cover
Contact Name
Kadek Wirahyuni
Contact Email
kadek.wirahyuni@undiksha.ac.id
Phone
+6282236067235
Journal Mail Official
kadek.wirahyuni@undiksha.ac.id
Editorial Address
Jalan Udayana No.11 Singaraja
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Undiksha
ISSN : http://u     EISSN : http://u     DOI : http://dx.doi.org/10.23887/jjpbs.v10i1
Core Subject : Education,
As an international, multi-disciplinary, peer-refereed journal, the scope of this journal is in learning and instruction area which provides a platform for the publication of the most advanced scientific researches in the areas of learning, development, instruction and teaching at Indonesia Language and Art Education. The journal welcomes original empirical investigation. The papers may represent a variety of theoretical perspectives and different methodological approaches. They may refer to any age level, from infants to adults and to a diversity of learning and instructional settings, from laboratory experiments to field studies. The major criteria in review and the selection process concerns the significance of the contribution to the area of learning and instruction. Instruction, learning and teaching, curriculum development, learning environment, teacher education, educational, technology, and educational development at Indonesia Language and Art Education
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol. 13 No. 1 (2023)" : 7 Documents clear
PEMANFAATAN MEDIA KORAN DIGITAL “KOMPAS.COM” DALAM PEMBELAJARAN TEKS BERITA DI KELAS VIII B SMP NEGERI 1 TEJAKULA Widiani, Ni Made; Yasa, I Nyoman; Wirahyuni, Kadek
Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Undiksha Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jpbsi.v13i1.63325

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pemanfaatan media koran digital "kompas.com" dalam pembelajaran teks berita,  mendeskripsikan kemampuan siswa kelas VIII B pada pembelajaran teks berita dengan memanfaatkan “kompas.com”, mendeskripsikan respons siswa terhadap pemanfaatan media koran digital "kompas.com" dalam pembelajaran teks berita di kelas VIII B, mendeskripsikan hambatan yang dihadapi guru dan siswa pada pemanfaatan media koran digital "kompas.com" dalam pembelajaran teks berita di kelas VIII B SMP Negeri 1 Tejakula. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi, observasi, dan wawancara. Data dianalisis dengan teknik deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pemanfaatan media koran digital "kompas.com" dalam pembelajaran teks berita di kelas VIII B memberikan kejelasan materi karena teks berita yang digunakan bersifat aktual, nyata, dan mudah dipahami, Membaca berita di Kompas.com dapat memberikan inspirasi dalam mengembangkan kemampuan menulis dengan argumen yang kuat, pengorganisasian ide yang baik, dan penggunaan bahasa yang tepat, Siswa memberikan respons positif terhadap pemanfaatan media koran digital "kompas.com" dalam pembelajaran teks berita karena siswa mampu memahami cara mencari berita di "kompas.com" dan mengidentifikasi unsur-unsur teks berita pada berita yang mereka pilih, Hambatan yang dihadapi guru berkaitan dengan ketersediaan perangkat keras seperti gawai dan sambungan internet belum merata dimiliki siswa. Sedangkan hambatan yang dihadapi siswa berkaitan dengan pemahamaan siswa dalam mengidentifikasi unsur-unsur teks berita
PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS NASKAH DRAMA DENGAN MENERAPKAN TEKNIK PARAFRASE CERPEN DI KELAS XI IPS 2 SMA NEGERI 1 WOHA Hilmi, Muhammad Imam; Wisudariani, Ni Made Rai; Wendra, I Wayan
Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Undiksha Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jpbsi.v13i1.63380

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk, mendeskripsikan peningkatan kemampuan menulis naskah drama dengan menerapkan teknik parafrase cerpen pada siswa kelas XI IPS 2 SMA Negeri 1 Woha, mendeskripsikan langkah-langkah pembelajaran menulis naskah drama dengan menerapkan teknik parafrase cerpen untuk meningkatkan kemampuan menulis naskah drama pada siswa kelas XI IPS 2 SMA Negeri 1 Woha, dan, mendeskripsikan respons siswa terhadap pembelajaran menulis naskah drama dengan menerapkan teknik parafrase cerpen di kelas XI IPS 2  SMA Negeri 1 Woha. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas XI IPS 2 SMA Negeri 1 Woha, sedangkan objeknya adalah peningkatan kemampuan menulis naskah drama, langkah-langkah teknik parafrase, dan respons siswa dalam menulis naskah drama dengan menerapkan teknik parafrase cerpen sebagai media pembelajaran, hasil belajar menulis naskah drama siswa kelas XI IPS 2 di SMA Negeri 1 Woha. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi, metode wawancara, dan metode kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, penerapan teknik parafrase cerpen dapat meningkatkan keterampilan siswa dalam menulis naskah drama. Sebelum diberikan tindakan skor rata-rata siswa yaitu 60, setelah pelaksanaan tindakan siklus I meningkat menjadi 67,65, dan pada siklus II menjadi 82,96. dan, Ada 17 langkah yang dapat ditempuh dalam menulis naskah drama dengan menerapkan teknik parafrase cerpen  untuk meningkatkan keterampilan menulis siswa dan, Siswa memberikan respons positif terhadap pembelajaran menulis naskah drama dengan menerapkan teknik parafrase cerpen
PENGGUNAAN MEDIA TIKTOK HI_ERISA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS TEKS PROSEDUR Tarigan, Apriyani Br; Dewantara, I Putu Mas; Sriasih, Sang Ayu Putu
Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Undiksha Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jpbsi.v13i1.64392

Abstract

Penelitian tindakan kelas ini bertujuan mendeskripsikan  pelaksanaan pembelajaran siswa kelas VII SMP Katolik Santo Paulus Singaraja dalam menulis teks prosedur dengan menggunakan media TikTok Hi_erisa, meningkatkan hasil belajar siswa kelas VII SMP Katolik Santo Paulus Singaraja dalam menulis teks prosedur dengan menggunakan media TikTok Hi_erisa, mendeskripsikan respons siswa kelas VII SMP Katolik Santo Paulus Singaraja dengan menggunakan media TikTok Hi_erisa dalam pembelajaran menulis teks prosedur. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian ini adalah guru mata pelajaran Bahasa Indonesia dan siswa kelas VII SMP Katolik Santo Paulus Singaraja. Metode pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi, tes, dan angket serta dianalisis menggunakan teknik analisis data deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pembelajaran yang tepat pada penggunaan media TikTok Hi_erisa ditekankan pada pengelolaan kelas dan persiapan media yang baik, penggunaan media TikTok Hi_erisa dapat meningkatkan kemampuan menulis teks prosedur. Pada pratindakan skor rata-rata siswa sebesar 69 kategori (cukup), siklus I memperoleh nilai rata-rata sebesar 73,96 kategori (cukup), sedangkan siklus II nilai rata-rata siswa sebesar 85,2 kategori (baik), siswa memberikan tanggapan positif terhadap penggunaan media TikTok Hi_erisa. Pada siklus I diperoleh rata-rata 25,3 (positif), sedangkan siklus II memperoleh rata-rata 26(positif).
PENERAPAN MODEL FLIPPED CLASSROOM BERBANTUAN BLOG UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS TEKS RESENSI SISWA KELAS XI MIPA 3 SMA NEGERI 2 SEMARAPURA Pujayanti, Sang Ayu Nyoman; Artawan, Gde; Yasa, I Nyoman
Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Undiksha Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jpbsi.v13i1.64874

Abstract

Penerapan model Flipped Classroom berbantuan Blog, diterapkan dikarenakan penggunaan model pembelajaran problem based learning belum maksimal. Tujuan penelitian ini, yaitu: mendeskripsikan pelaksanaan penerapan model Flipped Classroom berbantuan Blog, kemampuan siswa menulis teks resensi, dan respons siswa terhadap penerapan model Flipped Classroom berbantuan Blog dalam pembelajaran menulis teks resensi. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian ini adalah guru mata pelajaran Bahasa Indonesia dan siswa kelas XI MIPA 3. Objek penelitian, yaitu penerapan model Flipped Classroom berbantuan Blog, kemampuan siswa menulis teks resensi, dan respons siswa terhadap penerapan model Flipped Classroom berbantuan Blog. Rancangan penelitiannya, yaitu refleksi awal, perencanaan, pelaksanaan, observasi dan evaluasi, serta refleksi. Metode pengumpulan data dengan metode observasi, portofolio, penugasan, dan kuesioner. Analisis data dengan metode deskriptif kualitatif, teknik analisis kuantitatif, dan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model Flipped Classroom berbantuan Blog dapat dilakukan dalam tiga kegiatan yaitu: kegiatan Prakelas, kegiatan Di Kelas, dan kegiatan Di Luar Kelas dapat meningkatkan aktivitas siswa dalam pembelajaran menulis teks resensi, kemampuan siswa menulis teks resensi mengalami peningkatan setelah diterapkan model Flipped Classroom berbantuan Blog, dan respons siswa tergolong “sangat baik” terhadap penerapan model Flipped Classroom berbantuan Blog dalam pembelajaran menulis teks resensi.
SASTRA TRADISIONAL UYE-UYE ANANAK (NYANYIAN RAKYAT) DI MADURA KEPULAUAN SEPANJANG, KECAMATAN SAPEKEN, KABUPATEN SUMENEP : ANALISIS FUNGSI DAN NILAI SOSIAL Khairah, Muslimatul; Artawan, Gde; Nurjaya, I Gede
Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Undiksha Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jpbsi.v13i1.65048

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai–nilai sastra lisan nyanyian rakyat,  untuk mendeskripsikan fungsi sosial sastra lisan nyanyian rakyat. Penelitian ini dilakukan di daerah Madura, Kepulauan Sepanjang, Kecamatan Sapeken Kabupaten Sumenep Proveinsi Jawa Timur. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deksriptif kualitatif dengan subjek penelitian yaitu sastra lisan nyanyian rakyat di Kepulauan Sepanjang Kecamata Sapeken Kabupaten Sumenep. Objek penelitian ini adalah nilai-nilai, dan fungsi sosial sastra lisan nyanyian rakyat di Kepulauan Sepanjang Kecamatan Sapeken Kabupaten Sumenep. Data dikumpulkan dengan metode observasi, wawancara, rekaman, mencatat, transkripsi, dan transliterasi. Dari penelitian yang dilakukan di Kepulauan Sepanjang Kecamatan Sapeken Kabupaten Sumenep dengan menganalisis 2 jenis sastra lisan nyanyian rakyat  yaitu sastra lisan nyanyian rakyat nyanyian anak dan sastra lisan nyanyian rakyat permainan anak, jumlah sastra lisan nyanyian rakyat yang didapat yaitu sastra lisan nyanyian rakyat berjenis nyanyian anak ada 6 ( enam) dan sastra lisan nyanyian rakyat berjenis permainan anak ada 5 ( lima ) jumlah keseluruhan ada 11 ( sebelas) sastra lisan nyanyian rakyat di Kepulauan Sepanjang. Sebelas sastra lisan nyanyian rakyat tersebut masing – masing memiliki nilai dan fungsi sosial yang berbeda antara sastra lisan nyanyian rakyat yang satu dengan yang lain. Nilai –nilai yang terkandung dalam sastra lisan nyanyian rakyat memiliki 3 nilai yaitu Sebagai hiburan, Sebagai alat pendidikan anak-anak, Sebagai alat pemaksa dan pengawas agar norma-norma masyarakat akan selalu dipatuhi anggota kolektif. Fungsi sastra lisan nyanyian rakyat di Kepulauan Sepanjang Kecamatan Sapeken Kabupaten Sumenep memiliki lima yaitu yang Nilai Hidup Bersatu, Nilai keberanian hidup, Nilai adil terhadap orang lain, Nilai kerealistisan hidup, dan  Nilai kejujuran.
PENGGUNAAN VIDEO YOUTUBE KONTEN KREATOR (JEROME POLIN) SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATERI TEKS BIOGRAFI KELAS X A PERHOTELAN SMK N 1 SINGARAJA Dewi, Ketut Ayu Suriantini; Wirahyuni, Kadek; Dewantara, I Putu Mas
Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Undiksha Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jpbsi.v13i1.65143

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk mendeskripsikan. Penggunaan video YouTube konten kreator (Jerome Polin) sebagai media pembelajaran Bahasa Indonesia. Hasil belajar siswa dalam pembelajaran Bahasa Indonesia khususnya kaidah kebahasaan dalam teks biografi menggunakan media pembelajaran video YouTube konten kreator (Jerome Polin). Tanggapan guru dan siswa dalam penggunaan video YouTube konten kreator (Jerome Polin) sebagai media pembelajaran Bahasa Indonesia khususnya kaidah kebahasaan dalam teks biografi di SMK Negeri 1 Singaraja. Objek penelitian ini adalah penggunaan media YouTube konten kreator (Jerome Polin) sebagai media dalam pembelajaran teks biografi khususnya mengenai kebahasaaan. Pada penelitian ini metode yang digunakan untuk pengumpulan data adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) penggunaan media video youtube konten kreator “Jerome Polin” dalam pembelajaran kaidah kebahasaan teks biografi berjalan dengan cukup baik 2) Pembelajaran kaidah kebahasaan dalam teks biografi menggunakan media video youtube konten kreator Jerome Polin cenderung meningkatkan niat, ketertarikan, serta pemahaman siswa dalam kaidah kebahasaan 3) Guru menilai video youtube konten kreator Jerome Polin sangat membantu dalam meningkatkan atensi dan perhatian siswa untuk fokus pada materi yang disampaikan kepada siswa oleh guru utamanya pada kaidah kebahasaan.
PEMBELAJARAN MENULIS CERPEN DENGAN METODE COOPERATIVE SCRIPT PADA SISWA KELAS XI IPA MAN 1 JEMBRANA Miranda, Dinda Vida; Putrayasa, Ida Bagus; Martha, I Nengah
Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Undiksha Vol. 13 No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jpbsi.v13i1.65349

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif kualitatif (mixed methods) tentang penggunaan metode cooperative script pada pembelajaran menulis cerpen pada siswa kelas XI IPA di MAN 1 Jembrana. Penelitian ini bertujuan mengetahui keefektifan penggunaan metode cooperative script dalam pembelajaran menulis cerpen pada siswa kelas XI IPA di MAN 1 Jembrana dan menganalisis hasil belajar siswa yang menggunakan metode cooperative script pada pembelajaran menulis cerpen pada siswa kelas XI IPA di MAN 1 Jembrana. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan sampel penelitian ini adalah kelas XI IPA 3 MAN 1 Jembrana. Hasil penelitian menunjukkan metode cooperative script dapat meningkatkan keterampilan menulis cerpen pada siswa kelas XI IPA di MAN 1 Jembrana. Peningkatan tersebut meliputi, peningkatan proses dan peningkatan produk. penggunaan metode cooperative script membuat siswa bekerja dengan kelompok kecil dan saling berkolaborasi dalam menghasilkan karya tulis cerpen. Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa siswa mengembangkan keterampilan menulis cerpen yang lebih baik melalui metode cooperative script. Mereka belajar tentang struktur cerita, pengembangan karakter, plot, gaya penulisan, dan teknik penulisan lainnya. Metode cooperative script juga berdampak positif pada peningkatan kepercayaan diri sebagai penulis.

Page 1 of 1 | Total Record : 7