cover
Contact Name
Ali Mulyanto
Contact Email
ali.stmikcikarang@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
ali.stmikcikarang@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota bekasi,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Informatika SIMANTIK
Published by STMIK Cikarang
ISSN : 25413244     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science,
Topik dari jurnal Informatika SIMANTIK adalah sebagai berikut (namun tidak terbatas pada topik berikut) : Expert System, Artificial Intelligence, Mobile Processing, Computer Network Security, Natural Language Processing, Business Process, Cognitive Systems, Digital Signal Processing, Human Computer Interaction, IT Governance, Networking Technology, Optical Communication Technology, New Media Technology, Information Search Engine, Multimedia, Computer Vision, Information Retrieval, Intelligent System, Distributed Computing System, Software Engineering, Programming Methodology and Paradigm, Data Engineering, Information Management, Knowledge Based Management System, Game Technology.
Arjuna Subject : -
Articles 48 Documents
Sistem Informasi Penerimaan Pengemudi Berbasis Web Dengan Metode Prototype : Studi Kasus PT. Dinamika Makmur Sentosa Cikarang wijayanti, diah -; Asmorowati, Ratih Dwi
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 3, No 2 (2018): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : STMIK Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penerimaan karyawan dengan metode prototype 
Pemodelan Alat Monitoring Keseimbangan Arus Listrik Tiga Phasa Menggunakan Arduino dan SMS Gateway Dengan Berbasis Web Rohmanu, Ajar
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 1, No 1 (2016): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : STMIK Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemodelan alat monitoring keseimbangan arus listrik tiga phasa dengan memanfaatkan mikrokontroler Arduino dan sms gateway berbasis web dapat mengukur arus dengan pengukuran maksimal 30Ampere karena menggunakan sensor arus YHDC SCT-013-030 dan memanfaatkan modem sebagai alat mengirim data berupa sms. Selain itu, alat ini dapat menyimpan data nilai arus ke database melalui sms gateway dan bisa ditampilkan pada web server serta mengirim pesan singkat ke handphone teknisi apabila salah satu phasa arus ada yang hilang atau bocor sehingga cepat memberikan respon untuk memperbaiki dan menghindari kerugian akibat hilangnya salah satu arus tersebut. 
Sistem Sensor Jarak Aman Pada Mobil Berbasis Mikrokontroller Arduino ATMEGA328 Rohmanu, Ajar; Widiyanto, David
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 3, No 1 (2018): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : STMIK Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berkembangnya fitur transportasi mobil, fasilitas keamanan mobil juga harus ikut berkembang. Saat ini beberapa mobil juga dilengkapi sensor jarak yang dapat memberikan tanda bila berdekatan dengan kendaraan atau benda lain di sekitarnya untuk menghindari tabrakan. Sistem deteksi jarak aman pada mobil mempunyai peranan yang sangat penting dalam kehidupan manusia terutama saat berkendara maupun saat memarkirkan kendaraannya. Pengemudi sering kali mengalami kesulitan memperkirakan jarak aman pada mobilnya yang disebabkan oleh keadaan jalan yang semakin hari semakin sesak dipenuhi olehmobil-mobil dan kendaraan roda dua. Tujuan dari perancangan alat ini untuk membantu pengemudi mendeteksi jarak aman pada mobil dengan memanfaatkan sensor ultrasonik HC-SR04 yang dapat mengukur jarak aman yang ada didepan dan belakang mobil. Alat ini dikendalikan oleh sebuah mikrokontroler yaitu arduino uno yang keluarannya akan langung ditampilkan pada LCD dengan menambah beberapa keluaran lain yaitu LED indikator (merah, kuning, hijau) dan juga sebuah buzzer yang akan berbunyi ketika jarak kendaraan semakin mendekat dengan benda sekitarnya. Hasil yang didapat dari perancangan alat pendeteksi jarak aman ini adalah sensor ultrasonik yang digunakan dapat mendeteksi benda disekitar dengan cukup baik, dengan jarak deteksi maksimal hingga 3 meter lebih 
Data Warehouse Perguruan Tinggi Dengan Model Snowflake Schema Dan Nine Step Methodology (Studi Kasus STMIK Cikarang) Wahyuni, Sri
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 3, No 1 (2018): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : STMIK Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada sebuah Sekolah Tinggi, sistem informasi yang cukup signifikan dalam pengambilan keputusan adalah sistem informasi akademik. Studi kasus pada penelitian ini adalah Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Cikarang. Metodologi pengumpulan data dilakukan wawancara, kuisioner, observasi. Metodologi yang digunakan dalam membuat data warehouse adalah Nine Step Methodology, dimana data operasional dipilih dan dibuat data dimensional dengan di Extract, Transform, Load (ETL) dan dibangun data warehouse. Pengujian validasi dilakukan dengan Focus Group Discussion (FGD) dan software. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah model datawarehouse yang dapat dijadikan sebagai basis data dasar untuk pengambilan keputusan dan setelah dilakukan pengujian dengan Focus Group Discussion dari para pengguna sistem aplikasi yang ada maka hasil yang diperoleh adalah baik.
Penerapan Cover Generation Steganografi Dan Kriptografi RSA Pada Enkripsi Kunci Simetris AES Rijndael Untuk Keamanan Data Dalam Jaringan LAN PT. Hero Supermarket Tbk. Mulyanto, Ali; Abimanyu, Abimanyu
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 4, No 1 (2019): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : STMIK Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Komunikasi informasi dalam infrastruktur jaringan Lokal Area Network (LAN) PT. Hero Supermarket Tbk. berpotensi munculnya celah keamanan data. Pihak yang tidak sah dapat mengeksplorasi dan mengungkap isi informasi secara ilegal, sehingga menimbulkan resiko terjadinya tindakan interupsi, intersepsi, modifikasi dan fabrikasi. Menghindari hal tersebut diperlukan tindakan proteksi menggunakan metode kriptografi dan steganografi. Kombinasi kunci publik dan kunci privat kriptografi RSA menghasilkan kunci enkripsi dan dekripsi yang berbeda antara pengirim dan penerima. Kriptografi kunci rahasia AES Rijndael menghasilkan berkas yang terenkripsi. Data yang terenkripsi disisipkan ke media lain dengan metode Cover Generation Steganografi, sehingga keberadaan data asli tidak dapat diketahui oleh pihak lain. Verifikasi komparatif fungsi hash SHA-256 menjamin otentikasi data benar-benar valid dari pengaruh perubahan data. Pengujian primalitas MillerRabin diuji untuk menghasilkan nilai eksponen bilangan prima acak kunci RSA yang besar. Ini berarti kemampuan kunci RSA dapat disimpulkan sebagai kunci utama yang berpengaruh dari rangkaian proses enkripsi dan dekripsi data.
Implementasi Algoritma K-Nearest Neighbor Dalam Penentuan Kelayakan Lokasi Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum Berbasis Web Studi Kasus PT. Sadikun Niagamas Raya Bekasi Ismunanto, Ismunanto
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 4, No 1 (2019): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : STMIK Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mobilitas manusia yang tinggi, memicu perkembangan dunia otomotif yang sangat cepat. Hal ini tak lepas dari kebutuhan bahan bakar yang berkesinambungan dan menjangkau masyarakat luas secara merata. Pendistribusian bahan bakar tak hanya dilaksanakan oleh pemerintah, tapi juga oleh pihak swasta melalui stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU). Perkembangan SPBU semakin meluas di seluruh wilayah Indonesia, dan semakin kompetitif. Salah satu hal yang mendukung keberhasilan SPBU adalah lokasi SPBU. Lokasi merupakan elemen penting yang harus dipertimbangkan oleh para calon pemilik SPBU agar SPBU ramai pengunjung dan berhasil mencapai target penjualan, serta menguntungkan baik bagi pemerintah maupun bagi pihak swasta sebagai pemilik SPBU. Salah satu teknik untuk menentukan lokasi SPBU yang strategis adalah dengan menerapkan Algoritma K-Nearest Neighbor yaitu penentuan menggunakan pencarian nilai/jarak terdekat dari tiap kasus dengan memberikan nilai pembobotan tertentu. Pembuatan aplikasi ini menggunakan bahasa program PHP dan database MySQL disusun dengan berbasis WEB. Dengan aplikasi ini diharapkan dapat membantu para calon pemilik SPBU untuk memilih lokasi yang strategis dengan mudah dan cepat.
Penerapan Total Quality Management Pada Perencanaan Kaizen Kualitas Plating Di PT Surteckariya Indonesia Dengan Metode Fishbone Berbasis Android Sari, Imas Purnama
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 4, No 1 (2019): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : STMIK Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Proses plating/ finishing treatment pelapisan logam yang diterapkan di bidang onderdil mobil, sepeda motor, dan industri terkait lainnya bertujuan agar tahan terhadap karat, membuat harga jual semakin tinggi dan membuat tampilan lebih bagus. Saat proses produksi berlangsung tidak berjalan sesuai dengan standard, maka akan banyak mengalami masalah seperti plating kotor, plating buram, water over, no plating dan scratch sehingga dibutuhkan proses kaizen (perbaikan berkesinambungan) terhadap problem tersebut. Kaizen merupakan salah satu bagian dari “Total Quality Management”. Dalam penelitian ini, akan dibahas mengenai kaizen pemecahan suatu masalah dalam bentuk perbaikan dari mulai identifikasi masalah sampai ke tahapan perbaikan. Untuk menemukan akar dari permasalahan yang ada, metode fishbone (tulang ikan) digunakan dalam menemukan dan menjabarkannya secara terperinci. Melalui faktor 5M (mesin, manusia, material, metode dan lingkungan) pencarian akar permasalahan bisa ditemukan. Dari hasil penjabaran pencarian akar masalah dihasilkan beberapa langkah perbaikan yang dapat dilakukan guna mengatasi permasalahan part NG(not good).Untuk analisa desain sistem menggunakan Unified Modelling Language (UML). Pembuatan aplikasi menggunakan bahasa pemrograman java dengan editor android studio, interface smartphone android, emulator testing blustack dan black box untuk pengujian sistem. Dengan adanya aplikasi perencanaan kaizen ini, dapat membantu dalam pemecahan masalah NG (not good) sehingga part NG (not good) saat produksi dapat menurun
Penerapan Metode Klasifikasi Svm (Support Vector Machine) Untuk Menentukan Karyawan Putus Kontrak Pada PT Tae Hang Indonesia Wisnuri, Neni
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 4, No 1 (2019): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : STMIK Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Karyawan kontrak adalah suatu keadaan dimana karyawan diberhentikan dari perusahaan karena beberapa alasan yang mengharuskan karyawan untuk habis kontrak. Faktor habis kontrak seperti absen yang telah melebihi dari aturan, Jumlah point yang di akumulasikan lebih sedikit dari yang telah ditentukan oleh pihak HRD di PT. Tae Hang Indonesia. Dalam penelitian ini penulis ingin memprediksi karyawan yang berpeluang di putus atau di perpanjang kontraknya. Dengan Metode SVM ( Support Vector Machine) dan diharapkan mampu memprediksi putus atau perpanjang kontraknya. Dan hasil yang disimpulkan adalah metode SVM ( Support Vector Machine ) mampu memprediksi karyawan yang putus kontak .
Sistem Kontrol Lampu Ruangan Berbasis Visual Basic.Net Dan Microkontroller ATMEGA8535 guterres, juvinal ximenes
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 4, No 2 (2019): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : STMIK Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perangkat elektronik lampu sangat dibutuhakan untuk memberikan cahaya pada malam hari dimana lampu mengubah energi listrik menjadi cahaya, penerangan sangat berhubungan erat dengan rasa nyaman, rasa tenang, dan ketenteraman. energi listrik tidak hanya untuk kebutuhan rumah tangga namun sangat penting bagi perusahaan maupun, instansi pemerintah, dan akademik. Menyalakan dan mematikan lampu terutama pada malam hari dan dioperasikan secara manual sebenarnya bukan masalah akan tetapi dengan ruangan yang banyak dan lampu yang digunakan pun dengan jumlah yang banyak maka menyalakan lampu pada malam hari dan mematikannya pada siang hari akan menjadi kendala yang besar. Oleh karen itu  penulis berniat untuk membangun sistem kontrol lampu rungan dengan mikrokontroller atmega8535 dan menggunakan komputer untuk mengontrol semua lampu dibeberapa ruangan dan tidak perlu mendatanggi setiap ruangan untuk mematikan dan menyalakan lampu. Kata Kunci : Mikrokontroler ATMega8535, Visual Basic.net, Lampu
Penerapan Total Quality Management Pada Perencanaan Kaizen Kualitas Plating Di PT Surteckariya Indonesia Dengan Metode Fishbone Berbasis Android Sari, Imas Purnama; Mulyanto, Ali
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 4, No 2 (2019): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : STMIK Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Proses plating/ finishing treatment pelapisan logam yang diterapkan di bidang onderdil mobil, sepeda motor, dan industri terkait lainnya bertujuan agar tahan terhadap karat, membuat harga jual semakin tinggi dan membuat tampilan lebih bagus. Saat proses produksi berlangsung tidak berjalan sesuai dengan standard, maka akan banyak mengalami masalah seperti plating kotor, plating buram, water over, no plating dan scratch sehingga dibutuhkan proses kaizen (perbaikan berkesinambungan) terhadap problem tersebut. Kaizen merupakan salah satu bagian dari “Total Quality Management”. Dalam penelitian ini, akan dibahas mengenai kaizen pemecahan suatu masalah dalam bentuk perbaikan dari mulai identifikasi masalah sampai ke tahapan perbaikan. Untuk menemukan akar dari permasalahan yang ada, metode fishbone (tulang ikan) digunakan dalam menemukan dan menjabarkannya secara terperinci. Melalui faktor 5M (mesin, manusia, material, metode dan lingkungan) pencarian akar permasalahan bisa ditemukan. Dari hasil penjabaran pencarian akar masalah dihasilkan beberapa langkah perbaikan yang dapat dilakukan guna mengatasi permasalahan part NG (not good). Untuk analisa desain sistem menggunakan Unified Modelling Language (UML). Pembuatan aplikasi menggunakan bahasa pemrograman java dengan editor android studio, interface smartphone android, emulator testing blustack dan black box untuk pengujian sistem. Dengan adanya aplikasi perencanaan kaizen ini, dapat membantu dalam pemecahan masalah NG (not good) sehingga part NG (not good) saat produksi dapat menurun.