cover
Contact Name
I Gede Arjana
Contact Email
igede.arjana@undiksha.ac.id
Phone
+6287701436225
Journal Mail Official
jurnalpendidikanfisikaundiksha@gmail.com
Editorial Address
Jl. Udayana Kampus Tengah Singaraja, Bali, Indonesia 81116
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Fisika Undiksha
ISSN : 25992554     EISSN : 25992562     DOI : 10.23887
As an international, multi-disciplinary, peer-refereed journal, the scope of this journal is in learning and instruction area which provides a platform for the publication of the most advanced scientific researches in the areas of learning, development, instruction and teaching of physic education in Ganesha University of Education(GUE). The journal welcomes original empirical investigation. The papers may represent a variety of theoretical perspectives and different methodological approaches. They may refer to any age level, from infants to adults and to a diversity of learning and instructional settings, from laboratory experiments to field studies. The major criteria in review and the selection process concerns the significance of the contribution to the area of learning and instruction. Instruction, learning and teaching, curriculum development, learning environment, teacher education, educational, technology, and educational development at physic Education
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol. 12 No. 2 (2022)" : 6 Documents clear
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN PhET SIMULATION TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA MATERI VEKTOR DENGAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING DENGAN PENDEKATAN SCIENTIFIC Diana Ayu Aprilia; Miftahul Miftahul; Lailatul Nuraini; Agung Sedayu
Jurnal Pendidikan Fisika Undiksha Vol. 12 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpf.v12i2.40396

Abstract

Perkembangan teknologi yang sangat pesat akan berdampak positif pada proses pembelajaran jika digunakan dengan desain yang tepat agar ketercapaian tujuan pembelajaran dapat terlaksana. Guru dituntut agar dapat beradaptasi dalam memanfaatkan teknologi pada proses pembelajaran. Virtual laboratorium PhET dapat dimanfaatkan guru sebagai adaptasi teknologi dalam proses pembelajaran khususnya pada mata pelajaran fisika yang membutuhkan kegiatan eksperimen. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hasil belajar siswa setelah pembelajaran menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning dengan pendekatan Scientific berbantuan PhET Simulation. Jenis penelitian ini merupakan penelitian eksperimen. Penelitian ini dilakukan di SMA Muhammadiyah 3 Jember pada siswa kelas X IPS 1 dan X IPS 2. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar sebesar 0,44 dalam kategori sedang pada siswa kelas X IPS 1 dan X IPS 2 di SMA Muhammadiyah 3 Jember.
PENGARUH MODEL EXPERIENTIAL LEARNING BERBANTUAN DARING TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS XI IPA SMAN 3 SINGARAJA JURNAL PENDIDIKAN FISIKA UNDIKSHA yoni nur lutfiyah; Ida Bagus Putu Mardana
Jurnal Pendidikan Fisika Undiksha Vol. 12 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpf.v12i2.50990

Abstract

Proses belajar mengajar merupakan faktor penting dalam pelaksanaan pendidikan di Sekolah, karena dalam proses tersebut melibatkan dua komponen penting yaitu guru dan siswa. Guru dan siswa menjalin komunikasi untuk membentuk pengalaman baru melalui proses pembelajaran. Proses pembelajaran dapat menimbulkan miskonsepi dan memberikan pengaruh terhadap rendahnya hasil belajar siswa. Salah satu model pembelajaran yang dapat memfasilitasi siswa belajar lebih bermakna adalah model belajar eksperential fisika berbatuan eksperimen virtual. Dengan model ini, proses internalsiasi konsep fisika dapat dilakukan siswa dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk menguji keunggulan komparatif model belajar eksperential berbantuan eksperimen virtual dengan model pembelajaran langsungl dalam mereduksi hasil belajar siswa. Penelitian dilakukan di SMA Negeri 3 Singaraja. Populasi penelitian adalah siswa kelas 11 MIPA. Sampel penelitian adalah siswa kelas 11 MIPA 1 dan 11 MIPA 2. Penelitian menggunakan penelitian eksperimen semu dengan rancangan nonequivalent pre-test post-test control group. Data penelitian adalah hasil belajar awal yang dikumpulkan dengan tes hasil belajar. Data penelitian dianalisis menggunakan analisis kovarians (anacova). Hasil penelitian menunjukkan hasil belajar Fisika yang dibelajarkan dengan model belajar eksperential berbantuan eksperimen virtual lebih tinggi dibandingkan siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran langsung (F* = 4,417, p<0,05 dan LSD = 6,30, p<0,05). Model experiential learning lebih unggul dibandingkan model pembelajaran langsung dalam meningkatkan hasil belajar siswa. Kata kunci: model experiential learning, model pembelajaran langsung, pembelajaran fisika, pengetahuan awal, hasil belajar
HUBUNGAN ANTARA KETERLIBATAN ORANG TUA DAN LINGKUNGAN BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR FISIKA SISWA KELAS X MIPA SMA NEGERI DI KOTA AMLAPURA Muhamad Ramadhan; Ni Ketut Rapi; Dewi Oktofa Rachmawati
Jurnal Pendidikan Fisika Undiksha Vol. 12 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpf.v12i2.52650

Abstract

This study aims to describe the relationship between: 1) parental involvement with learning achievement, 2) learning environment with learning achievement, 3) parental involvement and learning environment simultaneously with physics learning achievement. This research is a correlational study with an ex post facto design. The population of this study were 314 students of class X MIPA SMA Negeri in Amlapura City. Determination of the sample using proportional random sampling technique and obtained a total sample of 176 students. The instruments used in collecting data are questionnaires and multiple choice tests. Statistical methods used for data analysis are product moment correlation analysis, simple linear regression, and multiple linear regression. The results of this study indicate that there is a positive and significant relationship between parental involvement and learning achievement (r=0.426). There is also a positive and significant relationship between the learning environment and learning achievement (r=0.444). The two predictors simultaneously also showed a positive and significant relationship with learning achievement (r=0.537). In this study, it was also found that the effective contribution value for the variable of parental involvement with the learning environment was 13.54% and 15.27%, respectively, while the two predictors simultaneously gave an effective contribution value of 28.81%.Kata kunci: keterlibatan orang tua, lingkungan belajar, prestasi
PENGEMBANGAN MODUL STATISTIKA DENGAN ASESMEN BERBASIS CP UNTUK MENINGKATKAN SELF-EFFICACY DAN HASIL BELAJAR Ni Ketut Rapi
Jurnal Pendidikan Fisika Undiksha Vol. 12 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpf.v12i2.53083

Abstract

Penelitian dan Pengembangan ini difokuskan untuk mengembangkan modul statistika dengan asesmen formatif barbasis capain pembelajaran (CP). Modul dikembangkan menggunakan tahapan: studi pendahuluan, pembuatan prototipe modul, validasi, uji coba, dan pelaporan, yang diadopsi dari model pengembangan Borg and Gall. Modul dikatakan valid berdasarkan penilaian validator; dikatakan praktis berdasarkan hasil angket respon dosen dan mahasiswa; dan dikatakan efektif berdasarkan hasil ujicoba. Hasil validasi menunjukkan bahwa modul memenuhi kevalidan dengan rata-rata 4,6 dengan kategori sangat valid. Hasil angket respon dosen memenuhi kriteria kepraktisan dengan rata-rata 4,8 berkategori sangat valid. Hasil angket respon mahasiswa memenuhi kriteria kepraktisan dengan rata-rata 4,09 berkategori sangat valid. Sedangkan hasil kuesioner self-efficacy dan tes hasil belajar mahasiswa memenuhi kriteria keefektifan yang ditunjukkan dari hasil nilai rata-rata hasil belajar 80.3 dan nilai rata-rata self-efficacy 73,3 masing-masing berkategori tinggi. Berdasarkan ketiga hasil tersebut menunjukkan bahwa modul statistika dengan asesmen formatif berbasis CP memenuhi ketiga kriteria tersebut, yaitu: valid, praktis, dan efektif. Kata kunci: modul, self-efficacy, hasil belajar
ANALISIS KEPRAKTISAN MEDIA PEMBELAJARAN GOOGLE SITES BERBASIS WEB PADA MATERI ELASTISITAS DAN HUKUM HOOKE DI MAN 1 KOTA GORONTALO Muh Ali Safwan Benda; Dewi Diana Paramata; Trisnawaty Junus Buhungo
Jurnal Pendidikan Fisika Undiksha Vol. 12 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpf.v12i2.53300

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepraktisan penggunaan google sites berbasis web pada materi elastisitas dan hukum hooke dalam proses pembelajaran. Jenis penelitian ini adalah Research and Development (R&D). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan instrumen pengumpulan data yakni lembar keterlaksanaan pembelajaran, angket respon peserta didik dan angket respon guru terhadap media pembelajaran google sites berbasis web pada materi elastisitas dan hukum hooke. Penelitian ini dilakukan di MAN 1 Kota Gorontalo tahun ajaran 2021/2022. Hasil penelitian ini adalah menunjukkan bahwa media pembelajaran google sites berbasis web pada materi elastisitas dan hukum hooke sangat baik digunakan dalam proses pembelajaran dengan presentase rata-rata keterlaksanaan pembelajaran untuk tiga pertemuan sebesar 98,33%, rata-rata respon peserta didik sebesar 87,52%, dan rata-rata respon guru sebesar 87,11%. Kata kunci: kepraktisan, media pembelajaran, Google sites, web, elastisitas dan hukum hooke
EFEKTIVITAS E-MODUL FISIKA BERBASIS MASALAH BERBANTUAN SIMULASI PHET DALAM UJICOBA TERBATAS UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA SMA Rai Sujanem; I Nyoman Putu Suwindra; Iwan Suswandi
Jurnal Pendidikan Fisika Undiksha Vol. 12 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpf.v12i2.54395

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menganalisis efektivitas e-modul fisika berbasis masalah berbantuan simulasi PhET untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis (kbk) siswa. E-modul ini digunakan pada ujicoba terbatas dalam model problem-based learning (PBL) online. E-modul ini dikatakan efektif untuk meningkatkan kbk jika memenuhi aspek: (1) terdapat peningkatan kbk siswa secara signifikan dan (2) peningkatan kbk berkategori sedang. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI MIPA 2 SMAN 1 Singaraja yang dipilih dengan teknik random sampling. Penelitian ini menggunakan desain quasi eksperimen satu kelompok pre-test dan post-test. Data dianalisis dengan Paired-Test dan normalized gain (N-gain, t-test). Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) pembelajaran dengan E-modul fisika berbasis masalah berbantuan PhET dapat meningkatkan kbk siswa; (2) rata-rata N-gain adalah 0,6  berkategori sedang. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa E-modul fisika berbasis masalah berbantuan PhET efektif untuk meningkatkan kbk siswa pada ujicoba terbatas dalam model PBL online.   Kata-kata Kunci: e-modul fisika berbasis masalah, simulasi PhET,  keterampilan berpikir kritis  

Page 1 of 1 | Total Record : 6