cover
Contact Name
Prajanto Wahyu Adi
Contact Email
jmasif@live.undip.ac.id
Phone
+6281222260833
Journal Mail Official
jmasif@live.undip.ac.id
Editorial Address
Ruang E305 Ged. E Lt.3 Jurusan Ilmu Komputer / Informatika Fakultas Sains dan Matematika Universitas Diponegoro Jl. Prof. Soedarto, S.H Tembalang, Semarang, 50275 Telp. 024-7474754 ext. 5001
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Masyarakat Informatika
Published by Universitas Diponegoro
ISSN : 20864930     EISSN : 27770648     DOI : https://doi.org/10.14710/jmasif.crossmark
Core Subject : Science,
JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA - JMASIF is a Journal published by the Department of Informatics, Universitas Diponegoro invites lecturers, researchers, students (Bachelor, Master, and Doctoral) as well as practitioners in the field of computer science and informatics to contribute to JMASIF in the form of research articles and review articles. We accept articles in English and Bahasa. Detailed information about the submission process can be read HERE. Authors can also download Templates at HERE. JMASIF Topics include, but are not limited to Applied Computer Science, Artificial Intelligence, Text and Natural Language Processing, Image Processing and Pattern Recognition, Computer Vision, Data Mining, Cryptography, Cybersecurity, Computer Network, Computational Theory and Mathematics, Game Technology, Human and Computer Interaction or UI/UX, Information System, Software Engineering.
Articles 196 Documents
Perancangan dan Implementasi Android-Mobile System Marketing Surveyor (A-MS2) Menggunakan Metode Personal Extreme Programming (PXP) Sadewo, Wisnu; Adhy, Satriyo
Jurnal Masyarakat Informatika Vol 7, No 2 (2016): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA
Publisher : Department of Informatics, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (427.603 KB) | DOI: 10.14710/jmasif.7.2.31466

Abstract

Perusahaan saat ini dituntut untuk dapat melakukan pelayanan yang optimal terhadap nasabah dengan segala aspek yang dimiliki. Surveyor seringkali tidak dapat memberikan hasil surveinya pada hari yang sama kepada kredit analis karena jarak yang jauh dari rumah nasabah serta waktu tempuh untuk kembali ke kantor yang lama. Surveyor lapangan yang bertugas melakukan pengecekan data secara faktual ke calon nasabah harus memiliki perangkat yang sesuai agar pekerjaan yang dilakukan lebih optimal. Perkembangan teknologi mobile seperti smartphone saat ini dapat dimanfaatkan sebagai sarana pendukung dalam segala aspek pekerjaan, hal ini dikarenakan harga yang terjangkau serta luasnya jaringan internet. Android-Mobil System Marketing Surveyor(A-MS2) dapat digunakan sebagai salah satu media untuk mendukung kinerja dari surveyor. A-MS2 yang berbasis smartphone andriod dapat memberikan suatu solusi karena dapat mempersingkat waktu pengiriman hasil survei ke kantor melalui koneksi internet yang telah tersedia. Skripsi ini dilakukan perancangan dan implementasi Android-Mobile System Marketing Surveyor(A-MS2) yang memiliki fitur untuk menampilkan jadwal survei, input data nasabah, hasil survei serta laporan hasil survei. A-MS2 ini dikembangkan dengan metode Personal Extreme Programming (PXP) yang diimplementasikan menggunakan bahasa pemrograman berbasis Java sebagai aplikasi klien dengan dukungan Aplication Programming Interface (API) berbasis PHP sebagai koneksi ke server. Data hasil survei yang dibuat oleh surveyor dapat diterima oleh kantor dengan menggunakan A-MS2 tanpa harus menunggu surveyor kembali ke kantor.
Aplikasi gameplay edukasi pencegahan obesitas dengan menggunakan algoritma astar dan greedy pada pencarian jalur makanan Z, M Abdul Fatah; Wibowo, Adi
Jurnal Masyarakat Informatika Vol 10, No 1 (2019): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA
Publisher : Department of Informatics, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (473.042 KB) | DOI: 10.14710/jmasif.10.1.31487

Abstract

Edukasi untuk obesitas sangatlah penting dilakukan. Salah satunya dapat dilakukan dengan game edukasi berbasis TD. Untuk dapat mengedukasi masyrakat tentang obesitas maka dibutuhkan gameplay yang memperlihatkan tentang makanan sehat, makanan tidak sehat dan kebutuhan olahraga. Pada tugas akhir ini kami menggunakan algoritma Astar dan Greedy sebagai gameplay yang diimplementasikan pada makanan sehat dan makanan tidak sehat. Aplikasi ini dibangun dengan dengan bahasa pemrograman C#, software Unity 3D dan metodologi XP. Hasil eksperimen menunjukkan bahwa waktu yang dibutuhkan algoritma Astar dari kotak start ke kotak finish lebih cepat dibandingkan dengan algoritma Greedy. Oleh sebab itu, pada makanan sehat akan digunakan pencarian jalur algoritma Greedy dan makanan tidak sehat menggunakan algortima Astar. Hasil survei menunjukkan responden lebih memahami edukasi tentang cara untuk mencegahan obesitas setelah memainkan game ini.
Aplikasi Pendukung Pemilihan Objek Wisata Kabupaten Kebumen Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process (AHP) Dan Simple Additive Weighting (SAW) Aji, Gumilang Hanggoro Narendro; Saputra, Ragil
Jurnal Masyarakat Informatika Vol 10, No 2 (2019): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA
Publisher : Department of Informatics, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (898.914 KB) | DOI: 10.14710/jmasif.10.2.31499

Abstract

Seiring dengan berkembangnya pariwisata, internet turut mengambil bagian menjadi media dan sarana informasi bagi para wisatawan dalam hal mencari dan menentukan tujuan wisata. Kabupaten Kebumen memiliki beragam jenis tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Akan tetapi, dengan banyaknya informasi yang tersedia, wisatawan masih harus memilih sendiri tempat wisata yang akan dituju. Oleh karena itu, dibangun sebuah aplikasi yang dapat menjadi alat bantu wisatawan dalam menentukan tujuan wisata dengan memanfaatkan sistem pendukung keputusan. Penelitian ini menggunakan empat kriteria yang meliputi jarak, fasilitas, total biaya, dan keindahan alam. Metode yang digunakan yaitu Analytical Hierarchy Process (AHP) dan Simple Additive Weighting (SAW). Metode AHP digunakan untuk menentukan bobot masing-masing kriteria. Sementara itu, metode SAW digunakan untuk menentukan nilai preferensi alternatif. Hasil dari penelitian ini yaitu dihasilkan sebuah aplikasi yang dapat menjadi alat bantu wisatawan dalam menentukan tujuan wisatanya. Pengujian usability menghasilkan nilai rata-rata 74,75 % untuk aspek usefulness, 74,36 % untuk aspek ease of use, 78 % untuk aspek ease of learn, dan 71,14 % untuk aspek satisfaction
Analisis Tata Kelola Teknologi Informasi (IT Governance) Menggunakan COBIT 5 Rizki, Kana; Bahtiar, Nurdin
Jurnal Masyarakat Informatika Vol 8, No 1 (2017): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA
Publisher : Department of Informatics, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (339.773 KB) | DOI: 10.14710/jmasif.8.1.31446

Abstract

Salah satu bagian penting dari tata kelola Teknologi Informasi (TI) adalah dalam hal perancangan dan penerapan struktur dan kontrol untuk mengukur tingkat kematangan kinerja TI yang sudah diterapkan dan memberikan nilai dan kontribusi kepada para pemangku kepentingan baik dari internal maupun eksternal. Unit Pelaksana Teknis Pusat Komputer (UPT Puskom) Undip merupakan unit pelaksana teknis di bidang pengolahan data yang bertanggung jawab kepada Rektor Undip. UPT Puskom Undip mempunyai tugas mengumpulkan, mengolah, menyajikan, serta memberikan layanan data dan informasi untuk pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Mengingat pentingnya tugas UPT Puskom Undip tersebut maka perlu dilakukan suatu pengendalian sistem tata kelola TI UPT Puskom Undip. Salah satu teknik yang dapat dilakukan untuk pengendalian tersebut adalah dengan cara mengukur tingkat kematangan sistem tata kelola TI UPT Puskom Undip. Oleh karena itu maka dilakukan analisis pada tata kelola TI dengan menggunakan kerangka kerja COBIT 5. Analisis dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, penelaahan dokumen, dan konfirmasi untuk mendukung analisis terhadap UPT Puskom Undip. Aplikasi analisis tata kelola teknologi informasi dibangun dengan menggunakan bahasa Hypertext Preprocessor (PHP), framework Code Igniter (CI), dan sistem manajemen database MySQL. Aplikasi tersebut dibangun untuk mengolah data UPT Puskom Undip sehingga dapat menghasilkan tingkat kematangan sistem tata kelola teknologi informasi. Hasil analisis menunjukkan bahwa tingkat kematangan sistem tata kelola teknologi informasi UPT Puskom Undip adalah 2,88 yaitu di tingkat Established Process. Pada tingkat Established Process proses telah dikelola dan dikomunikasikan.
Aplikasi Program Linier Fuzzy untuk Optimasi Keuntungan Produksi (Studi Kasus Produksi Garment di PT. Sai Apparel Industries) Aprilianti, Ika Nur; Sasongko, Priyo Sidik
Jurnal Masyarakat Informatika Vol 8, No 2 (2017): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA
Publisher : Department of Informatics, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (438.105 KB) | DOI: 10.14710/jmasif.8.2.31457

Abstract

PT. Sai Apparel Industries adalah perusahaan yang memproduksi dan mengekspor pakaian jadi ke beberapa negara. Salah satu faktor yang mempengaruhi keuntungan produksi adalah ketersediaan bahan baku. Untuk mengatasi keterbatasanbahan baku, perusahaan menambahkan toleransi bahan baku yang jumlahnya tidak pasti sehingga menimbulkan permasalahan bagi pihak pengelola atau pendistribusi bahan baku untuk mengirim berapa banyak toleransi yang dibutuhkan dengan menggunakan metode Program Linier Fuzzy. Program Linier Fuzzy adalah program linier yang dinyatakan dengan fungsi obyektif dan fungsi kendala yang memiliki parameter fuzzy. Program Linier Fuzzy menemukan cara untuk menangani ketidakjelasan dalam parameter model Program Linier Fuzzy diturunkan. Tujuan dari penelitian ini adalah menggunakan metode Program Linier Fuzzy untuk menemukan optimasi keuntungan yang diperoleh PT. Sai Apparel Industries dengan penambahan bahan baku toleransi yang bersifat fuzzy. Hasil dari perhitungan Program Linier Fuzzy, keuntungan yang dapat diterima oleh PT. Sai Apparel Industries dalam memproduksi adalah Rp. 62.500,00 dengan harus memproduksi produk tipe A 12,5 unit dan produk tipe C 12,5 unit. Dan bahan baku toleransi yang harus ditambahkan pada masing – masing batasan yaitu interlining 7,5 meter persegi, benang border 1 meter, benang spool 15 meter. Sehingga total masing – masing bahan baku yang harus disediakan interlining 37,5 meter persegi, benang border 25 meter, benang spool 75 meter.
Status Proses Persalinan Menggunakan Algoritma C4.5 Ningsih, Mariza Putri Sari Dewi; Noranita, Beta
Jurnal Masyarakat Informatika Vol 9, No 1 (2018): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA
Publisher : Department of Informatics, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (485.053 KB) | DOI: 10.14710/jmasif.9.1.31478

Abstract

Setiap orangtua pasti berusaha yang terbaik untuk persalinan akan berjalan lancar dan dapat melahirkan bayi dengan sempurna. Keberadaan penentuan status proses persalinan menjadi penting untuk mempersiapkan dalam hal kesehatan, dan psikologi. Proses persalinan pada seorang ibu dapat ditempuh secara normal, akan tetapi sering kali terdapat beberapa faktor kesehatan yang membuat proses persalinan seorang ibu dilakukan dengan operasi caesar. Aplikasi ini dibangun untuk memberikan saran dalam menentukan proses persalinan yang harus dijalani oleh seorang ibu hamil untuk meningkatkan keselamatan ibu dan bayi. Metode pada aplikasi data mining penentuan status proses persalinan dengan menggunakan algoritma C4.5. Algoritma C4.5 dipilih karena dapat menseleksi atribut dan mudah diinterpretasikan pada aturan yang terbentuk. Aplikasi ini merupakan penggabungan teknologi informasi dan bidang kesehatan untuk membantu para ibu hamil dalam menentukan status proses persalinan normal atau operasi caesar berdasarkan kondisi kesehatan ibu dan janin. Atribut yang digunakan yaitu usia, riwayat penyakit, tekanan darah, urut kehamilan, jarak kelahiran, riwayat caesar, gawat janin, kelainan letak, berat bayi, dan plasenta proveria. Data rekam medis yang digunakan berjumlah 682 record dengan data training berjumlah 545 record dan data testing berjumlah 137 record data. Hasil menunjukan bahwa algoritma C4.5 mempunyai akurasi prediksi maksimum untuk penentuan status persalinan sebesar 97,08%, precision 96%, recall 88,89%, F-Measure 92,30%, G-mean 0,0894 dan AUC 0,93995.
Penerapan Adaptive Neuro-Fuzzy Inference System untuk Prediksi Nilai Tukar Rupiah Harahap, Sanggam Andreas; Endah, Sukmawati Nur
Jurnal Masyarakat Informatika Vol 10, No 1 (2019): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA
Publisher : Department of Informatics, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (401.487 KB) | DOI: 10.14710/jmasif.10.1.31488

Abstract

Salah satu indikator penting dalam perekonomian suatu negara adalah nilai tukar dari mata uang, dimana majunya suatu negara dapat ditentukan oleh kekuatan nilai mata uang negara tersebut. Nilai tukar yang berdasarkan pada kekuatan pasar akan selalu berubah disetiap kali nilai-nilai salah satu dari dua komponen mata uang berubah. Dengan mampu meramalkan perubahan nilai tukar mata uang tersebut maka dapat ditentukan harga yang tepat untuk menukarkan mata uang para pemilik modal ke dalam bentuk mata uang lain. Proses peramalan/ prediksi dapat dilakukan dengan menggunakan arsitektur jaringan adaptive neuro fuzzy inference system (ANFIS) terhadap data kurs. Data kurs yang digunakan merupakan data kurs nilai jual pada jenis kurs Dolar Amerika, Dolar Singapura dan Euro sebanyak 110 data untuk tiap-tiap jenis kursnya dari periode 1 Agustus 2017 hingga 9 Januari 2018. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kombinasi terbaik parameter untuk kurs Dolar Amerika adalah laju pembelajaran sebesar 0,1; maksimal epoch sebesar 10000; jumlah data pelatihan sebanyak 80%; target error sebesar 0,001 dengan perolehan nilai Mean Absolute Percentage Error (MAPE) sebesar 0,41. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kombinasi terbaik parameter untuk kurs Dolar Singapura adalah laju pembelajaran sebesar 0,2; maksimal epoch sebesar 10000; jumlah data pelatihan sebanyak 80%; target error sebesar 0,001 dengan perolehan nilai Mean Absolute Percentage Error (MAPE) sebesar 0,12. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kombinasi terbaik parameter untuk kurs Euro adalah laju pembelajaran sebesar 0,5; maksimal epoch sebesar 10000; jumlah data pelatihan sebanyak 80%; target error sebesar 0,001 dengan perolehan nilai Mean Absolute Percentage Error (MAPE) sebesar 0,38. Tingkat akurasi untuk prediki kurs Rupiah terhadap Dolar Amerika sebesar 99,58%, terhadap Dolar Singapura sebesar 99,87% dan terhadap Euro sebesar 99,62%.
Rancang Bangun Sistem Informasi Akademik menggunakan Agile Model Driven Siswanto A, Zaenal; Cahyani, Andharini Dwi; Sophan, Moch. Kautsar
Jurnal Masyarakat Informatika Vol 7, No 1 (2016): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA
Publisher : Department of Informatics, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14710/jmasif.7.1.31516

Abstract

SMK Negeri 2 Surabaya merupakan salah satu SMK teknologi dan industri unggulan di Surabaya, namun pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) belum maksimal. Banyak kelemahan yang ditemukan pada sistem lama sehingga menghambat penyebaran arus informasi. Dibutuhkan suatu sistem yang dirancang untuk membantu mengakomodasi pengelolaan informasi akademik sehingga mempermudah pekerjaan guru dan staf yang bertugas mengelola data akademik dan membantu mempercepat penyebaran informasi akademik sekolah. Metode pengembangan sistem yang digunakan dalam penulisan tugas akhir ini adalah Agile Model Driven dengan UML sebagai pemodelannya. Dengan menerapkan prinsip Agile Model Driven dalam pengembangan sistem dimodelkan menggunakan UML kemudian dilakukan proses membangun aplikasi dari model driven design menggunakan framework django sehingga menghasilkan komponen arsitektur basis data sesuai dengan perancangan untuk kemudian dikembangkan menjadi sebuah aplikasi. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa sistem informasi akademik sudah layak pakai dan mudah dikembangkan berdasarkan hasil pengujian functionality, usability, portability, reliability dan maintainability.
Sistem Informasi Pengolahan Data Pegawai (SIPDAP) Menggunakan Metode Unified Process Irawan, Wahyu Heri
Jurnal Masyarakat Informatika Vol 8, No 1 (2017): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA
Publisher : Department of Informatics, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (724.561 KB) | DOI: 10.14710/jmasif.8.1.31447

Abstract

Badan Kepegawaian Daerah (BKD) adalah badan yang mengelola data Aparatur Sipil Negara (ASN). Dalam mengolah data kepegawaian, BKD Kabupaten Purworejo sudah menggunakan aplikasi online dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) dengan nama SAPK (Sistem Aplikasi Pelayanan Kepegawaian). SAPK belum dilengkapi fitur untuk mengelola data riwayat pegawai, rekapitulasi pegawai, statistik pegawai, dan mencari pegawai yang mencapai Batas Usia Pensiun (BUP) pada periode tertentu, yang menyebabkan keputusan pimpinan terkait dengan formasi, pengadaan, penerimaan, mutasi, dan promosi pegawai menjadi terhambat. Berdasarkan permasalahan tersebut dibuat sistem informasi pengolahan data pegawai menggunakan metode unified process untuk memenuhi kebutuhan BKD Kabupaten Purworejo. Sistem dibuat dengan bahasa pemrograman PHP, framework codeigniter, dan menggunakan DBMS MySQL. Sistem dapat menangani pengelolaan data riwayat pegawai, rekapitulasi pegawai, statistik pegawai, serta mencari pegawai yang akan mencapai BUP. Dari hasil pengujian usability, sistem informasi pengolahan data pegawai memperoleh persentase nilai keseluruhan 91%, dan berdasarkan kategori yang ada maka sistem masuk dalam kualifikasi sangat baik dan hasilnya berhasil.
Aplikasi Data Mining Menggunakan Algoritma Apriori Untuk Analisis Pola Penjualan (Studi Kasus: Apotek Keluargku Semarang) Fuady, Zakial; Sasongko, Priyo Sidik
Jurnal Masyarakat Informatika Vol 9, No 1 (2018): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA
Publisher : Department of Informatics, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (286.013 KB) | DOI: 10.14710/jmasif.9.1.31479

Abstract

Data mining merupakan proses analisa kumpulan data untuk memperoleh pengetahuan yang berguna. Pengaplikasian data mining sudah menjadi sesuatu yang umum di masyarakat terutama untuk menunjang aktivitas bisnis dan relasi. Bagi perusahaan yang bergerak di bidang bisnis dan perdagangan seperti apotek, data cenderung banyak setiap harinya. Jumlah data transaksi penjualan yang semakin besar tersebut jika tidak dimanfaatkan sebaik mungkin maka hanya menjadi data yang tersimpan di gudang data saja sehingga menjadi tidak efektif. Oleh karena itu diperlukan sebuah aplikasi yang dapat mengolah kumpulan data dalam jumlah besar agar dapat memberikan pengetahuan yang berguna bagi pengguna. Aplikasi Data Mining dengan menggunakan algoritma apriori mempermudah dalam manajemen pengolahan data sekaligus digunakan untuk menganalisis kumpulan data transaksi yang terdapat dalam database. Sistem dapat mengolah data perhitungan analisa pada bulan dan tahun tertentu kemudian menampilkan hasil analisis berupa pola penjualan obat. Hasil analisis diperoleh setelah sebelumnya kumpulan data tersebut diolah oleh sistem berdasarkan tingkat kepercayaan tertentu. Tingkat kepercayaan ditentukan melalui minimum support dan minimum confidence, sehingga dapat diketahui tingkat keterkaitan produk yang telah terjual yang dapat membantu pengguna dalam mengambil keputusan.

Page 9 of 20 | Total Record : 196


Filter by Year

2010 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 16, No 1 (2025): May 2025 Vol 16, No 2 (2025): Issue in Progress Vol 15, No 2 (2024): November 2024 Vol 15, No 1 (2024): May 2024 Vol 14, No 2 (2023): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 14, No 1 (2023): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 13, No 2 (2022): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 13, No 1 (2022): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 12, No 2 (2021): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 12, No 1 (2021): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 11, No 2 (2020): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 11, No 1 (2020): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 10, No 2 (2019): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 10, No 1 (2019): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 9, No 2 (2018): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 9, No 1 (2018): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 8, No 2 (2017): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 8, No 1 (2017): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 7, No 2 (2016): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 7, No 1 (2016): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 6, No 12 (2015): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 6, No 11 (2015): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 5, No 10 (2014): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 5, No 9 (2014): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 4, No 8 (2013): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 4, No 7 (2013): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 3, No 6 (2012): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 3, No 5 (2012): JURNAL MASYARAKAT INFORMATIKA Vol 2, No 4 (2011): Jurnal Masyarakat Informatika Vol 2, No 3 (2011): Jurnal Masyarakat Informatika Vol 1, No 2 (2010): Jurnal Masyarakat Informatika Vol 1, No 1 (2010): Jurnal Masyarakat Informatika More Issue