cover
Contact Name
Rahmat Aziz
Contact Email
azira@uin-malang.ac.id
Phone
+6281805536270
Journal Mail Official
pakgun_pgsd@yahoo.com
Editorial Address
Jl. Udayana Kampus Tengah Singaraja, Bali, Indonesia 81116
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
International Journal of Elementary Education
ISSN : 25797158     EISSN : 25496050     DOI : https://doi.org/10.23887/ijee.v6i2.46019
The aim of the Journal of International Journal of Elementary Education is to provide an international forum for the sharing, dissemination and discussion of research, experience and perspectives across a wide range of education, teaching, development, instruction, educational projects and innovations, learning methodologies and new technologies in education and learning. The focus and scope of International Journal of Elementary Education includes the following topics at Elementary Education : Career development and training in education and learning : 1. Experiences in education and learning: 2. Experiences in education and learning research: 3. International projects in education and learning: 4. Pedagogical innovations in education and learning: 5. General issues in education and learning: 6. Computer supported collaborative work: 7. E-content management and development: 8. Educational software & serious games: 9. e-Learning: 10. Emerging technologies in education: Papers published in the three-monthly journal (Feb, May, Aug, and Nov): (1) report evaluation and research findings; (2) treat conceptual and methodological issues; and/or (3) consider the implications of the above for action; and/or (4) an extensive book reviews section and also occasional reports on educational materials and equipment.
Articles 877 Documents
Pengaruh Model Pembelajaran Childrens Learning In Science Berbantuan Media Lingkungan terhadap Hasil Belajar IPA Andrayani, Anak Agung
International Journal of Elementary Education Vol 2, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (644.381 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v2i1.14000

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Children’s Learning In Sciece (CLIS) berbantuan media lingkungan terhadap hasil belajar  IPA siswa yang dibelajarkan melalui model pembelajaran CLIS berbantuan media lingkungan dan siswa yang dibelajarkan melalui pembelajaran konvensional pada siswa kelas IV SD Gugus 1 Kuta Utara Tahun Ajaran 2016/2017. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain eksperimen yang digunakan adalah Pre-Experimental Designs. Rancangan desain yang digunakan yaitu Intact-Group Comparison. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas IV SD No. 5 Dalung sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas IV SD No. 6 Dalung sebagai kelas kontrol dengan jumlah masing-masing kelompok sebanyak 36 siswa. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode tes, dengan tes pilihan ganda biasa yang berjumlah 28 butir soal yang telah di validasi. Analisis data menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar IPA siswa yang dibelajarkan melalui model pembelajaran CLIS berbantuan media lingkungan dan siswa yang dibelajarkan melalui pembelajaran konvensional pada siswa kelas IV ( thitung = 2,96 > ttabel = 2,000 ) dengan rerata nilai hasil belajar IPA siswa yang dibelajarkan melalui model pembelajaran CLIS berbantuan media lingkungan = 83,83 dan siswa yang dibelajarkan melalui pembelajaran konvensional =74,33. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Children’s Learning In Sciece (CLIS) berbantuan media lingkungan berpengaruh terhadap hasil belajar IPA siswa kelas IV SD Gugus 1 Kuta Utara Tahun Ajaran 2016/2017.
Pengaruh Strategi Card Sort terhadap Hasil Belajar IPS ditinjau dari Sikap Sosial Arrasyid, Arrasyid
International Journal of Elementary Education Vol 2, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (440.283 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v2i2.14411

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Strategi Card Sort dan sikap sosial terhadap hasil belajar IPS siswa kelas V Gugus I Kecamatan Situbondo. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen semu dengan menggunakan rancangan faktorial 2x2. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 190 orang dan diambil sampel sebanyak 98 orang yang dipilih secara acak. Data dikumpulkan melalui test dan kuisioner. Analisis Data pada penelitian ini menggunakan analisis varians (Anava) dua jalan. Hasil penelitian menunjukan (1) Terdapat perbedaan hasil belajar IPS antara siswa yang mengikuti Strategi pembelajaran Card Sort dengan siswa yang mengikuti model pembelajaran konvensional. (2) Terdapat interaksi antara model pembelajaran dengan sikap sosial terhadap hasil belajar IPS. (3) Terdapat perbedaan hasil belajar IPS antara siswa yang mengikuti Strategi pembelajaran Card Sort dengan siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional, pada siswa yang memiliki sikap sosial tinggi. (4) Tidak terdapat perbedaan hasil belajar IPS antara siswa yang mengikuti model Strategi pembelajaran Card Sort dengan siswa yang mengikuti model pembelajaran konvensional, pada siswa yang memiliki sikap sosial rendah.
Analisis Kemampuan Guru Melaksanakan Pembelajaran Tematik Terintegrasi Pendidikan Karakter Diputra, Sujendra
International Journal of Elementary Education Vol 2, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (480.441 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v2i2.14416

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan guru dalam melaksanakan pembelajaran tematik Kurikulum 2013 pendidikan karakter terpadu, oleh karena itu penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Data yang dihasilkan adalah 1) pemahaman guru tentang konsep pendidikan karakter, 2) skor RPP yang dirancang oleh guru, dan 3) skor pelaksanaan pembelajaran guru. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, kuesioner, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru telah memahami konsep pendidikan karakter tetapi belum secara detail terkait dengan deskripsi 18 nilai karakter yang dapat dikembangkan dalam pembelajaran. Sehubungan dengan pelajaran kurikulum yang diusulkan Kurikulum 2013, nilai-nilai karakter yang dipilih untuk dikembangkan dalam pelajaran belum terlihat dalam langkah-langkah pembelajaran. Dalam tahap pelaksanaan pembelajaran, nilai karakter yang tercantum dalam RPP belum diimplementasikan dengan benar.
Pengaruh Model Pembelajaran Course Review Horay Terhadap Hasil Belajar IPA Siswa Arsani, Ni Wayan; Putra, D.B. K. N. S.; Ardana, I K.
International Journal of Elementary Education Vol 2, No 3 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (595.997 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v2i3.15957

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan hasil belajar IPA siswa yang dibelajarkan melalui model pembelajaran Course Review Horay dan siswa yang dibelajarkan melalui pembelajaran konvensional. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian quasi eksperimen dan menggunakan desain penelitian Non-equivalent Control Group Design. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD Gugus III Kuta Utara dengan jumlah populasi 527 orang siswa. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 65 orang siswa yaitu 35 orang siswa kelas VA dari SD No.1 Kerobokan Kaja yang menjadi kelompok eksperimen dan 30 orang siswa kelas VB dari SD No.2 Kerobokan Kaja yang menjadi kelompok kontrol. Pemilihan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik random sampling. Data hasil belajar IPA siswa dikumpulkan menggunakan metode tes yang kemudian dianalisis menggunakan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan nilai rata-rata kelompok eksperimen lebih tinggi daripada nilai rata-rata kelompok kontrol (83,54 > 75,63). Berdasarkan hasil analisis uji-t dengan derajat kebebasan (dk = 35 + 30 – 2 = 63) dan pada taraf signifikan 5% diperoleh thitung > ttabel (3,795 > 2,000) maka HO ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan, bahwa terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar IPA siswa yang dibelajarkan melalui model pembelajaran Course Review Horay dan siswa yang dibelajarkan melalui pembelajaran konvensional. Ini berarti model pembelajaran Course Review Horay berpengaruh terhadap hasil balajar IPA siswa kelas V SD Gugus III Kuta Utara Tahun Ajaran 2017/2018.
Pengaruh Model Pembelajaran STAD berbasis Portofolio terhadap Kompetensi Pengetahuan Matematika Darmayanti, N.P.D; Wiarta, I.W.; Agustika, G.N.S.
International Journal of Elementary Education Vol 2, No 3 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (479.156 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v2i3.15962

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran STAD berbasis portofolio terhadap kompetensi pengetahuan matematika pada siswa kelas V SD Negeri 1 Ubud tahun pelajaran 2017/2018. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen semu dengan rancangan nonequivalent control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD Negeri 1 Ubud tahun pelajaran 2017/2018 yang berjumlah116 orang siswa. Sampel ditentukan dengan menggunakan teknik random sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VB SD Negeri 1 Ubud dengan jumlah 40 siswa sebagai kelompok eksperimen dan siswa kelas VC SD Negeri 1 Ubud dengan jumlah 37 siswa sebagai kelompok kontrol. Pengumpulan data dilakukan dengan metode tes dengan bentuk tes objektif pilihan ganda biasa.Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji-t.Adapun nilai rata-rata kompetensi pengetahuan matematika siswa kelompok eksperimenyaitu81,25 sedangkan rata-rata siswa kelompok kontrol yaitu 74,62. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran STADberbasis portofolio terhadap kompetensi pengetahuan matematika pada siswa kelas V SD Negeri 1 Ubud tahun pelajaran 2017/2018. Berdasarkan hasil penelitian disarankan bahwa hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai kajian yang relevan khususnya sebagai penunjang penelitian selanjutnya mengenai model pembelajaran STAD berbasis portofolio.
PENERAPAN PENDEKATAN STARTER EKSPERIMEN (PSE) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN IPA Dibia, I Ketut; Adiasih, Made Marta
International Journal of Elementary Education Vol 1, No 1 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (569.429 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v1i1.11442

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa pada pokok bahasan sumber energi panas dan perpindahan panas kelas IV semester genap di SD No. 2 Banjar Tegal Kecamatan Buleleng tahun pelajaran 2010/2011 setelah penerapan pendekatan starter eksperimen. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus. Setiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu tahap rencana tindakan, pelaksanaan, observasi/evaluasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV SD No.2 Banjar Tegal Kecamatan Buleleng tahun pelajaran 2010/2011 sebanyak 17 orang. Data hasil belajar siswa dikumpulkan melalui tes pilihan ganda dan uraian singkat. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan PSE dalam pembelajara IPA, dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Peningkatan hasil belajar siswa yaitu dari rata-rata skor awal sebesar 57,35 meningkat menjadi 66,76 pada siklus I dan meningkat menjadi 80 pada siklus II
Pengembangan Buku Cerita Bergambar Tema 1 Subtema 1: Hidup Rukun Di Rumah Untuk Meningkatkan Minat Membaca Bagi Siswa Nopitasari, Liya; Relmasira, Stefanus Christian; Hardini, Agustina Tyas Asri
International Journal of Elementary Education Vol 2, No 4 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijee.v2i4.16110

Abstract

 Penelitian ini merupakan penelitian Research and Development yang menghasilkan media  berupa buku cerita bergambar tema 1 subtema:1 hidup rukun di rumah. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab kebutuhan sekolah, meningkatkan minat membaca  dan meghasilkan buku cerita bergambar “Rukun itu Indah” untuk peserta didik yang layak.  Pengembangan media buku cerita bergambar  dilakukan dengan teknik analisis deskriptif kalitatif yang dilakukan dengan  3 langkah pokok penelitian, yaitu: Pertama, Studi pendahuluan yang mencakup kebutuhan Sekolah Dasar dan pentingnya media. Kedua, penyusunan draft produk melalui tahap pembuatan tema, ilustrasi, desain karakter, penyusunan buku cerita bergambar, validasi materi,validasi media. Ketiga, uji coba produk bagi siswa kelas 2. Hasil penelitian berupa buku cerita bergambar yang berisi materi pendidikan hidup rukun di rumah ini telah divalidasi oleh ahli media, ahli materi dan dinyatakan layak. Buku cerita bergambar telah di uji cobakan kepada peserta didik sekolah dasar dan peserta didik mampu memahami materi hidup rukun di rumah dengan baik. 
THE DEVELOPMENT OF ‘SNAKE AND LADDER’ LEARNING MEDIA TO ENRICH INDONESIAN VOCABULARY IN THEMATIC INSTRUCTIONFOR FOURTH GRADE STUDENTS Pratiwi, Yohana Intan; Nusarastriya, Haris
International Journal of Elementary Education Vol 1, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (420.08 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v1i2.11610

Abstract

This research method used was Research and Development (RnD) by adapting the research and development steps by Borg and Gall. This research aims to help fourth grade students to enrich their Indonesian vocabulary, and also to know the validity, effectiveness, and practicality of the developed product. The developed product was ‘snake and ladder’ learning media with 31 grade four students of SD Negeri 02 Bringin as the subjects of this research. The data collection technique in this research used test (evaluation questions) and non-test (observation, questionnaire, and documentation). The validity of the product was analyzed from the calculation of media and material expert test, whereas the effectiveness was analyzed using Paired-Sample T Test with SPSS program. The practicality of the media was analyzed from the result of the observation and questionnaire from teachers and students. From this research, it can be concluded that ‘snake and ladder’ learning media to enrich the students’ Indonesian vocabulary in thematic instruction was proven as valid, effective, and practical. The validity was proven with the average score 4,90 (very good) by the media expert and 4,00 (good) by the material expert. The effectiveness of the product was proven by significance score which showed that the result of two evaluation tests, which were X1 (implementation of snake and ladder which has not been developed) and X2 (implementation of developed product), was significant with the amount 0,000, and also 61% students got above average grade which was 86,93. The practicality proof came from the teacher observation with the average score 5,00 (very good) and the questionnaire of students and teacher toward the developed product with the average score 4,94 (very good) and 5,00 (very good)
AN APPLICATION OF MIND MAPPING TEACHING MODEL TO ENHANCE NATURAL SCIENCE LEARNING ACHIEVEMENT IN THE FIFTH GRADERS IN THE FIRST SEMESTER AT SD N 4 KALIUNTU Wibowo, Nur
International Journal of Elementary Education Vol 1, No 4 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (427.271 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v1i4.12965

Abstract

This study was aimed at enhancing natural science learning achievement in the fifth graders in the first semester at SD N4 Kaliuntu in the school year 2017/2018. The data for the students’ natural science learning achievement were collected with a test and assessment rubric. The data were analyzed using descriptive statistical analysis, quantitative descriptive method, and gain score (Gn). The result of data analysis showed an increase  proven by the pretest score for the students’ science learning achievement of 65.7% , categorized as a low score. The science learning achievement score increased in  the first cycle to 71.63%, categorized as average which increased again in the second cycle to 82.34%, showing science learning achievement in the high category. So, there was an increase in learning achievement of 5.93 from pre-cycle to the first cycle, an increase in learning achievement of 10.71  from the first cycle to the second cycle. Thus, it can be concluded that there was an increase in the students’ natural science learning achievement in this study through the implementation of  Mind Mapping teaching model.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN TALKING STICK BERBANTUAN LAGU DAERAH TERHADAP HASIL BELAJAR IPS Trianti Lestari, Ni Ketut; Kristiantari, Mg. Rini; Ganing, Ni Nyoman
International Journal of Elementary Education Vol 1, No 4 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (689.127 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v1i4.12960

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar IPS kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran Talking Stick berbantuan lagu daerah  dan kelompok siswa yang dibelajarkan dengan pembelajaran konvensional pada siswa kelas V SD Gugus Lodtunduh Kecamatan Ubud Tahun Ajaran 2016/2017. Sampel penelitian diperoleh Kelas V SD Negeri 3 Lodtunduh sebagai kelompok eksperimen dan Kelas V SD Negeri 4 Lodtunduh sebagai kelompok kontrol. Data yang dikumpulkan menggunakan tes dan dianalisis menggunakan uji-t. Hasil Penelitian menggunakan uji hipotesis diperoleh thitung = 5,057, sedangkan ttabel = 2,00. Sehingga dapat dikatakan bahwa thitung = 5,057 > ttabel= 2,00, maka H0 ditolak dan Ha diterima. Nilai rata-rata hasil belajar IPS siswa pada kelas eksperimen yaitu  = 77,08 dan pada kelas kontrol yaitu  = 67,71. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Talking Stick berbantuan lagu daerah berpengaruh terhadap hasil belajar IPS siswa kelas V SD Gugus Lodtunduh Kecamatan Ubud Tahun Ajaran 2016/2017.

Page 6 of 88 | Total Record : 877


Filter by Year

2017 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 9 No 2 (2025): May Vol 9 No 1 (2025): February Vol 8 No 4 (2024): November Vol 8 No 3 (2024): August Vol 8 No 2 (2024): May Vol 8 No 1 (2024): February Vol 7 No 4 (2023): November Vol 7 No 3 (2023): August Vol 7 No 2 (2023): May Vol 7 No 1 (2023): February Vol 6 No 2 (2022): May 2022 Vol 6 No 4 (2022): Nopember Vol 6 No 3 (2022): August Vol 6 No 1 (2022): February Vol 6, No 1 (2022): February Vol 5, No 4 (2021): November Vol 5 No 4 (2021): November Vol 5, No 3 (2021): Agustus Vol 5 No 3 (2021): Agustus Vol 5, No 2 (2021): May Vol 5 No 2 (2021): May Vol 5 No 1 (2021): February Vol 5, No 1 (2021): February Vol 4, No 4 (2020) Vol 4 No 4 (2020): November Vol 4 No 3 (2020): August Vol 4, No 3 (2020) Vol 4, No 2 (2020) Vol 4 No 2 (2020): May Vol 4, No 1 (2020) Vol 4, No 1 (2020): February Vol 4 No 1 (2020): February Vol 3, No 4 (2019): November Vol 3 No 4 (2019): November Vol 3, No 4 (2019) Vol 3 No 3 (2019): August Vol 3, No 3 (2019) Vol 3, No 3 (2019): August Vol 3, No 2 (2019): May Vol 3 No 2 (2019): May Vol 3, No 2 (2019) Vol 3, No 1 (2019) Vol 3 No 1 (2019): February Vol 2, No 4 (2018) Vol 2 No 4 (2018): November Vol 2, No 3 (2018) Vol 2 No 3 (2018): August Vol 2, No 3 (2018) Vol 2, No 2 (2018) Vol 2 No 2 (2018): May Vol 2 No 1 (2018): February Vol 2, No 1 (2018) Vol 1, No 4 (2017) Vol 1 No 4 (2017): November Vol 1 No 3 (2017): August Vol 1, No 3 (2017) Vol 1, No 3 (2017) Vol 1, No 2 (2017) Vol 1, No 2 (2017) Vol 1 No 2 (2017): May Vol 1, No 1 (2017) Vol 1 No 1 (2017): February Vol 1, No 1 (2017) More Issue