cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota pontianak,
Kalimantan barat
INDONESIA
MAKSI
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 118 Documents
ANALISIS KEMAMPUAN DEFERRED TAX EXPENSE DAN PENERAPAN CORPORATE GOVERNANCE DALAM MENDETEKSI EARNINGS MANAGEMENT (Studi pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia periode 2011-2015) B2091151004, JURIAH
MAKSI UNTAN Vol 2, No 3 (2017): JURNAL MAHASISWA MAGISTER AKUNTANSI
Publisher : FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNTAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (419.518 KB)

Abstract

The purpose of this study was to examine and obtain empirical evidence of the influence of deferred tax expense and good corporate governance simultaneously effect earnings management . Deferred tax expense is predicted to have the ability in detecting earnings management. Application of the principle of good corporate governance is expected to minimize the practice of earnings management. Earnings management is an interference in company’s financial reporting in order to achieve a certain level of income do to the disagreement between managers with shareholders. Opportunities to distort earnings accrual provides an opportunity for managers top roduse profits in accordance with what he wanted. The sample in this study consisted of 32 manufacturing companies listed on the Indonesia Stock Exchange in 2011-2015 with 160 observation. Samples obtained by purposive sampling method. Statistical methods used to test the hypotheses is multiple linear regression analysis. The test results showed that the deferred tax expense is significant positive effect on earnings management. Good corporate governance is measured using a proxy institutional ownership and foreign ownership significant negative effect on earnings management, while the proportion of independent commissioners and the number of audit committee members no significant negative effect on earnings management. Based on F test obtained a significance level of study variables were below 0.05. Earnings management proxy discretionary accruals are statistically significant at the 5 percent level. This indicates that the deferred tax expense and good corporate governance simultaneous effect on earnings management.Keywords: Earnings Management, Deferred tax expense, Corporate Governance1
PENGARUH INFORMASI ASIMETRIS DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP PRAKTIK MANAJEMEN LABA B2092142001, FUAD RAMDHAN RYANTO
MAKSI UNTAN Vol 1, No 2 (2016): JURNAL MAHASISWA MAGISTER AKUNTANSI
Publisher : FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNTAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (33.486 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh dari Informasi Asimetri dan Ukuran Perusahaan terhadap praktik Manajemen Laba. Informasi Asimetri ditentukan dengan menggunakan nilai Bid-Ask Spread, Ukuran perusahaan ditentukan dengan menggunakan log natural Total Aset, dan Manajemen Laba ditentukan dengan menggunakan nilai proxy Discretionary Accrual. Sampel dalam penelitian ini adalah semua perusahaan yang listing di BEI pada tahun 2015 terkecuali pada sector finance. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dan metode statistik yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Pada hasil pengujian hipotesis yang dilakukan pada variabel Informasi Asimetris dan Ukuran perusahaan, menunjukkan bahwa dari 2 variabel bebas tersebut hanya variabel Ukuran perusahaan yang memiliki pengaruh terhadap praktik Manajemen Laba pada perusahaan yang listing di BEI pada tahun 2015. Kata Kunci : Informasi ASimetri, Ukuran Perusahaan, Manajemen Laba.
PENGARUH KUALITAS AUDIT DAN CORPORATE OWNERSHIP STRUCTURE TERHADAP KUALITAS LABA B2092142005, IRVAN PRATAMA SAPUTRA
MAKSI UNTAN Vol 1, No 2 (2016): JURNAL MAHASISWA MAGISTER AKUNTANSI
Publisher : FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNTAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (33.963 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh kualitas audit dan corporate ownership structure terhadap kualitas laba. Kualitas laba ditentukan dengan menggunakan model jones, kualitas audit ditentukan dengan big 4 KAP, dan corporate ownership structure mengunakan komite audit, ukuran dewan komisaris, komisaris independen dan manajerial dammy dan rasio. Sampel dalam penelitian ini adalah semua perusahaan yang listing di BEI pada tahun 2014 dan 2015 terkecuali pada sector finance. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dan metode statistik yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Pada hasil pengujian hipotesis yang dilakukan pada variabel kualitas audit, komite audit,ukuran dewan komisaris, dewan komisaris independen, kepemilikan manajerial menunjukkan bahwa dari 5 variabel bebas tersebut hanya variabel dewan komisaris independen yang memiliki pengaruh terhadap kualitas laba pada perusahaan yang listing di BEI pada tahun 2014-2015. Kata Kunci : Kualitas audit,Komite audit, Ukuran dewan komisaris, dewan komisaris   independen,    kepemilikan manajerial dan kualitas laba
Penerapan Sistem Informasi Akuntansi dan Standar Akuntansi Pemerintahan terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah (Studi : Kantor BP3TKI Pontianak ) B2092151009, PERDHIANSYAH
MAKSI UNTAN Vol 2, No 4 (2017): JURNAL MAHASISWA MAGISTER AKUNTANSI
Publisher : FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNTAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (33.969 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh penerapan sistem informasi akuntansi dan standar akuntansi pemerintah secara parsial terhadap kualitas laporan keuangan di Kantor BP3TKI Pontianak, serta pengaruh penerapan sistem informasi akuntansi dan standar akuntansi pemerintahan secara simultan terhadap laporan keuangan di Kantor BP3TKI Pontianak. Hasil pengujian regresi secara simultan dengan uji F maupun secara parsial dengan uji t, memperlihatkan bahwa penerapan sistem informasi akuntansi dan standar akuntansi pemerintahan berpengaruh secara signifikan terhadap kualitas laporan keuangan. Kata Kunci : sistem informasi akuntansi, standar akuntansi pemerintahan
ANALISIS IMPLEMENTASI KEBIJAKAN SISTEM AKUNTANSI INSTANSI BERBASIS AKRUAL (STUDI KASUS PADA SATUAN KERJA KEMENTERIAN AGAMA DI PROVINSI KALIMANTAN BARAT) B 2091141005, OMAR MUKHTAR AL ASSAD
MAKSI UNTAN Vol 1, No 2 (2016): JURNAL MAHASISWA MAGISTER AKUNTANSI
Publisher : FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNTAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (34.125 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis mengenai implementasi kebijakan sistem akuntansi instansi berbasis akrual pada tingkat satuan kerja Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat dengan melihat variabel komunikasi, sumber daya manusia, sikap, dan struktur birokrasi yang diduga memiliki pengaruh terhadap implementasi akuntansi instansi berbasis akrual. Prosedur penelitian dalam mengumpulkan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Survey dengan kuesioner. Kuesioner disampaikan kepada 46 responden yang merupakan penyusun laporan keuangan pada satuan kerja. Data yang dikumpulkan diolah dengan menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Penelitian ini berhasil memperoleh bukti empiris yang menunjukkan bahwa implementasi akuntansi instansi berbasis akrual pada satuan kerja Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat berada pada rentang cukup baik. Faktor komunikasi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap implementasi akuntansi instansi berbasis akrual. Adapun faktor sumber daya manusia memiliki pengaruh negatif. Sedangkan sikap, dan struktur organisasi memiliki pengaruh yang tidak signifikan. Namun secara simultan keempat faktor ini berpengaruh signifikan terhadap implementasi akuntansi instansi berbasis akrual pada satuan kerja Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat. Kata Kunci : sistem akuntansi,  instansi, berbasis akrual.
DETERMINAN PROFITABILITAS PERBANKAN PADA MASA ECONOMIC DOWNTURN INDONESIA TAHUN 2012-2015 (STUDI PADA BANK UMUM GO PUBLIC YANG LISTED DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2012-2015) B2092142007, SURYADI TANDRA
MAKSI UNTAN Vol 1, No 1 (2016): JURNAL MAHASISWA MAGISTER AKUNTANSI
Publisher : FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNTAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (148.745 KB)

Abstract

Bank adalah lembaga keuangan yang menerima simpanan dari masyarakat dan memberikan kredit (pinjaman). Bank memiliki tujuan untuk meningkatkan kinerja perbankan dengan pengukuran kinerja dan manajemen yang berorientasi pada profitabilitas. Kinerja manajemen yang berorientasi pada profitabilitas diperlukan, baik untuk mengetahui apa yang bisa dilakukan bank untuk meningkatkan laba dan untuk mengamati pengaruh dari setiap langkah-langkah bank dalam mencapai tujuan tersebut (www.pwc.com). Persaingan bisnis mendorong perbankan untuk meningkatkan kinerjanya untuk menarik para investor untuk berinvestasi. Profitabilitas bank dapat dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal yang dapat diklasifikasikan ke dalam spesifikasi bank (internal) dan variabel makro ekonomi (eksternal). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR), Non Performing Loan (NPL), BOPO, Net Interest Margin (NIM), Loan to Deposit Ratio (LDR), inflasi, Nilai Tukar, dan BI Rate terhadap Return on Asset (ROA) perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode 2012-2015. Penelitian ini menggunakan data laporan keuangan yang diterbitkan oleh Bank-Bank di Indonesia pada periode 2012-2015. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 89 sampel. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis faktor dan analisis regresi linier berganda . Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Capital Adequacy Ratio (CAR) memiliki pengaruh negatif tetapi tidak signifikan dan Non Performing Loan (NPL) memiliki pengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap Return On Asset (ROA), di sisi lain BOPO memiliki pengaruh yang negatif signifikan terhadap Return On asset (ROA) pada perusahaan perbankan. Sementara, Net Interest Margin (NIM), Loan to Deposit Ratio (LDR), Inflasi, Nilai Tukar, dan BI Rate tidak dapat dilanjutkan dalam analisis regresi linear berganda karena variabel-variabel tersebur telah tereduksi oleh analisis faktor. Kata Kunci  : Capital Adequacy Ratio (CAR), Non Performing Loan (NPL), BOPO, Net Interest Margin (NIM), Loan to Deposit Ratio (LDR), inflasi, Nilai Tukar, BI Rate dan profitabilitas bank
ANALISIS PERENCANAAN PAJAK PENGHASILAN MELALUI METODE PEMBUKUAN DAN PPH FINAL 1% PADA CV SAHABAT B2091141003, BUI FUNG
MAKSI UNTAN Vol 1, No 1 (2016): JURNAL MAHASISWA MAGISTER AKUNTANSI
Publisher : FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNTAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (94.213 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah perusahaan CV Sahabat  sudah menerapkan perencanaan pajak  sesuai dengan peraturan perundang-undangan perpajakan yang berlaku, dan juga untuk mengetahui  bagaimana perencanaan pajak penghasilan CV Sahabat  dengan menggunakan metode pembukuan dan PPh final  1% . Data dan informasi dalam penelitian ini  didapat melalui wawancara  dan pengamatan langsung di lapangan serta data Laporan Laba Rugi CV Sahabat dan perusahaan Perorangan  Tuan XXX yang diolah lagi. Penelitian ini dilakukan dengan membandingkan antara beban pajak CV Sahabat  menurut metode pembukuan dengan metode PPh Final 1%. Hasil dari penelitian ini menunjukkan penggunaan metode PPh Final 1% oleh CV Sahabat sudah sesuai dengan peraturan perpajakan yang berlaku. Tetapi ditinjau dari penggunaan metode pembukuan melalui berbagai model bentuk usaha akan lebih menghematkan jumlah beban pajak yang dibayar dibanding metode PPh final 1%. Kata Kunci : Perencanaan Pajak, PPh Badan, PP 46 Tahun 2013, Penghematan Pajak
PENGARUH MEKANISME GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP MANAJEMEN PAJAK DENGAN VARIABEL KONTROL FREE CASH FLOW (Studi Empiris Pada Perusahaan Consumer Goods Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2015) B2092151011, TJHANG KIAN ON
MAKSI UNTAN Vol 2, No 3 (2017): JURNAL MAHASISWA MAGISTER AKUNTANSI
Publisher : FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNTAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (34.23 KB)

Abstract

This research aims to analyze the effects of independent commissioners, managerial ownership, institutional ownership, the size of the board of directors and audit committee on tax management with free cash flow as a control variable in the consumer goods companies listed on the IDX in period of 2011-2015. The research is an explanatory study using quantitative research method The population were consumer goods companies listed in the Indonesia Stock Exchange in the period 2011-2015. Sampling was conducted through purposive sampling to obtain as many as 25 consumer goods companies listed on Indonesia Stock Exchange in the period 2011-2015 . This research uses secondary data obtained from the financial statements indirectly. The data collected were then processed with SPSS program version 20 which aims to analyze the effects of independent commissioners, managerial ownership, institutional ownership, the size of the board of directors, audit committee and free cash flow on tax management. The results showed that the independent commissioners had a significant positive effects on tax management, and the size of the board of directors had a significant negative effects on Tax Management in consumer goods companies listed on the Indonesia Stock Exchange in period of 2011-2015 , while managerial ownership, institutional ownership, audit committee and free cash flow had an insignificant positive effects on tax management. Free cash flow as a control variable had no effects on Tax Management. Keywords:       Independent Commissioners, Managerial ownership, Institutional Ownership, The size of the Board of Directors and Audit Committee, Tax Management,Free Cash Flow.
ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS TERHADAP PROFITABILITAS PADA PT. BANK KALBAR PERIODE 2011-2015 B2091141018, MONICA OLIVIA
MAKSI UNTAN Vol 1, No 2 (2016): JURNAL MAHASISWA MAGISTER AKUNTANSI
Publisher : FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNTAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (34.313 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara rasio-rasio likuiditas terhadap rasio profitabilitas secara parsial dan simultan. Rasio-rasio likuiditas yang digunakan sebagai variabel independen antara lain Quick Ratio (QR), Loan to Deposit Ratio (LDR) dan Loan to Asset Ratio (LAR). Sedangkan rasio profitabilitas yang digunakan sebagai variabel dependen adalah Return On Asset (ROA). Sampel dalam penelitian ini adalah laporan keuangan PT. Bank Kalbar selama periode 2011-2015. Pengamatannya dilakukan setiap bulan dalam kurun waktu 5 tahun sehingga mendapatkan 60 pengamatan. Metode analisis data yang digunakan adalah uji statistik dengan metode regresi linier berganda dan uji hipotesis menggunakan uji t dan uji f, yang sebelumnya telah dilakukan uji asumsi klasik terlebih dahulu. Pengujian ini menggunakan program SPSS 20.0 for windows. Hasil uji t menunjukkan bahwa quick ratio berpengaruh negatif dan signifikan terhadap return on asset, loan to deposit ratio berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap return on asset, sedangkan loan to asset ratio berpengaruh positif dan signifikan terhadap return on asset. Kemudian hasil uji f menunjukkan bahwa quick ratio, loan to deposit ratio, dan loan to asset ratio secara simultan berpengaruh signifikan terhadap return on asset pada PT Bank Kalbar selama periode 2011-2015. Kata Kunci : QR, LDR, LAR, dan profitabilitas (ROA).
PENGARUH PENDAPATAN ASLI DAERAH DAN DANA PERIMBANGAN TERHADAP BELANJA DAERAH SERTA ANALISIS FLYPAPER EFFECT PROPINSI KALIMANTAN BARAT TAHUN 2011-2014 B2091141041, EKO SUHERMAN
MAKSI UNTAN Vol 1, No 1 (2016): JURNAL MAHASISWA MAGISTER AKUNTANSI
Publisher : FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNTAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (8.033 KB)

Abstract

Dalam UUNo.32 Tahun 2004 disebutkan bahwa untuk pelaksanaan kewenangan pemerintah daerah, pemerintah pusat aka mentransfer Dana Perimbangan  yang terdiri dari Dana Alokasi Umum (DAU), Dan Alokasi Khusus (DAK), dan bagian daerah dari Dana Bagi Hasil yang terdiri dari Pajak dan Sumber Daya Alam. Disamping dana perimbangan tersebut, pemerintah daerah mempunyai sumber pendanaan sendiri berupa Pendapatan Asli Daerah (PAD), pembiayaan, dan lain-lain pendapatan. Dalam penggunaan semua dana perimbangan diserahkan sepenuhnya kepada Pemerintah Daerah tanpa intervensi dari Pemerintah Pusat. Pada praktiknya, transfer dari Pemerintah Pusat seringkali dijadikan sumber dana utama oleh Pemerintah Daerah untuk membiayai operasi utama sehari-hari. Setiap wilayah memiliki kekhasannya sendiri yang dapat dikembangkan menjadi sebuah pendapatan yang digunakan untuk membiayai belanja daerahnya masing-masing, Otonomi daerah disatu sisi memberikan kewenanganyang luas kepada pemerintah daerah,namun disisi lain memberikan implikasi tanggung jawab yang lebih besar bagi pemerintah daerah dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat. Kata Kunci : Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan Dana Perimbangan (DAK, DAU, dan DBH)

Page 2 of 12 | Total Record : 118