cover
Contact Name
Anas Alhifni
Contact Email
jurnal.nisbah@unida.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
anas.alhifni@unida.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota bogor,
Jawa barat
INDONESIA
NISBAH: JURNAL PERBANKAN SYARIAH
ISSN : 24424455     EISSN : 25286633     DOI : -
Core Subject : Economy, Education,
NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah is a journal published by the Sharia Banking Study Program. NISBAH is published to support the development of Islamic Banking which will contain articles on Islamic Banking both empirical, theoretical and practical studies. The editor accepts the manuscript with provisions according to the guidelines for the author. The Journal is published twice a year on June and December
Arjuna Subject : -
Articles 193 Documents
PENGARUH AKTIVITAS MEDIA TWITTER BRI SYARIAH TERHADAP KEPUASAN NASABAH BRI SYARIAH Yuda Permana; Tuti Kurnia
NISBAH: JURNAL PERBANKAN SYARIAH Vol. 1 No. 1 (2015): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (496.29 KB) | DOI: 10.30997/jn.v1i1.231

Abstract

ABSTRAKBRI Syariah merupakan salah satu akun twitter resmi BRI Syariah yang telah menjaring sekitar 68.208 followers dan memiliki jumlah tweet terbanyak di antara akun bank syariah lainnya sebanyak 32.538 tweets. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui aktivitas yang dilakukan oleh pengelola media sosial twitter @BRISyariah serta bagaimana pengaruhnya terhadap kepuasan para nasabahnya.Penelitian ini dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner online kepada 30 nasabah BRI Syariah yang menjadi followers akun @BRISyariah dengan menggunakan teknik accidental sampling. Penelitian dilakukan menggunakan teknik analisis data deskriptif kuantitatif dengan menggunakan skala likert dan analisis regresi logistik.Berdasarkan analisis data yang dilakukan, variabel reliability tidak dapat dilakukan analisis regresi logistik dikarenakan semua jawaban responden hanya pada satu kategori saja. Tiga variabel sisanya, yaitu responsiveness, assurance dan empathy memiliki kontribusi dalam meningkatkan kepuasan nasabah BRI Syariah. Pada variabel tersebut, variabel empathy memiliki nilai odds ratio lebih besar dibandingkan dengan variabel lainnya, yaitu sebesar 2,667. Empathy sendiri merupakan perhatian secara individual yang diberikan oleh akun @BRISyariah terhadap nasabah BRI Syariah yang aktif di situs jejaring sosial twitter.Kata kunci :Media sosial,Twitter, BRI Syariah
FAKTOR DOMINAN YANG MEMENGARUHI KEPUTUSAN NASABAH UNTUK MENABUNG DI BANK SYARIAH, BPRS, DAN KSPPS Ranti Wiliasih; Fathia Shadrina
NISBAH: JURNAL PERBANKAN SYARIAH Vol. 3 No. 2 (2017): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (624.225 KB) | DOI: 10.30997/jn.v3i2.911

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui faktor dominan yang memengaruhi keputusan nasabah untuk menabung pada Bank Syariah, BPRS, maupun KSPPS. Penelitian ini dilakukan sejak bulan Maret hingga Mei 2017 di Bank Syariah Mandiri KCP Dramaga, BPRS Amanah Ummah, dan KSPPS Tadbiirul Ummah. Metode yang digunakan adalah analisis faktor. Hasil analisis data menunjukkan bahwa faktor dominan yang memengaruhi keputusan nasabah untuk menabung pada Bank Syariah adalah faktor pelayanan, adapun pada BPRS adalah faktor kesesuaian dengan prinsip syariah, dan pada KSPPS berupa faktor kredibilitas lembaga.
PROSES MANAJEMEN RISIKO OPERASIONAL DI BNI SYARIAH KC MIKRO RUNGKUT SURABAYA Fatin Fadhilah Hasib; Fachri Akbar
NISBAH: Jurnal Perbanka Syariah Vol. 3 No. 1 (2017): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2276.98 KB) | DOI: 10.30997/jn.v3i1.782

Abstract

Subyeknya adalah BNI Syariah KC Micro Rungkut Surabaya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan proses manajemen risiko operasional yang dilakukan oleh BNI Syariah KC Micro Rungkut Surabaya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metodologi studi kasus. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara open-ended. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa BNI Syariah KC Micro Rungkut telah melakukan proses manajemen risiko operasional. Proses manajemen risiko operasional juga sesuai dengan ISO 31000 (2009) di Wahyudi, dkk (2013: 61). Mulai dari tahap pembentukan konteks, tahap identifikasi risiko, tahap analisis risiko, tahap evaluasi risiko, tahap perawatan risiko hingga tahap pemantauan dan peninjauan. Namun pada tahap analisis risiko, BNI Syariah KC Micro Rungkut tidak membuat daftar risiko bahwa ada Indeks Risiko Komposit (CRI) dan matriks risiko seperti yang diusulkan oleh Wahyudi, dkk (2013: 69-70)
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI NASABAH DALAM MENGGUNAKAN PRODUK JASA PERBANKAN SYARIAH (STUDI PT BANK NEGARA INDONESIA CABANG SUKABUMI) Ridwan Arif Setiawan; Sahlan Hasbi
NISBAH: JURNAL PERBANKAN SYARIAH Vol. 2 No. 1 (2016): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (681.947 KB) | DOI: 10.30997/jn.v2i1.263

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi nasabah dalam menggunakan produk jasa perbankan syariah studi pada PT Bank Negara Indonesia cabang Sukabumi. Jumlah responden pada penelitian ini banyak 202 dengan menggunakan teknik convenience sampling. Metode yang digunakan adalah metode analisis faktor diperoleh angka Kaiser Meyer Olkin Measure Of Sampling Adequacy (KMO-MSA) sebesar 0,748.Hal ini sudah baik karena sudah di atas 0,5. Nilai Barlett’s Test of Sphericity 748,018 dengan nilai signifikan 0,000. Nilai ini berarti bahwa faktor pembentuk variabel sudah baik dan dapat dianalisis lebih lanjut.Hasil analisis data yang diperoleh dapat diketahui bahwa 4 variabel yaitu fasilitas, pelayanan, agama, promosi. Faktor agama sangat mempengaruhi keputusan nasabah dalam menggunakan produk jasa perbankan syariah karena memiliki nilai lebih tinggi pada faktor utama.
KEWASPADAAN BANK DALAM PEMILIHAN AKAD PEMBIAYAAN KEPEMILIKAN RUMAH Fatin Fadhilah; Noven Suprayogi
NISBAH: JURNAL PERBANKAN SYARIAH Vol. 1 No. 2 (2015): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (436.911 KB) | DOI: 10.30997/jn.v1i2.252

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk menemukan alasan pemilihan akad pembiayaan kepemilikan rumah oleh bank-bank syariah. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah dengan pendekatan penelitian kualitatif, menggunakan depth interview dengan manajer bank. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa aspek risiko masih menjadi pertimbangan dalam memilih akad pembiayaan kepemilikan kepemilikan rumah. Terdapat tiga risiko yang menjadi pertimbangan, yaitu risiko mismatch dalam cost of fund, risiko kredit dan risiko pemasaran. Akad murabahah memiliki risiko-risiko yang lebih rendah dibanding akad yang lainnya. Selain itu penanganan risiko dari akad murabahah juga lebih mudah dibanding akad yang lain.
DISCLOSURE OF ISR AND GRI INDEX ON SHARIA BANKING IN INDONESIA Andi Zulfikar
NISBAH: JURNAL PERBANKAN SYARIAH Vol. 4 No. 1 (2018): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (418.431 KB) | DOI: 10.30997/jn.v4i1.1164

Abstract

The purpose of this paper is to examine the effect of sharia governance by sharia supervisory boards and audit committees on the disclosure of the Islamic Social Reporting Index (ISRI) and Global Reporting Index (GRI). Sharia banks are currently using the Social Reporting Index (SRI) and the Global Reporting Index (GRI). These have been researched by previous research that found weaknesses sharia governance in sharia banking sector in Indonesia. This research uses quantitative method by using purposive sampling technique. Analytical techniques used are multiple regression techniques (multiple regression) and Independent Samples T-test. The results of this study found that the role of directors of sharia banks affects the disclosure with the index of ISR, while the sharia supervisory board is influential in disclosure using the GRI index. The result of independent samples T-test found that the disclosure with ISR index is higher compared to GRI index. The implications of this research are the weakness of sharia governance in sharia banking in Indonesia during the study period 2013-2016, so that this can be an input for sharia banking, Bank Indonesia, and sharia supervisory board. This research develops previous research by examining the effect of sharia governance function in optimizing disclosure with ISR and GRI index.
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMBIAYAAN MODAL KERJA PADA PERBANKAN SYARIAH Elzalina Jannati Prayuningrum; Fatin Fadhilah Hasib
NISBAH: JURNAL PERBANKAN SYARIAH Vol. 3 No. 2 (2017): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (696.216 KB) | DOI: 10.30997/jn.v3i2.910

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Sertifikat Bank Indonesia Syariah (SBIS), Non Performing Financing (NPF), dan Dana Pihak Ketiga (DPK) terhadap pembiayaan modal kerja periode Januari 2013-April 2017. Jenis data penelitian adalah penelitian kuantitatif yang menggunakan data sekunder Statistik Perbankan Syariah yang  telah diterbitkan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda dengan tingkat signifikansi 5%. Penelitian ini menggunakan pembiayaan modal kerja sebagai variabel dependen dan SBIS, NPF, dan DPK sebagai variabel independen. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, ditemukan bahwa secara parsial SBIS memiliki pengaruh negatif dan tidak signifikan. NPF memiliki pengaruh positif dan tidak signifikan. DPK memilki pengaruh positif dan signifikan terhadap pembiayaan modal kerja pada perbankan syariah di Indonesia.
ANALISIS PERBANDINGAN KARTU KREDIT KONVENSIONAL DAN KARTU KREDIT SYARIAH DITINJAU DARI PERSPEKTIF TUJUAN PENGGUNAAN Syifa Syifa; Sofian Muhlisin; Sahlan Hasbi
NISBAH: Jurnal Perbanka Syariah Vol. 5 No. 1 (2019): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (543.505 KB) | DOI: 10.30997/jn.v5i1.1846

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan antara pengguna kartu kredit konvensional dan kartu kredit syariah sehingga dapat diketahui faktor-faktor yang mempengaruhi minat kepemilikan dan tujuan penggunaan antara kartu kredit konvensional dan syariah. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif analisis deskriptif dengan teknik penelitian field research. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat perbedaan faktor minat kepemilikan kartu kredit konvensional adalah lebih kepada kebutuhan transaksi pembelanjaan dan kartu kredit syariah lebih kepada keinginan yang sesuai dengan syariah. Adapun tujuan penggunaan responden pengguna kartu kredit konvensional dengan jumlah persentase yaitu 60 persen digunakan untuk kebutuhan primer, sekunder, dan tersier sedangkan tujuan penggunaan responden pengguna kartu kredit syariah dengan persentase 40 persen digunakan untuk kebutuhan primer, sekunder, dan tersier.
PERSEPSI PRAKTISI PERBANKAN SYARIAH MENGENAI PENERAPAN TEKNOLOGI PREAUTHORIZED DEBIT SEBAGAI FEE BASED INCOME PADA BANK SYARIAH Rivan Abdurrahman; Rully Trihantana
NISBAH: JURNAL PERBANKAN SYARIAH Vol. 2 No. 2 (2016): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (516.964 KB) | DOI: 10.30997/jn.v2i2.238

Abstract

ABSTRAKPeneletian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi praktisi perbankan syariah mengenai penerapan teknologi preauthorized debit sebagai fee based income pada bank syariah. Metode yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan sampel 45 orang praktisi bank syariah kota Bogor dan Cianjur. Teknik analisis data penelitian menggunakan metode skala likert dan chi-square sebagai alat analisisnya. Hasil perolehan perhitungan nilai chi-square hitung dalam penelitian adalah sebesar 36.87. Sedangkan nilai chi-square tabel diketahui sebesar 7.815. Hal tersebut menunjukkan bahwa nilai chi-square hitung lebih besar daripada nilai chi-square tabel (36.87 > 7.815). Dengan demikian hipotesis H1 diterima, artinya dapat dibuat kesimpulan berarti para praktisi perbankan syariah sudah mengetahui mengenai penerapan preauthorized debit pada bank syariah.Kata kunci : Persepsi, Preauthorized debit, Fee Based Income, Bank Syariah
ANALISIS MUTU LAYANAN ELECTRONIC DELIVERY CHANNEL TERHADAP KEPUASAN NASABAH (STUDI PADA BNI SYARIAH) Muhammad Idris; Rully Trihantana
NISBAH: JURNAL PERBANKAN SYARIAH Vol. 2 No. 1 (2016): NISBAH: Jurnal Perbankan Syariah
Publisher : Sharia Banking Study Program, Faculty of Islamic Economics, Djuanda University, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (473.938 KB) | DOI: 10.30997/jn.v2i1.237

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui mutu layanan electronic delivery channel di BNI Syariah Sukabumi. Jumlah responden pada penelitian ini sebanyak 30 dengan menggunakan teknik non-probabilitas sampling. Metode yang digunakan adalah metode regresi logistik.Hasil analisis data yang diperoleh dapat diketahui bahwa dari 5 variabel indikator mutu layanan yang terbentuk untuk mengukur kepuasan nasabah dan memiliki nilai lebih tinggi pada faktor utama yaitu variabel tangibles sangat mempengaruhi kepuasan nasabah dalam bertransaksi melalui BNI Syariah Sukabumi.

Page 7 of 20 | Total Record : 193