cover
Contact Name
Asep Dadan Suganda
Contact Email
asdan1122@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
asdan1122@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota serang,
Banten
INDONESIA
Banque Syar'i : Jurnal llmiah Perbankan Syariah
ISSN : 24609765     EISSN : 26545993     DOI : -
Core Subject : Economy,
Banque Syar’i : Jurnal Ilmiah Perbankan Syari'ah, diterbitkan enam bulan sekali oleh Jurusan Perbankan Syariah pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten, berdasarkan pada Keputusan Rektor Nomor In.10/F.II/HK.00.5/841/2015 Tanggal 21 April 2015. Pertama terbit secara cetak pada tahun 2015.
Arjuna Subject : -
Articles 82 Documents
PENERAPAN E-BANKING SYARIAH PADA SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PERBANKAN SYARIAH Aan Ansori
Banque Syar'i : Jurnal llmiah Perbankan Syariah Vol 3 No 1 (2017): Januari - Juni 2017
Publisher : Departement of Islamic Banking, Faculty of Islamic Economics and Business, The State of Islamic University (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten,

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (233.214 KB) | DOI: 10.32678/bs.v3i1.1915

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sistem informasi manajemen pada penerapan e-banking pada bank syariah yang sekarang ini marak menggunakan produk dalam bentuk digital yang berada dalam genggaman tanggan berupa gadget atau smartphone. Geliat ekonomi islam yang makin berkembang telah diadopsi ke dalam kerangka besar kebijakan ekonomi di Indonesia. Bank Indonesia sebagai otoritas perbankan telah menetapkan Indonesia sebagai salah satu pilar perbankan syariah yang dapat menyangga dengan dual-banking system dan mendorong pangsa pasar bank-bank syariah yang lebih lebar mengembangkan sayapnya dalam dunia industri digital perbankan. Perbankan yang berlandaskan syariah muncul sebagai dinamika perkembangan bank konvensional. Dalam melakukan kegiatannya, perbankan syariah bekerja sama dengan bidang teknologi informasi untuk membangun sistem informasi perbankan syariah dengan membuat aplikasi khusus yang dapat mempermudah semua proses-proses transaksi yang ada di perbankan. Sudah menjadi sesuatu yang sangat relatif bila dikatakan bahwa sebuah aplikasi teknologi perbankan syariah itu baik atau lebih baik dari aplikasi yang lain
ANALISIS PENERAPAN GREEN ACCOUNTING PADA RUMAH SAKIT UMUM DI KOTA PADANG, SUMATERA BARAT Novia Citra Dewi
Banque Syar'i : Jurnal llmiah Perbankan Syariah Vol 3 No 2 (2017): Juli - Desember 2017
Publisher : Departement of Islamic Banking, Faculty of Islamic Economics and Business, The State of Islamic University (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten,

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (365.517 KB) | DOI: 10.32678/bs.v3i2.1909

Abstract

Hospital is a business service and one of the contributors of waste that is harmful to the environment. So hospitals need to manage the waste to be not dangerous. Management of hospital need to cost to manage the waste. The costs incurred in the management of waste are purpose to make environment not be polluted, that called as environmental costs. Environmental costs are reported in the financial statements. Therefore, we need green accounting to classify of environmental cost for make the stakeholder easy to interesting. The function is to maintain of environmental quality. Classifying of environmental costs categorized base on Hansen and Mowen. The cost is prevention of environmental cost, detection of environmental costs, internal failure of environmental costs and external failure of environmental costs. The purpose of this study are to analyze the implementation of green accounting in the public hospital in Padang, West Sumatra with using the environmental costs based on Hansen and Mowen. The data using are secondary data from the financial statements for 2014 and data on the environmental costs involves of waste treatment cost. The primary data are interviews and documentation of the condition of IPAL, Incinerator and hospital environments. The analytical methods used to analyze implementation of green accounting with using accounting treatment. There are identification, recognition, measurement, presentation and disclosure in the financial statements. The results showed that both of hospitals have not yet categorized into environmental cost as activities based on Hansen & Mowen, also not yet to disclose in the financial statements. But management hospital not realizes that the hospital already has a waste management activities and costs for environmental activities
PANDANGAN RIBA DAN BUNGA; PERSPEKTIF LINTAS AGAMA DAN PERBEDAANNYA DENGAN SISTEM BAGI HASIL DALAM EKONOMI ISLAM Didi Suardi
Banque Syar'i : Jurnal llmiah Perbankan Syariah Vol 5 No 1 (2019): Januari - Juni 2019
Publisher : Departement of Islamic Banking, Faculty of Islamic Economics and Business, The State of Islamic University (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten,

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (193.671 KB) | DOI: 10.32678/bs.v5i1.1940

Abstract

[English] This study aims to find out about “Riba” based on a cross-religious view applied to the conventional bank interest system and profit sharing system in Islamic economics, knowing what theoretical framework is used in both systems and differences in the application between conventional bank interest systems and profit sharing systems according to Islamic economic principles. The method used in this study is an analytical descriptive method that discusses perspective across religions about “Riba” and comparative analytical methods to find out the differences conventional bank interest system with profit sharing in Islamic economics. The conclusion of this study the existence of conventional bank system interest has been criticized by various circle and religions, while the validity of profit sharing has nothing to criticize. The difference both of them is related to the agreement when the contract was made on a conventional bank system and an Islamic economic profit-sharing system. The percentage of interest in conventional bank system is based on the amount of money borrowed, while the percentage of profit in Islamic economics is based on the amount of profit to be obtained. [Indonesia] Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang "Riba" berdasarkan pandangan lintas agama yang diterapkan pada sistem bunga bank konvensional dan sistem bagi hasil dalam ekonomi Islam, mengetahui kerangka teori apa yang digunakan dalam kedua sistem dan perbedaan dalam aplikasi antara bunga bank konvensional. sistem dan sistem bagi hasil sesuai dengan prinsip ekonomi Islam. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analitik yang membahas perspektif lintas agama tentang “Riba” dan metode analisis komparatif untuk mengetahui perbedaan sistem bunga bank konvensional dengan pembagian keuntungan dalam ekonomi Islam. Kesimpulan dari penelitian ini adalah adanya bunga sistem bank konvensional telah dikritik oleh berbagai kalangan dan agama, sedangkan validitas bagi hasil tidak ada yang perlu dikritik. Perbedaan keduanya terkait dengan perjanjian ketika kontrak dibuat pada sistem bank konvensional dan sistem bagi hasil ekonomi Islam. Persentase bunga dalam sistem bank konvensional didasarkan pada jumlah uang yang dipinjam, sedangkan persentase laba dalam ekonomi Islam didasarkan pada jumlah laba yang akan diperoleh.
PENGELOLAAN KNOWLEDGE MANAGEMENT CAPABILITY DALAM MEMEDIASI DUKUNGAN INFORMATION TECHNOLOGY RELATEDNESS TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN: PENDEKATAN REFLECTIVE SECOND ORDER FACTOR (Penelitian terhadap Perbankan di Kota Semarang) Irna Maya Sari; Wahyu Meranto
Banque Syar'i : Jurnal llmiah Perbankan Syariah Vol 3 No 1 (2017): Januari - Juni 2017
Publisher : Departement of Islamic Banking, Faculty of Islamic Economics and Business, The State of Islamic University (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten,

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (648.432 KB) | DOI: 10.32678/bs.v3i1.1916

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh information technology complementarities dan support of information technology knowledge terhadap kinerja perusahaan. Yang termasuk dalam complementarities of information technology adalah infrastruktur IT, proses pembuatan IT, human resources IT, dan vendor manajemen IT. Selanjutnya, yang tergolong dalam pengetahuan manajemen (management knowledge) adalah produk dan customer and managerial. Sampel dalam penelitian ini adalah kepala cabang perbankan di Kota Semarang sebanyak 42 orang. Penelitian ini menggunakan metode kuesioner dan data dianalisis dengan menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) dan selanjutnya dievaluasi dengan menggunakan smartPLS tools. Berdasarkan hasil penelitian, keempat faktor dalam information technology Relatedness memberikan pengaruh signifikan terhadap pengelolaan knowledge management capability. Hal ini mengidentifikasikan bahwa pengelolaan sumber daya teknologi informasi yang dilakukan oleh perusahaan dalam hal ini infrastruktur, strategi, sumber daya manusia, dan vendor akan mampu menciptakan sinergi nilai super-additive sehingga dapat meningkatkan knowledge management capability lintas unit
SUMBER DAYA MANUSIA DI KJKS BMT AT TAQWA MUHAMMADIYAH M. Zaky Mubarok Lubis
Banque Syar'i : Jurnal llmiah Perbankan Syariah Vol 3 No 2 (2017): Juli - Desember 2017
Publisher : Departement of Islamic Banking, Faculty of Islamic Economics and Business, The State of Islamic University (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten,

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (258.175 KB) | DOI: 10.32678/bs.v3i2.1911

Abstract

KJKS BMT merupakan salah satu lembaga keuangan syariah di Indonesia yang banyak berkembang sampai saat ini. Perkembangan ini sangat sesuai dengan segmentasi mikro yang sangat besar di Indonesia. Akan tetapi dalam kenyataannya banyak BMT yang muncul kemudian kolaps disebabkan berbagai macam hal. Salah satu diantaranya adalah tidak adanya manajemen sumber daya manusia yang baik. Manajemen sumber daya manusia merupakan faktor penting dalam menjalankan kegiatan KJKS BMT disebabkan sumber daya manusia merupakan motor penggerak KJKS BMT. Manajemen sumber daya manusia meliputi aspek perencanaan, analisis pekerjaan, rekrutmen, seleksi, pengembangan sumber daya, penilaian prestasi, kompensasi dan insentif. Implementasi manajemen sumber daya manusia yang baik akan mampu membuat operasional KJKS BMT berjalan baik sehingga dapat membuat KJKS BMT semakin berkembang. Dalam penerapannya terdapat berbagai metode manajemen sumber daya manusia mulai aspek perencanaan hingga insentif. Penelitian ini berupaya memaparkan implementasi manajemen sumber daya manusia yang terjadi di KJKS BMT At Taqwa Muhammadiyah untuk melihat metode yang digunakan sehingga dapat berkembang dan bertahan hingga saat ini sebagai lembaga intermediasi bagi masyarakat kecil
ANALISIS PENGARUH PEMBIAYAAN NON LANCAR UMKM DAN AKTIVA PRODUKTIF YANG DIHAPUS TERHADAP JUMLAH PEMBIAYAAN UMKM BPRS DI INDONESIA Mochamad Indrajit Roy
Banque Syar'i : Jurnal llmiah Perbankan Syariah Vol 5 No 1 (2019): Januari - Juni 2019
Publisher : Departement of Islamic Banking, Faculty of Islamic Economics and Business, The State of Islamic University (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten,

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (229.706 KB) | DOI: 10.32678/bs.v5i1.1935

Abstract

[English] BPRS conducts financing activities for UMKM users. The risk of this activity is the existence of Non-Current Financing in UMKM groups. Earning Assets Removal as regulated by Bank Indonesia, can minimize the risk of Non-Current Financing. The researcher was interested in analyzing the effect of UMKM Non-Current Financing and Assets Removed on UMKM Financing in BPRS in Indonesia. This research is quantitative research. The analysis used is Multiple Regression. The results of the analysis of this study indicate that UMKM Non-Current Financing (NPF) has a significant effect on UMKM Financing. Whereas the Assets removed have no significant effect on the Financing of UMKM’s. The joint test results, Non-Current Financing and Deleted Assets have a significant effect on the Financing of BPRS UMKMs in Indonesia. [Indonesia] BPRS melakukan kegiatan pembiayaan untuk pengguna UMKM. Risiko dari kegiatan ini adalah adanya Pembiayaan Tidak Lancar dalam kelompok UMKM. Penghapusan Aktiva Produktif sebagaimana diatur oleh Bank Indonesia, dapat meminimalkan risiko Pembiayaan Tidak Lancar. Peneliti tertarik untuk menganalisis pengaruh Pembiayaan Tidak Lancar UMKM dan Penghapusan Aset terhadap Pembiayaan UMKM di BPRS di Indonesia. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Analisis yang digunakan adalah Regresi Berganda. Hasil analisis penelitian ini menunjukkan bahwa Pembiayaan Tidak Lancar UMKM (NPF) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Pembiayaan UMKM. Sedangkan Aset yang Dihapus tidak berpengaruh signifikan terhadap Pembiayaan UMKM. Hasil uji bersama, Pendanaan Tidak Lancar dan Aset Dihapus memiliki pengaruh signifikan terhadap Pendanaan BPRS UMKM di Indonesia.
PENDAPATAN BAGI HASIL DAN PERLAKUAN AKUNTANSINYA PADA BANK SYARIAH (Studi Kasus pada PT Bank Muamalat Indonesia Cabang Serang) Leni Triana
Banque Syar'i : Jurnal llmiah Perbankan Syariah Vol 3 No 1 (2017): Januari - Juni 2017
Publisher : Departement of Islamic Banking, Faculty of Islamic Economics and Business, The State of Islamic University (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten,

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (301.52 KB) | DOI: 10.32678/bs.v3i1.1912

Abstract

Bank syariah mulai diperkenalkan di Indonesia pada tahun 1992 yang dipelpori oleh Bank Muamalat Indonesia. Bank jenis ini didirikan dengan alasan untuk mengembangkan perbankan berdasarkan pada prinsip pembagian profit yang sesuai dengan syariat Islam. Maraknya perbankan Islam di dunia pun mendapat banyak kecaman. Kecaman tajam tersebut justru datang dari para ilmuan Islam sendiri. Mereka berpendapat bahwa bank-bank Islam dalam menyelenggarakan transaksi-transaksi perbankan syariah justru bertentangan dengan semangat dari ketentuan syariah. Penyelenggaraan kegiatan-kegiatan usaha bank-bank Islam tersebut telah menimbulkan masalah moralitas. Artinmya, bank-bank syariah belum menerapkan sistem yang disebut sebagai partnership /collaboration (profit and loss sharing) atau prinsip bagi hasil. Sebagai contoh, pada saat peminjaman uang untuk keperluan sosial maka tidak akan dikenakan kompensasi atau bunga. Untuk merespons hal ini, Ikatan Akuntan Indonesia mengeluarkan Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) Nomor 59 Tahun 2002. Pada praktiknya di Bank Muamalat Indonesia belum sepenuhnya menggunakan ketentuan yang disyariatkan dalam Islam, misalnya tentang konsep bagi hasil (profit sharing), cost management, dan mudharabah
ANALISA KESEHATAN KEUANGAN PT. BANK BUKOPIN TBK Rina Nopianti
Banque Syar'i : Jurnal llmiah Perbankan Syariah Vol 3 No 2 (2017): Juli - Desember 2017
Publisher : Departement of Islamic Banking, Faculty of Islamic Economics and Business, The State of Islamic University (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten,

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (488.619 KB) | DOI: 10.32678/bs.v3i2.1906

Abstract

Bank Bukopin (Persero) Tbk is one of the Indonesian government-owned banks. Bank Bukopin continuously conducts evaluations and improvements, especially in the areas of service, product development, marketing functions and development of office network, in order to realize the vision as a trusted bank in financial services. This is evident from the analysis of financial performance in the period 2014-2016 which shows an increasing trend every year. The purpose of this study are: "To analyze / know the financial performance at PT. Bank Bukopin Tbk year 2014-2016 using CAMEL method This research uses descriptive analysis method, that is explaining the rating of bank soundness by using CAMEL method. Model of data analysis method used is descriptive analysis model. Based on CAMEL method analysis, PT. Bank Bukopin Tbk is a well-respected banking company. This is indicated by the value of CAMEL from 2014 to 2016 in a row is 85.31; 83.89 and 83.09. Based on the calculation results, it can be seen that PT. Bank Bukopin Tbk can still continue its business, although during the period 2014 to 2016 the value of CAMEL PT. Bank Bukopin Tbk experienced a downward trend. It also shows that during the same period, PT. Bank Bukopin Tbk has a good performance in the management of all the resources it has when viewed based on CAMEL Ratio calculation results
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DENGAN AKAD IJARAH PADA HOTEL SYARIAH DI BANDUNG Indri Yuliafitri; Euis Nurhayati; Gia Kardina Prima A
Banque Syar'i : Jurnal llmiah Perbankan Syariah Vol 5 No 1 (2019): Januari - Juni 2019
Publisher : Departement of Islamic Banking, Faculty of Islamic Economics and Business, The State of Islamic University (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten,

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (738.427 KB) | DOI: 10.32678/bs.v5i1.1936

Abstract

[English] This study aims to determine the accounting information system currently used by sharia hotels in Bandung and design accounting information system at sharia hotel in Bandung. This research is a type of research and development. The method used is in-depth interviews to Sharia Hotels "X", observation and documentation. The results of this study are in the form of a simple web-based accounting information system design using ijarah contracts for sharia hotels. This application can be installed and applied by sharia hotels. [Indonesia] Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sistem informasi akuntansi yang saat ini digunakan oleh hotel syariah di Bandung dan merancang sistem informasi akuntansi di hotel syariah di Bandung. Penelitian ini merupakan jenis penelitian dan pengembangan. Metode yang digunakan adalah wawancara mendalam ke Hotel Syariah "X", observasi dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini adalah dalam bentuk desain sistem informasi akuntansi berbasis web sederhana menggunakan kontrak ijarah untuk hotel syariah. Aplikasi ini dapat diinstal dan diterapkan oleh hotel syariah.
ANALISIS PENGARUH ISLAMIC SOCIAL REPORTING, UKURAN, DAN JUMLAH RAPAT DPS TERHADAP MANAJEMEN LABA PERBANKAN SYARIAH DI INDONESI Euis Nurhayati; Indri Yuliafitri; Gia Kardina Prima Amrania
Banque Syar'i : Jurnal llmiah Perbankan Syariah Vol 3 No 1 (2017): Januari - Juni 2017
Publisher : Departement of Islamic Banking, Faculty of Islamic Economics and Business, The State of Islamic University (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten,

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (310.433 KB) | DOI: 10.32678/bs.v3i1.1913

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh Islamic social reporting, ukuran, dan jumlah rapat DPS terhadap manajemen laba di perbankan syariah. Berdasarkan hasil penelitian, secara simultan Islamic social reporting, dewan pengawas syariah, dan jumlah rapat dewan pengawas syariah memiliki pengaruh yang signifikan terhadap manajemen laba pada perbankan syariah. Pengaruh tersebut cukup kuat dengan kontribusi yang diberikannya sebesar 88,4%, sedangkan 11,6% sisanya merupakan besarnya kontribusi pengaruh dari faktor lainnya yang tidak diteliti. Secara parsial, dapat disimpulkan bahwa: (1) Islamic social reporting tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap manajemen laba pada perbankan syariah, (2) dewan pengawas syariah tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap manajemen laba pada perbankan syariah, dan (3) jumlah rapat dewan pengawas syariah memiliki pengaruh negatif yang signifikan terhadap manajemen laba pada perbankan syariah