streaming pada jaringan WiFi di SMA Xaverius Lubuklinggau dimana terjadi kehilangan paket data yang tinggi. Hal tersebut disebabkan karena WiFi mengalami penurunan kualitas sinyal serta dipengaruhi oleh banyaknya pengguna yang mengakses WiFi tersebut.
PERBANDINGAN BUBBLE SORT, SHELL SORT DAN KOMBINASI BUBBLE SORT DENGAN SHELL SORT Rachmat, Nur
Jurnal Sistem Komputer Musirawas (JUSIKOM) Vol 3, No 1 (2018): JURNAL SISTEM KOMPUTER MUSIRAWAS (JUSIKOM) JUNI
Publisher : STMIK MUSIRAWAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakData terurut diperlukan untuk pengolahan data. Penggunaan algoritma pengurutan yang tepat dapat mempercepat waktu pengurutan. Shell Sort dan Bubble Sort dapat dikombinasikan untuk mendapatkan algoritma dengan dengan waktu yang lebih baik. Kombinasi dilakukan dengan cara menggunakan dua algoritma secara bergantian. Shell Sort digunakan pada tahap awal kemudian dilanjutkan dengan dengan Bubble Sort. Algoritma pengurutan yang memiliki waktu yang lebih baik dapat dikelompokan berdasarkan jumlah elemen data. Bubble Sort lebih cepat dibandingkan Shell Sort untuk jumlah elemen acak sampai dengan 20. Sedangkan untuk elemen acak 30 sampai dengan 9000, Shell Sort lebih cepat dibandingkan Bubble Sort dan Shell-Bubble Sort untuk semua jumlah elemen acak. Kemudian algoritma Shell-Bubble Sort lebih cepat dibandingankan algoritma Bubble Sort pada jumlah elemen acak 500 sampai dengan 9000. Kata kunci— Bubble Sort, Kombinasi, Shell Sort 
SIMULATOR PENGHITUNG JUMLAH KENDARAAN PADA PINTU MASUK DAN KELUAR BERBASIS ARDUINO saputra, zulhipni reno
Jurnal Sistem Komputer Musirawas (JUSIKOM) Vol 2, No 2 (2017): JURNAL SISTEM KOMPUTER MUSIRAWAS (JUSIKOM) DESEMBER
Publisher : STMIK MUSIRAWAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem perparkiran yang ada saat ini masih menggunakan sistem perparkiran konvensional yang hanya memanfaatkan lahan parkir dan petugas parkir yang mengendalikan tiap-tiap kendaraan yang masuk, dan juga sering kali tidak memperhatikan daya tampung. Perangkat sistem penghitung jumlah kendaraan melewati pintu tersebut adalah perangkat yang bisa dimanfaatkan dalam perancangan sebuah sistem baru yang akan diaplikasikan pada area perparkiran. Dari permasalahan ada, sistem penghitung jumlah kendaraan yang dapat memberikan informasi kepada pengguna parkir. Arduino Uno dapat memberikan informasi jumlah kendaraan dengan cara diprogram sesuai jalan oprasi perhitungan khususnya Counter Up dan Counter Down. Dimana masukan sinyal clock dikuatkan oleh sebuah komparator infrared dan photodiode, untuk mendapatkan sebuah clock dari gerakan yang melintas pada ujung kedua sensor tersebut. Dan kemudian Arduino Uno akan menampilkannya kedalam tampilan LCD 2X24 Karakter.
Implementasi Perancangan IP Camera Untuk Pengawasan Keamanan Pada Cv. Petrokimia Menggunakan Web Server Di Gudang Distributor Pupuk Lubukkupang Daulay, Nelly Khairani
Jurnal Sistem Komputer Musirawas (JUSIKOM) Vol 1, No 1 (2016): JURNAL SISTEM KOMPUTER MUSIRAWAS (JUSIKOM) DESEMBER
Publisher : STMIK MUSIRAWAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam sistem teknologi pemantauan melalui jaringan internet, IP Camera adalah salah satu pilihan yang tepat. Sebuah kamera IP adalah jaringan kamera video digital yang mentransmisikan data melalui Link Fast Ethernet. Kamera IP juga disebut kamera jaringan yang paling sering digunakan. IP Camera merupakan perangkat yang mampu bekerja layaknya sebuah web server sederhana. Kamera IP memungkinkan pemilik rumah, kantor, atau gudang-gudang untuk melihat kamera mereka melalui koneksi internet yang tersedia melalui komputer atau ponsel. CV. Petrokimia yang bergerak dibidang distributor pupuk yang berlokasi di lubuk kupang yang sistem keamanannya dilakukan oleh seorang penjaga menjadi kurang efektif karena penjaga hanya bertindak sendirian sesuai jadwal mereka untuk mengawasi seluruh keadaan area gudang. Oleh karena itu perlu dibuat sistem pemantauan keamanan pada CV. Petrokimia di gudang distributor pupuk lubuk kupang dengan berbasis web server, sehingga bisa diakses dengan jaringan internet akan memudahkan proses pemantauan dan pengawasan.
PERANCANGAN APLIKASI DISPOSISI SURAT MASUK DAN PEMBUATAN SURAT KELUAR DI STMIK MUSIRAWAS LUBUKLINGGAU BERBASIS WEB MOBILE Irawan, Davit
Jurnal Sistem Komputer Musirawas (JUSIKOM) Vol 3, No 1 (2018): JURNAL SISTEM KOMPUTER MUSIRAWAS (JUSIKOM) JUNI
Publisher : STMIK MUSIRAWAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakPada saat ini perkembangan dari teknologi komunikasi berkembang begitu pesat, saat ini telah banyak bermunculannya alat telekomunikasi atau perhubungan yang canggih, diantaranya yaitu telepon, seluler, televisi, radio, telegram, facsimile dan lain sebagainya. Dengan pentingnya keberadaan dari surat suatuinstansi atau perusahaan perluuntuk dapat melakukan pengolahan dengan baik dari surat yang mereka miliki, akan tetapi saat ini suatu instansi atau perusaan telah melakukan berbagai kesalahan dalam proses pengelolaansuratatau data-data penting yang ada.Pada STMIK Musirawas Lubuklinggau yang merupakansalahsatuperguruantinggi di kotaLubuklinggau, mengalami permasalahan dalam pengolahan surat keluar dan surat masuk beserta dengan disposisi surat, dimana proses system pencatatan sura tmasuk dan surat keluar masih menggunakan proses manual akibatnya sulit menemukan kembali arsip yang diperlukan untuk proses pelaksanaan kegiatan, sehingga terjadi dan terdapat duplikasi arsip serta menumpuknya data yang memenuhi ruangan akademik STMIK Musirawas Lubuklinggau Dalam penelitian ini,akan dibangun Perancangan dan Implementasi Perancangan Aplikasi Disposisi Surat Masuk Dan Pembuatan Surat Keluar Di Stmik Musirawas Lubuklinggau Berbasis Web Mobile, aplikas iini membatu Permasalahn STMIK Musirawas dalam melakukan pengolahan data surat masuk dan surat keluar, Rancangan Aplikasi ini dibangun berbasis Web Mobile dan aplikasi dibangun dengan metode pengembangan sistem Waterfall, serta MySQL sebagai database aplikasi. Berdasarkan blackbox testing dan hasil evaluasi terhadap responden pengguna aplikasi, maka didapatkan bahwa Aplikasi Disposisi Surat Masuk Dan Pembuatan Surat Keluari maupun sistem yang telah dibuat dapat digunakan untukk melakukan pengolahan data surat masuk dan surat keluar dengan lebih efektif. Kata kunci:Web Mobile,Waterfall, dan blackboxtesting
RANCANG BANGUN MONITORING BENDUNGAN OTOMATIS BERBASIS WEB PADA BENDUNGAN IRIGASI DI DESA G2 DWIJAYA KECAMATAN TUGUMULYO KABUPATEN MUSI RAWAS Novi Lestari
Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas Vol 3 No 2 (2018): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas DESEMBER
Publisher : LPPM UNIVERSITAS BINA INSAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32767/jusikom.v3i2.329

Abstract

 Tujuan utama dari laporan ini agar dapat mempelajari prinsip kerja sensor ultrasonik, rangkaian Arduino dan motor servo . Fungsi Arduino Pada rangkaian ini dapat mengendalikan Input dan Output berupa motor servo yang akan membuka dan menutup pintu bendungan secara otomatis berbasis Web menggunakan pemprograman arduino. Sistem kerja dari “Rancang Bangun Monitoring Bendungan Otomatis Berbasis Web Pada Bendungan Irigasi di Desa G2 Dwijaya Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas” adalah untuk pengendalian Bendungan otomatis menggunakan sensor kekeruhan air di olah oleh mikrokotroller arduino uno danketinggian air di ukur dengan sensor ultrasonik kemudian diolah pada mikrokontroller arduino unodan ditampilkan melalui halaman Web. Kata Kunci : Mikrokontrolerarduino uno, membuka dan menutup pintu bendungan berbasis Web  Abstract The main objective of this final project is to learn the working principles of ultrasonic sensors, Arduino circuits and servo motors. The Arduino function in this circuit can control Input and Output in the form of a servo motor that will open and close the dam door automatically based on the Web using Arduino programming. The work system of the "Design of Web-Based Automatic Dam Monitoring in Irrigation Dams in G2 Dwijaya Village, Tugumulyo Subdistrict, Musi Rawas District" is to control automatic dams using a water turbidity sensor by the Arduino Uno microcotroller and measured water level with an ultrasonic sensor then processed on Arduino Uno microcontroller and displayed via a web page. Keywords: Arduino Uno microcontroller, opening and closing the Web-based dam door.
IMPLEMENTASI SERVER VoIP (Voice Over Internet Protocol ) PADA KANTOR KECAMATAN SALING KABUPATEN EMPAT LAWANG Armanto armanto Armanto
Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas Vol 3 No 2 (2018): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas DESEMBER
Publisher : LPPM UNIVERSITAS BINA INSAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32767/jusikom.v3i2.344

Abstract

Implementation of VoIP Server At Sub-District Office of Saling Regency Empat Lawang has building structure which has many room. In case communicate sometimes takes a fast time. Like a meeting to be made at that moment. For that to be helpful in time and efficient then it can be applied Conference Call at Saling sub-district office. In this study the network used is Local Area Network (LAN), Using server3CX Phone System, while in developing the system used NDLC (Network Development Life Cycle) method. With VoIP Server Implementation In Sub-District  Office of Saling Regency Empat Lawang can make inter-space communication to be  efficient and reduce the cost of usage of mobile phone pulse which is too high. Keywords: VoIP server, 3CX  Phone System, Conference

Page 3 of 22 | Total Record : 212


Filter by Year

2016 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 10 No 1 (2025): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas JUNI Vol 9 No 2 (2024): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas DESEMBER Vol 9 No 1 (2024): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas JUNI Vol 8 No 2 (2023): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musi Rawas DESEMBER Vol 8 No 1 (2023): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas JUNI Vol 7 No 2 (2022): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas DESEMBER Vol 7 No 1 (2022): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas JUNI Vol 6 No 2 (2021): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas DESEMBER Vol 6 No 1 (2021): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas JUNI Vol 5 No 2 (2020): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas DESEMBER Vol 5 No 1 (2020): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas JUNI Vol 4 No 2 (2019): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas DESEMBER Vol 4 No 1 (2019): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas JUNI Vol 4 No 1 (2019): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas JUNI Vol 3 No 2 (2018): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas DESEMBER Vol 3 No 2 (2018): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas DESEMBER Vol 3 No 1 (2018): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas JUNI Vol 3, No 1 (2018): JURNAL SISTEM KOMPUTER MUSIRAWAS (JUSIKOM) JUNI Vol 3 No 1 (2018): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas JUNI Vol 2, No 2 (2017): JURNAL SISTEM KOMPUTER MUSIRAWAS (JUSIKOM) DESEMBER Vol 2 No 2 (2017): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas DESEMBER Vol 2 No 2 (2017): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas DESEMBER Vol 2 No 1 (2017): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas JUNI Vol 2, No 1 (2017): JURNAL SISTEM KOMPUTER MUSIRAWAS (JUSIKOM) JUNI Vol 2 No 1 (2017): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas JUNI Vol 1 No 1 (2016): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas DESEMBER Vol 1, No 1 (2016): JURNAL SISTEM KOMPUTER MUSIRAWAS (JUSIKOM) DESEMBER Vol 1 No 1 (2016): Jusikom : Jurnal Sistem Komputer Musirawas DESEMBER More Issue