cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Mimbar PGSD Undiksha
ISSN : 26144727     EISSN : 26144735     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol. 8 No. 1 (2020): April" : 15 Documents clear
Analisis Penerapan Model Pembelajaran berbasis Etnosains dalam Pembelajaran Tematik SD Nuralita, Aza
MIMBAR PGSD Undiksha Vol. 8 No. 1 (2020): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpgsd.v8i1.22972

Abstract

Pembelajaran Etnosains  merupakan merupakan salah satu terobosan baru dalam dunia pendidikan yang menggabungkan antara budaya dengan sains. Etnosains mengangkat budaya dan kearifan lokal untuk dijadikan objek pembelajaran sehingga membuat pembelajaran lebih bermakna. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan model pembelajaran berbasis etnosains sehingga guru dapat meningkatkan kualitas pembelajaran tematik SD dengan memahami sumber belajar yang dapat digunakan dalam pembelajaran dan penggunaaan metode dalam menyampaikan materi. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling, dengan sampel sebanyak tiga SD di Kecamatan Semarang Timur, Kota Semarang. Data dikumpulkan melalui wawancara, dokumentasi, dan studi pustaka, serta dianalisis secara deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan, dapat disimpulkan sebagai berikut: 1) Penerapan model pembelajaran berbasis etnosains di Kecamatan Semarang Timur, Kota Semarang sudah berjalan dengan baik hal ini dibuktikan dengan guru mampu menentukan kearifan lokal dan memilah materi yang akan diintegrasikan dengan mata pelajaran IPA dalam pembelajaran tematik berbasis kearifan local 2) Penggunaan sumber belajar kurang maksimal, seharusnya dalam pembelajaran etnosains guru dapat memanfaatkan sumber belajar lainnya, seperti lingkungan sekitar, video, dan internet. 3) Guru dapat menggunakan berbagai macam metode seperti  observasi, demonstrasi, diskusi, proyek, eksperimen, dan karya wisata.
Penerapan Strategi BBM (Berfikir Berbicara Menulis) Dalam Mengoptimalisasikan Kompetensi Menulis Cerita Fantasi Syarifah, U; Rahmawati, L. E.
MIMBAR PGSD Undiksha Vol. 8 No. 1 (2020): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpgsd.v8i1.24215

Abstract

AbstrakPermasalahan yang di rumuskan pada penelitian ini yaitu bagaimana penerapan strategi BBM (Berfikir Berbicara Menulis) dalam upaya mengoptimasisasikan kompetensi menulis cerita fantasi pada siswa kelas VII B SMP Muhammadiyah Pangkalan Bun. Tujuan dari penelitian ini untuk memaparkan bagaimana cara menerapkan strategi BBM (Berfikir Berbicara Menulis) dalam pembelajaran sastra kelas VII SMP yang dapat dilakukan pada materi pembelajaran cerita fantasi, fable, atau legenda, dan puisi rakyat. Namun dalam penelitian ini, peneliti terfokus pada cerita fantasi yang terdapat pada KD 4.4 “menyajikan gagasan kreatif dalam bentuk cerita fantasi secara lisan dan tertulis dengan memperhatikan struktur dan penggunaan bahasa”. Pada penelitian ini, peneliti berusaha untuk mendeskripsikan penerapan strategi BBM (Berfikir Berbicara Menulis) maka dengan demikian data yang dikumpulkan dalam penelitian ini bersifat deskriptif yaitu dengan cara menguraikan kegiatan pembelajaran siswa, selain itu peneliti menggunaka pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian tindakan kelas (PTK). Adanya penerapan strategi BBM (Berfikir, Berbicara, Menulis) 100% siswa kelas VII B SMP Muhammadiyah Pangkalan Bun menyatakan merasa senang dalam pembelajaran menulis cerita fantasi. 71% siswa menyatakan tidak merasakan kesulitan ketika menggunakan strategi BBM (Berfikir, Berbicara, Menulis) dalam menulis cerita fantasi, dan 71% siswa menjadi lebih percaya diri dalam memaparkan ide cerita di dalam kelompok. Kata kunci: strategi berfikir berbicara menulis AbstractThe problem formulated in this research is how to apply the BBM (Think Talk Write) strategy in an effort to optimize the competence of writing fantasy stories in grade VII B students of SMP Muhammadiyah Pangkalan Bun. The purpose of this study is to explain how to implement the BBM (Think Talk Write) strategy in class VII junior high school literature learning that can be done on learning material fantasy stories, fables, or legends, and folk poetry. But in this study, researchers focused on fantasy stories contained in KD 4.4 "presenting creative ideas in the form of fantasy stories verbally and in writing with due regard to the structure and use of language". In this study, researchers sought to describe the implementation of the BBM strategy (Think Talk Write) so that the data collected in this study were descriptive in the way of describing student learning activities, in addition the researchers used a qualitative approach to the type of classroom action research (CAR). The implementation of the BBM strategy (Think Talk Write) 100% of Class VII B students of SMP Muhammadiyah Pangkalan Bun said they were happy in learning to write fantasy stories. 71% of students said they did not feel difficulties when using the BBM strategy (Think Talk Write) in writing fantasy stories, and 71% of students became more confident in presenting story ideas in groups. Keywords : strategy think talk write
Pengaruh Pembelajaran Berpendekatan Saintifik Berbasis Masalah Terhadap Disiplin dan Hasil Belajar IPA Abhyasari, Ni Putu; Kusmariyatni, Ni Nyoman; Agustiana, I Gusti Ayu Tri
MIMBAR PGSD Undiksha Vol. 8 No. 1 (2020): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpgsd.v8i1.24547

Abstract

Penelitian ini bertujuan : 1) untuk mengetahui perbedaan disiplin antara kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran berpendekatan saintifik berbasis masalah dengan kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan pendekatan saintifik, 2) untuk mengetahui perbedaan hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran berpendekatan saintifik berbasis masalah  dengan  kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan pendekatan saintifik, 3) untuk mengetahui perbedaan disiplin dan hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran berpendekatan saintifik berbasis masalah dengan  kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan pendekatan saintifik. Penelitian ini merupakan penelitian quasi experiment dengan desain penelitian non equivalent post-test only control group design. Jumlah Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SD Gugus XII Banyuasri Buleleng yang berjumlah 218 orang dan sempel penelitian berjumlah  74 orang yang diambil dengan teknik simple random sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode tes dan metode non tes. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan analisis statistik deskriptif dan Manova. Hasil penelitian menunjukan bahwa : 1)  terdapat perbedaan   disiplin   antara kelompok   siswa   yang mengikuti pembelajaran berpendekatan saintifik berbasismasalah  dengan  kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan pendekatan saintifik dengan nilai sig. sebesar 0,000 < 0,05, 2) terdapat   perbedaan   hasil belajar IPA antara kelompok   siswa   yang mengikuti pembelajaran berpendekatan saintifik berbasis masalah  dengan  kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan pendekatan saintifik, dengan  nilai sig. sebesar 0,000 < 0,05, 3) terdapat perbedaan secara simultan disiplin  dan hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran berpendekatan saintifik berbasis masalah  dengan  kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan pendekatan saintifik dengan nilai sig. sebesar 0,000 < 0,05.
Kontribusi Konsep Diri dan Kebiasaan Belajar Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPS Siswa Nadiadiputra, I Made Jeffrina; Sri Asri, I G. A. Agung
MIMBAR PGSD Undiksha Vol. 8 No. 1 (2020): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpgsd.v8i1.24575

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang signifikan konsep diri dan kebiasaan belajar terhadap kompetensi pengetahuan IPS siswa kelas IV SD Gugus Ir. Soekarno Kecamatan Denpasar Selatan. Jenis penelitian adalah penelitian expost facto dengan jenis studi korelasi. Populasi penelitian ini adalah kelas IV SD Gugus Ir. Soekarno Kecamatan Denpasar Selatan yang berjumlah 471 orang. Penentuan sampel menggunakan teknik proporsional random sampling dengan taraf signifikan 5% dan diperoleh banyak sampel adalah 202 orang. Dalam penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data yaitu teknik non tes. Data kompetensi pengetahuan IPS diperoleh dengan pencatatan dokumen yang berupa hasil UAS semester 1, sedangkan data konsep diri dan kebiasaan belajar diperoleh dengan menggunakan kuesioner/angket.  Analisis uji prasyarat yang digunakan dalam penelitian ini ialah uji normalitas kolmogorov-smirnov, linieritas, multikolinieritas dan heterokesdastisitas. Selanjutnya data dianalisis dengan uji hipotesis regresi linear sederhana dan regresi linear ganda. Analisis regresi ganda diperoleh persamaan regresi Ŷ= 21,882+ 0,310X1+ 0,288X2. Persamaan regresi yang telah didapat berarti H0 yang menyatakan tidak terdapat pengaruh yang signifikan konsep diri dan kebiasaan belajar terhadap kompetensi pengetahuan IPS siswa kelas IV SD Gugus Ir. Soekarno Kecamatan Denpasar Selatan ditolak dan Ha diterima. Hasil analisis data diperoleh R2 = 0,032 dan kontribusinyaa sebesar 3,2%. Dapat disimpulkan terdapat kontribusi yang signifikan konsep diri dan kebiasaan belajar terhadap kompetensi pengetahuan IPS siswa kelas IV SD Gugus Ir. Soekarno Kecamatan Denpasar Selatan Tahun Ajaran 2018/2019. Berdasarkan penemuan diperoleh maka diharapkan guru dapat menjadi acuan yang positif dan berharga dalam melaksanakan berbagai upaya untuk meningkatkan pemahaman konsep diri dan kebiasaan belajar siswa
Kontribusi Sikap Mandiri dan Hubungan Sosial Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPS Suryadewi, Ni Kadek Ari; Wiyasa, I Komang Ngurah; Sujana, I Wayan
MIMBAR PGSD Undiksha Vol. 8 No. 1 (2020): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpgsd.v8i1.24576

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang signifikan antara (1) sikap mandiri terhadap kompetensi pengetahuan IPS (2) hubungan sosial terhadap kompetensi pengetahuan IPS (3) sikap mandiri dan hubungan sosial terhadap kompetensi pengetahuan IPS siswa kelas V SD Gugus Srikandi Kecamatan Denpasar Timur Tahun Ajaran 2018/2019. Jenis penelitian ini adalah ex post facto dengan desain penelitian korelasional. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD di Gugus Srikandi Kecamatan Denpasar Timur yang berjumlah 324. Dari populasi tersebut ditentukan sampel menggunakan teknik proporsional random sampling sehingga mendapatkan jumlah sampel sebanyak 172 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan pengisian angket tentang sikap mandiri dan hubungan sosial, sedangkan data tentang kompetensi pengetahuan IPS diperoleh melalui pencatatan dokumen. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan analisis regresi linier sederhana dan analisis regresi linier ganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) terdapat pengaruh yang signifikan antara sikap mandiri terhadap kompetensi pengetahuan IPS dengan kontribusi sebesar 47,9% (2) terdapat pengaruh yang signifikan antara hubungan sosial terhadap kompetensi pengetahuan IPS dengan kontribusi sebesar 44% (3) terdapat pengaruh yang signifikan sikap mandiri dan hubungan sosial terhadap kompetensi pengetahuan IPS dengan kontribusi sebesar 53,4%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa sikap mandiri dan hubungan sosial berkontribusi terhadap kompetensi pengetahuan IPS siswa kelas V SD Gugus Srikandi Kecamatan Denpasar Timur Tahun Ajaran 2018/2019.
Pengaruh Model Pembelajaran (SAVI) Berbantuan Multimedia Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPA Yulanita Rara Dewi, Ayu Triyana; Oka Negara, I Gusti Agung
MIMBAR PGSD Undiksha Vol. 8 No. 1 (2020): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpgsd.v8i1.24577

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan kompetensi pengetahuan IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan melalui model pembelajaran Somatic Auditory Visualization Intellectualy (SAVI) Berbantuan Multimedia dengan kelompok siswa yang dibelajarkan melalui pembelajaran konvensional pada siswa kelas V SD Gugus V Mengwi Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu dengan desain nonequivalent control group design. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V di SD Gugus V Mengwi Tahun Ajaran 2018/2019 yang berjumlah 272 orang siswa. Pengambilan sampel pada penelitian ini dilakukan dengan teknik random sampling yang diacak kelasnya, untuk menentukan kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Dari hasil pengundian terpilih kelas V SD No. 2 Abianbase sebagai kelompok Eksperimen dengan jumlah 34 orang siswa dan kelas V SD No. 3 Buduk terpilih sebagai kelompok kontrol dengan jumlah 32 orang siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode tes dengan jenis tes objektif pilihan ganda biasa, yang kemudian dianalisis menggunakan uji-t. Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh thitung = 3,018  dan ttabel = 2,000 pada taraf signifikansi 5% dengan dk = 64. Hal tersebut berarti thitung = 3,018 > ttabel = 2,000. Rata-rata kompetensi pengetahuan IPA kelompok yang dibelajarkan melalui model pembelajaran Somatic Auditory Visualization Intellectualy (SAVI) berbantuan Multimedia lebih tinggi, yaitu 83,58 sedangkan rata-rata kelompok yang dibelajarkan melalui pembelajaran konvensional yaitu 78,75. Jadi, dapat disimpulkan model pembelajaran Somatic Auditory Visualization Intellectualy (SAVI) berbantuan Multimedia berpengaruh terhadap kompetensi pengetahuan IPA siswa kelas V SD Gugus V Mengwi
Hubungan Pola Asuh Orang Tua dan Motivasi Belajar Dengan Hasil Belajar PPKN Siswa Dewi, K. O. R.; Murda, I N.; Astawan, I G.
MIMBAR PGSD Undiksha Vol. 8 No. 1 (2020): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpgsd.v8i1.24578

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1)hubungan pola asuh orang tua dengan hasil belajar PPKn siswa, (2)hubungan motivasi belajar dengan hasil belajar PPKn siswa, dan (3)hubungan pola asuh orang tua dan motivasi belajar dengan hasil belajar PPKn siswa kelas IV di SD Gugus I Kecamatan Sawan.  Jenis penelitian ini adalah penelitian expost facto. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi sederhana dan analisis regresi ganda dengan bantuan aplikasi SPSS (IBM Statistic 23.0). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: pertama, terdapat hubungan yang signifikan antara pola asuh orang tua dengan hasil belajar PPKn siswa kelas IV SD Gugus I Kecamatan Sawan dengan besaran pengaruh yakni 80,1% dan nilai koefisien determinasinya 64,1%. Kedua, terdapat hubungan yang signifikan antara motivasi belajar siswa dengan hasil belajar PPKn siswa kelas IV SD Gugus I Kecamatan Sawan dengan besaran hubungan yakni 74,4% dan nilai koefisien determinasinya 55,3%. Ketiga, terdapat hubungan yang signifikan pola asuh orang tua dan motivasi belajar dengan hasil belajar PPKn siswa kelas IV di SD Gugus I Kecamatan Sawan dengan besaran pengaruh 81,5% dan nilai determinasinya 65,5% berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan pola asuh orang tua dan motivasi belajar dengan hasil belajar PPKn siswa kelas IV di SD Gugus I Kecamatan Sawan.
Efektivitas Model Pembelajaran (CIRC) Berbantuan Scramble Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPA Ambarawati, Ni Luh Mega; Ardana, I Ketut
MIMBAR PGSD Undiksha Vol. 8 No. 1 (2020): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpgsd.v8i1.24579

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Cooperative Integrated Reading and Composition berbantuan Scramble terhadap kompetensi pengetahuan IPA kelas V SD Gugus III Mengwi tahun ajaran 2018/2019. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu dengan rancangan nonequivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas V sebanyak 298 siswa. Sampel penelitian diperoleh dengan cara random sampling dan diperoleh kelas V SD No. 1 Sempidi sebagai kelompok eksperimen yang berjumlah 30 siswa dan kelas V SD No. 2 Sempidi sebagai kelompok kontrol yang berjumlah 30 siswa. Metode dalam pengumpulan data yaitu metode tes, dan instrument berupa tes pilihan ganda biasa. Data yang dikumpulkan adalah data kompetensi pengetahuan IPA dan dianalisis menggunakan uji t. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan nilai rata-rata kompetensi pengetahuan IPA kelompok eksperimen lebih tinggi dari rata-rata kompetensi pengetahuan IPA kelompok kontrol (eksperimen = 82,19 > kontrol = 75,62). Pengujian hipotesis dianalisis menggunakan uji-t rumus polled varians. Kriteria pengujian pada taraf signifikansi 5% dan dk = 58, diperoleh harga thitung = 3,38 > harga ttabel = 2,00. Hal ini berarti terdapat perbedaan yang signifikan kompetensi pengetahuan IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan melalui model pembelajaran Cooperative Integrated Reading and Composition berbantuan Scramble dengan kelompok siswa yang dibelajarkan melalui pembelajaran konvensional pada siswa kelas V SD Gugus III Mengwi Tahun Ajaran 2018/2019. Dengan demikian model pembelajaran Cooperative Integrated Reading and Composition berbantuan Scramble berpengaruh terhadap kompetensi pengetahuan IPA siswa kelas V SD Gugus III Mengwi Tahun Ajaran 2018/2019
Kontribusi Konsep Diri dan Motivasi Belajar Terhadap Kompetensi Pengetahuan Matematika Ayulina Agustini, Ni Kadek; Sastra Agustika, Gusti Ngurah
MIMBAR PGSD Undiksha Vol. 8 No. 1 (2020): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpgsd.v8i1.24580

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang signifikan konsep diri terhadap kompetensi pengetahuan matematika, motivasi belajar terhadap kompetensi pengetahuan matematika, serta konsep diri dan motivasi belajar terhadap kompetensi pengetahuan matematika siswa kelas IV SD Gugus VIII Mengwi tahun ajaran 2018/2019. Sampel dalam penelitian ditentukan dengan menggunakan teknik cluster random sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear sederhana dan analisis linear regresi berganda. Hasil analisis diperoleh bahwa konsep diri memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kompetensi pengetahuan matematika, dengan kontribusi sebesar 58,40% dan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain. Hasil analisis kedua yang didapat yaitu, motivasi belajar terhadap kompetensi pengetahuan matematika berpengaruh dengan kontribusi sebesar 38,40% dan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain, serta analisis terakhir yang didapat yaitu,konsep diri dan motivasi belajar terhadap kompetensi pengetahuan matematika dengan kontribusi sebesar 60,10% dan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain.
Pengaruh Model Pembelajaran (VAK ) Berbasis Whole Brain Teaching Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPA Widya Adnyani, IA Nym; Wiarta, I Wyn
MIMBAR PGSD Undiksha Vol. 8 No. 1 (2020): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpgsd.v8i1.24581

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang signifikan model pembelajaran visual auditory kinestetik berbasis whole brain teaching terhadap kompetensi pengetahuan IPA kelas V SDN Gugus Dewi Sartika Denpasar Timur Tahun Ajaran 2018/2019. Jenis penelitian ini merupakan eksperimen semu dengan desain nonequivalent control group design. Populasi penelitian ini adalah kelas V SDN Gugus Dewi Sartika Denpasar Timur Tahun Ajaran 2018/2019 sebanyak 387 siswa. Sampel ditentukan dengan teknik random sampling. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas VA SDN 3 Kesiman sebagai kelompok eksperimen sebanyak 43 siswa dan kelas VB SDN 10 Kesiman sebagai kelompok kontrol sebanyak 40 siswa. Data kompetensi pengetahuan IPA siswa dikumpulkan dengan instrumen tes objektif. Selanjutnya data dianalisis menggunakan uji-t. berdasarkan hasil analisis data, diperoleh bahwa diperoleh thitung = 3,342. Pada taraf signifikasi 5% dan derajat kebebasan (dk) = 43+40 -2 = 81 maka diperoleh harga ttabel = 2,000. Berdasarkan hasil tersebut, diperoleh thitung = 3,342 > ttabel = 2,000. Karena thitung > thitung, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan kompetensi pengetahuan IPA antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Hal tersebut dibuktikan dengan hasil rata-rata kompetensi pengetahuan IPA siswa kelompok eksperimen Xi = 80,140 > Xi = 73,375 rata-rata kompetensi pengetahuan IPA siswa kelompok kontrol. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran visual auditory kinestetik berbasis whole brain teaching berpengaruh terhadap kompetensi pengetahuan IPA kelas V SDN Gugus Dewi Sartika Denpasar Timur Tahun Ajaran 2018/2019.

Page 1 of 2 | Total Record : 15


Filter by Year

2020 2020


Filter By Issues
All Issue Vol. 13 No. 2 (2025): July Vol. 13 No. 1 (2025): April Vol. 12 No. 3 (2024): October Vol. 12 No. 2 (2024): July Vol. 12 No. 1 (2024): April Vol. 11 No. 3 (2023): October Vol. 11 No. 2 (2023): July Vol. 11 No. 1 (2023): April Vol. 10 No. 3 (2022): October Vol. 10 No. 2 (2022): July Vol. 10 No. 1 (2022): April Vol 10, No 1 (2022): April Vol 9, No 3 (2021): Oktober Vol. 9 No. 3 (2021): October Vol. 9 No. 2 (2021): July Vol 9, No 2 (2021): Juli Vol 9, No 2 (2021) Vol 9, No 1 (2021) Vol 9, No 1 (2021): April Vol. 9 No. 1 (2021): April Vol 8, No 3 (2020) Vol. 8 No. 3 (2020): Oktober Vol 8, No 3 (2020): Oktober Vol 8, No 2 (2020) Vol 8, No 2 (2020): Juli Vol. 8 No. 2 (2020): Juli Vol 8, No 1 (2020) Vol. 8 No. 1 (2020): April Vol 8, No 1 (2020): April Vol 7, No 3 (2019) Vol 7, No 3 (2019): Oktober Vol. 7 No. 3 (2019): October Vol 7, No 2 (2019): Juli Vol 7, No 2 (2019) Vol. 7 No. 2 (2019): July Vol 7, No 1 (2019): April Vol. 7 No. 1 (2019): April Vol 7, No 1 (2019) Vol 6, No 3 (2018) Vol 6, No 3 (2018): Oktober Vol. 6 No. 3 (2018): Oktober Vol 6, No 2 (2018): Juli Vol. 6 No. 2 (2018): July Vol 6, No 2 (2018) Vol. 6 No. 1 (2018): April Vol 6, No 1 (2018): April Vol 6, No 1 (2018) Vol 5, No 3 (2017) Vol. 5 No. 3 (2017): Oktober Vol 5, No 3 (2017): Oktober Vol 5, No 2 (2017): Juli Vol 5, No 2 (2017) Vol. 5 No. 2 (2017): Juli Vol. 5 No. 1 (2017): April Vol 5, No 1 (2017): April Vol 4, No 3 (2016) Vol 4, No 3 (2016): Oktober Vol. 4 No. 3 (2016): Oktober Vol 4, No 2 (2016) Vol 4, No 2 (2016): Juli Vol. 4 No. 2 (2016): Juli Vol. 4 No. 1 (2016): April Vol 4, No 1 (2016): April Vol 4, No 1 (2016): Vol. 3 No. 1 (2015): Vol. 3 No. 1 (2015) Vol 3, No 1 (2015): Vol. 2 No. 1 (2014): Vol. 2 No. 1 (2014) Vol 2, No 1 (2014): Vol. 1 No. 1 (2013) Vol 1, No 1 (2013) More Issue