cover
Contact Name
Rahmad Fani Ramadhan
Contact Email
rahmad.fani@unpad.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalilmuternak@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Ilmu Ternak
ISSN : 14105659     EISSN : 26215144     DOI : -
Jurnal Ilmu Ternak Universitas Padjadjaran encompasses a broad range of research topics in animal sciences: breeding and genetics, reproduction and physiology, nutrition, feed sciences, agrostology, animal products, biotechnology, behaviour, welfare, health, livestock farming system, socio-economic, and policy. Jurnal Ilmu Ternak Universitas Padjadjaran published by twice a year, June and December
Arjuna Subject : -
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 17, No 1 (2017)" : 10 Documents clear
Pengaruh Pemberian Minyak Jagung dan Suplementasi Urea pada Ransum Terhadap Profil Cairan Rumen (KcBK, KcBO, pH, N-NH3 dan Total Mikroba Rumen) (The Effect of Corn Oil and Urea Supplementation On Rations to the Rumen Liquid (KcBK, KcBO, pH, n-NH3 and Total Microbial Rumen)) Agus Priyanto; Arliana Endraswati; Rizkiyanshah -; Nila C. Febriyani; Triadi Nopiansyah; Limbang K. Nuswantara
Jurnal Ilmu Ternak Vol 17, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Peternakan, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (110.271 KB) | DOI: 10.24198/jit.v17i1.14794

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengkaji interaksi antara pemberian minyak jagung dan suplementasi urea pada ransum terhadap profil cairan rumen sapi FH. Materi penelitian adalah cairan rumen, rumput gajah dan konsentrat (40%:60%), urea dan minyak jagung. Penelitian dilakukan secara in vitro menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) pola faktorial dengan 2 faktor yaitu 2 perlakuan faktor urea dan 3 perlakuan faktor minyak jagung dengan 3 ulangan. Variabel yang diamati adalah KcBK, KcBO, pH, n-NH3 dan total mikroba rumen. Hasil penelitian menunjukkan tidak ada interaksi antara pemberian minyak jagung dan suplementasi urea pada rerata KcBK, KcBO, n-NH3 dan total mikroba rumen. Rata-rata pH akibat pemberian minyak jagung dan suplementasi urea untuk L0P1, L0P2, L1P1, L1P2, L2P1 dan L2P2 masing-masing 6,63; 6,80; 6,97; 6,80; 6,77 dan 6,97. Rata-rata akibat pemberian minyak jagung (L0, L1 dan L2) masing-masing untuk KcBK (58,76; 44,66; 43,19) (P<0,05), untuk KcBO (61,01; 45,50; 45,30), untuk pH (6,72; 6,88; 6,87), untuk n-NH3 (5,66; 3,23; 3,68) (P<0,05) dan untuk total mikroba (11,16; 13,00; 11,50 x 1010). Rata-rata akibat pemberian urea (P1 dan P2) masing-masing untuk KcBK (49,58 dan 48,16), untuk KcBO (51,89 dan 49,31), untuk pH (6,79 dan 6,86), untuk n-NH3 (4,93 dan 3,45) dan untuk total mikroba rumen (13,56 dan 10,22). Kesimpulan dari penelitian adalah pemberian minyak jagung dan suplementasi urea berpengaruh teerhadap pH. Penambahan minyak jagung berpengaruh terhadap KcBk dan nNH3. Suplementasi urea pada ransum tidak memberikan pengaruh terhadap KcBK, KcBO, pH, n-NH3, dan total mikroba rumen. Kata Kunci: Minyak Jagung, Urea, Profil Cairan Rumen, in Vitro
Performa Domba Lokal Jantan Yang Diberikan Tambahan Tepung Kunyit (Curcuma Domestica Val.) (Performance Of Local Sheep Male Given Additional Turmeric Flour (Curcuma Domestica)) R. Prasetiadi; D. Heriyadi; Y. Yurmiati
Jurnal Ilmu Ternak Vol 17, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Peternakan, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (58.646 KB) | DOI: 10.24198/jit.v17i1.14862

Abstract

Salah satu jenis tanaman obat yang berpotensi dikembangkan sebagai feed additive untuk meningkatkan kualitas pakan domba adalah kunyit (Curcuma domestica Val.). Tujuan penelitian untuk mengetahui dan mencari dosis tepung kunyit yang memberikan performa Domba Lokal jantan terbaik. Penelitian dilakukan secara eksperimental menggunakan Domba Lokal jantan sebanyak 24 ekor, umur + 8-10 bulan dengan bobot badan + 20 kg. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) menggunakan empat macam perlakuan, yaitu R0 = Konsentrat Tanpa penembahan tepung kunyit, R1 = Konsentrat dengan penambahan tepung kunyit 0,5%, R2 = Konsentrat dengan penambahan tepung kunyit 0,75%, dan R3 = Konsentrat dengan penambahan tepung kunyit 1%. Setiap perlakuan diulang sebanyak enam kali. Berdasarkan hasil analisis statistik menunjukkan bahwa penambahan tepung kunyit tidak berpengaruh nyata terhadap performa (Konsumsi, Pertambahan Bobot Badan, dan Konversi) Domba Lokal jantan (p < 0,05). Berpengaruh nyata terhadap pertambahan bobot badan, apabila menggunakan (p < 0,1). Kata kunci: Tepung kunyit, Performa, Domba Lokal jantan
Pengaruh Penggunaan Tepung Limbah Wortel (Daucus Carrota L) Dalam Ransum Terhadap Perfoma Ayam Broiler (The Effect of Waste carrot Product (Daucus Carrota L) Powder in The Diet on Broiler Chickens Performance) M. D.R. Muzaki; L. D. Mahfudz; R. Muryani
Jurnal Ilmu Ternak Vol 17, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Peternakan, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (70.32 KB) | DOI: 10.24198/jit.v17i1.14798

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh produk limbah tepung wortel (Daucus carota. L) dalam pakan terhadap performa ayam broiler. Manfaat penelitian dapat memberikan informasi tentang pemanfaatan produk limbah wortel sebagai pakan ayam broiler. Bahan yang digunakan untuk peternakan ayam broiler pada umur 7 hari dengan berat badan awal (181,40 ± 11,31 g). Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 6 ulangan, masing - masing unit percobaan terdiri dari enam ekor chikens. Perlakuannya adalah penggunaan produk limbah bubuk wortel dalam kadar: T0 (0%), T1 (2%), T2 (4%), dan T3 (6%). Parameter yang diukur adalah intake pakan, rasio bobot badan dan rasio konversi pakan (FCR). Data dianalisis dengan analisis varians F test, jika ada pengaruh yang signifikan pada perlakuan dilanjutkan uji Duncan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan tepung limbah wortel lebih dari 4% dapat menurunkan berat badan sedangkan asupan pakan dan rasio konversi pakan tidak memiliki Efek signifikan Kesimpulannya menggunakan wortel wortel limbah dalam pakan tidak lebih dari tingkat 2%. Kata kunci: broiler chikens, serbuk wortel bubuk dan ayam broiler kinerja
Model Kurva Pertumbuhan Ayam Kampung Unggul Balitnak (KUB) Umur 0-12 Minggu (Growth Curve Model of Kampung Unggul Balitnak (KUB) Chicken) Salsabila Urfa; H. Indrijani; W. Tanwiriah
Jurnal Ilmu Ternak Vol 17, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Peternakan, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (95.931 KB) | DOI: 10.24198/jit.v17i1.14863

Abstract

Penelitian bertujuan untuk menduga model kurva pertumbuhan ayam kampung unggul balitnak (KUB). Ayam yang digunakan sebanyak 100 ekor dibagi menjadi lima kelompok masing-masing yang diberi ransum yang terdiri atas lima tingkat energi dan protein yaitu ; R1 (15,08% dan 2755 Kkal/kg) R2 (17,04% dan 2754 Kkal/kg), R3 (19,03% dan 2752 Kkal/kg), R4 (15,05% dan 2951 Kkal/kg) R5 (17,02% dan 2948 Kkal/kg). Ayam dipelihara selama 12 minggu, data yang dikumpulkan adalah bobot badan dan pertambanan bobot badan. Data yang diperoleh dibuat tebarannya, kemudian dilihat nilai koefisien determinasi (R2 ) dan standar error (Se). Hasil penelitian diperoleh bahwa : (1) tingkat energi dan protein dalam ransum yang diberikan tidak berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan ayam KUB; (2) kurva pertumbuhan ayam KUB sampai umur 12 minggu mengikuti model Morgan Mercer Flodien (MMF) dengan persamaan y x x x 46,1 246,1 = 101)(52,31( )18, + ( 2669 69, ) 1/( + 101 18, ) (3) laju pertumbuhan untuk ayam KUB sampai umur 12 minggu masih cenderung naik. Kata Kunci: Ayam KUB, Kurva Pertumbuhan, Bobot Badan
Skenario Pembibitan Sapi madura di Pulau Madura (Scenario of Madura Cattle Breeding in Madura Island) Farahdilla Kutsiyah; Moh. Zali; Riszqina -; Selvia Nurlaila
Jurnal Ilmu Ternak Vol 17, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Peternakan, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (182.872 KB) | DOI: 10.24198/jit.v17i1.14801

Abstract

Serangkaian penelitian dilaksanakan untuk menganalisis kelembagaan pembibitan sapi Madura di Pulau Madura dan sebagai rekomendasi skenario perbaikan sumber daya genetiknya. Penelitian dilaksanakan di Pulau Sapudi Kabupaten Sumenep dan di wilayah sentra sapi sonok Kabupaten Pamekasan dengan metode observasi. Data dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembibitan sapi madura di Pulau Madura sangat ditentukan oleh pelestarian plasma nutfah sapi madura di Pulau Sapudi dan pemanfaatan sumberdaya genetik sapi madura di wilayah sentra sapi sonok. Kondisi yang melingkupi pembibitan di Pulau Sapudi adalah ketersediaan jumlah sapi pejantan kurang, masih ditemukan sapi PO dan persilangannya dan minimnya ketersediaan pakan pada musim kemarau. Performan sapi Madura di sentra sapi sonok tergolong unggul, sapi pejantan di wilayah ini sangat nyata lebih tinggi ukuran linier permukaan tubuhnya dibandingkan pejantan di Pulau Sapudi. Oleh karena itu untuk menjaga kesinambungan populasi sapi Madura, sebaiknya perlu perluasan wilayah sumberdaya genetik sapi madura khususnya di wilayah sentra sapi sonok. Kata Kunci: Sapi Madura, Pembibitan, Sumberdaya genetik
Karakteristik Kimia Set Yoghurt Dengan Bahan Baku Susu Tepung Dengan Penambahan Jus Bit (Beta Vulgaris L.) (Chemical Charecteristics of Set Yoghurt Based on Milk Powder With Beetroot Extract (Beta Vulgaris L.)) Hartati Chairunnissa; Roostita L Balia; Andry Pratama; Dadan Hadiat R
Jurnal Ilmu Ternak Vol 17, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Peternakan, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (45.628 KB) | DOI: 10.24198/jit.v17i1.14824

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan perlakuan penggunaan bit yang terbaik pada pembuatan set yogurt, berdasarkan kadar perombakan laktosa, asam laktat, dan protein terlarut set yogurt. Penelitian dilakukan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan empat perlakuan konsentrasi bit yaitu penggunaan 0, 2, 4, dan 6% dengan masing-masing lima ulangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan bit (Beta vulgaris L.) pada pembuatan set yogurt berpengaruh menurunkan kadar perombakan laktosa dan kadar asam laktat, namun demikian tidak berpengaruh terhadap kadar protein terlarut set yogurt. Penggunaan bit (Beta vulgaris L.) dengan konsentrasi 2% menghasilkan set yogurt yang terbaik, dengan kadar perombakan laktosa 29,46%, asam laktat 0,88%, dan protein terlarut 55,80%. Kata kunci: bit (Beta vulgaris L.), set yogurt, perombakan laktosa, asam laktat, protein terlarut.
Pembagian Peran dan Pengambilan Keputusan dalam Rumah Tangga Peternak Kambing Perah di Desa Cilengkrang Kecamatan Cimalaka Kabupaten Sumedang (The Division of Roles and Decision Making in the domestic dairy Goat Breeders' in Cimalaka, Sumedang Regency) Desi Yunita; Rini Widyastuti; Mas Rizky A.A Syamsunarno; Siti Darodjah Rasad; Deru R Indika
Jurnal Ilmu Ternak Vol 17, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Peternakan, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (49.798 KB) | DOI: 10.24198/jit.v17i1.14799

Abstract

Tulisan ini ditujukan untuk mendeskripsikan proses pengambilan keputusan dan pembagian peran dalam keluarga peternak berkaitan dengan keputusan untuk merawat dan menjual ternak. Tulisan ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan studi kasus di kecamatan Cimalaka. Tulisan ini memperlihatkan adanya pembagian peran yang jelas antara laki-laki dan perempuan berkaitan dengan kepemilikan maupun dalam merawat ternak. Ada empat hal yang secara jelas memperlihatkan pembagian peran dan pengambilan keputusan dalam merawat ternak yaitu dalam mencari pakan, membersihkan kandang, memerah susu, serta menjual ternak. Pengambilan keputusan untuk menjual ternak lebih didominasi oleh laki-laki, dengan pertimbangan yang melatari keputusan tersebut diantaranya kebutuhan mendesak, mencukupi kebutuhan sehari-hari, dan ukuran kandang tidak mencukupi untuk menampung jumlah ternak. Kata Kunci: Pembagian peran, pengambilan keputusan, keluarga peternak
Karakteristik Morfometrik Ayam Kedu Jengger Merah dan Jengger Hitam Generasi Pertama di Satker Ayam Maron-Temanggung (Morphometrical Caracteristics of Red Comb and Black Comb Kedu Chicken of First Generation in Satker Ayam Maron-Temanggung) Ashifudin M.; E. Kurnianto; Sutopo -
Jurnal Ilmu Ternak Vol 17, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Peternakan, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (85.337 KB) | DOI: 10.24198/jit.v17i1.14825

Abstract

Tujuan penelitian adalah mengetahui karakteristik morfometrik pada Ayam Kedu Jengger Merah dan Ayam Kedu Jengger Hitam generasi pertama. Materi yang digunakan adalah 45 ekor ayam Kedu dengan rata-rata umur 7 bulan. Peralatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah jangka sorong, penggaris, tali rafia dan alat tulis. Metode yang digunakan adalah metode observasional. Parameter yang diukur berupa variabel ukuran-ukuran tubuh dan bobot badan. Analisis multivariat digunakan untuk menganalisis data. Hasil penelitian menunjukan bahwa ukuran tubuh pada Ayam Kedu Jengger Hitam jantan dan betina berbeda nyata pada panjang femur, panjang tibia, panjang tarsometatarsus, lingkar tarsometatarsus, panjang sayap, panjang jari ke tiga, tinggi jengger, panjang sternum dan bobot badan. Sementara pada Ayam Kedu Jengger Merah berjenis kelamin jantan dan betina menunjukan perbedaan nyata pada semua variabel ukuran tubuh. Ukuran tubuh antara ayam Kedu Jengger Merah dan Jengger Hitam jantan tidak terdapat perbedaan. Sementara ukuran tubuh antara ayam betina terdapat perbedaan pada panjang tarsometatarsus, lingkar tarsometatarsus, dan tinggi jengger. Parameter pembeda kedua jenis ayam adalah panjang sayap, dan tinggi jengger. Peta penyebaran kelompok kedua jenis ayam menunjukkan ukuran dan bentuk tubuh memiliki kesamaan yang tinggi. Morfometrik kedua jenis ayam mempunyai kesamaan sebesar 30,77% - 48,61% . Kata Kunci: Ayam Kedu Jengger Merah, Ayam Kedu Jengger Hitam, Morfometrik
(Isolasi Dan Screnning Yeast Isolat Lokal Dari Dendeng Sapi Dan Ayam Yang Memiliki Potensi Fermentasi Glukosa) (Isolation dan screening of Local Yeast From Beef and Chicken Jerkey as Glucose Fermentation Potential) Andry Pratama; Anita Fitriani; Hartati Chairunnisa; Trianing Tyas
Jurnal Ilmu Ternak Vol 17, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Peternakan, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (213.441 KB) | DOI: 10.24198/jit.v17i1.14797

Abstract

Penelitian ini betujuan untuk memperoleh isolat yeasts lokal sebagai potensi fermentasi glukosa. Penelitian ini dilakukan dengan mengisolasi yeast dari olahan dendeng sapi dan ayam menggunakan medium Yeast Malt Agar (YMA). Isolasi yeast menggunakan metode 16 streak plate sampai didapatkan isolat murni. Isolasi yeast diseleksi secara kuantitatif berdasarkan kemampuan memfermentasi glukosa berdasarkan nilai gula reduksi menggunakan Glucose Oxidase Reagent Kit dan diukur selama 3 hari menggunakan spektrofotometer (500nm). Hasil penelitian menunjukan bahwa didapat 12 isolat yeast yang tumbuh pada dendeng sapi dan ayam. Terdapat 3 isolat memiliki potensi fermentasi glukosa yaitu isolat D5C, D4A dan D5A.Ketiga isolat dapat mereduksi glukosa sebesar 25,85 mg/dl, 17,10 mg/dl dan 13,42 mg/dl. Kata Kunci: Isolasi, isolat yeast, potensi fermentasi
Efek Pemberian Ekstrak Etanol akar Alang-alang (Imperata cylindrical L) terhadap Perubahan Berat Badan dan Organ Reproduksi Mencit Jantan (Mus musculus Albinus) (The Effect Cogong Grass (Imperata cylindrical L) Root Ethanol Extract to the Changing of Body Weight and Reproductive Organ in Male Mice (Mus musculus Albinus)) Rini Widyastuti; siti Darodjah Rasad; Dwi Wahyudha Wira; Tya Gita; Nisa Fauziah; Mas Rizky A.A Syamsunarno
Jurnal Ilmu Ternak Vol 17, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Peternakan, Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (62.286 KB) | DOI: 10.24198/jit.v17i1.14828

Abstract

Alang-alang (Imperata cylindrica L) merupakan salah satu jenis tanaman herbal yang mempunyai banyak kegunaan diantaranya sebagai antipiretik dan antihipertensi. Namun demikian informasi efek alang-alang terhadap pertambahan bobot badan dan organ reproduksi masih terbatas. Penelitian ini bertujuan mendapatkan informasi tentang pengaruh penambahan ekstak akar alang-alang terhadap perubahan berat badan dan organ reproduksi mencit jantan. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Hewan Coba Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran dan Laboratorium Reproduksi, Inseminasi Buatan Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran. Perlakuan yang diberikan adalah pemberian ekstrak akar alang-alang sebagai pakan tambahan dengan dosis 90mg/kgBB dan 115mg/kgBB secara oral selama 14 hari. Pemberian ekstrak akar alang-alang tidak menunjukkan perubahan yang signifikan pada penambahan bobot badan mencit jantan. Namun, secara umum menyebabkan gangguan pada organ reproduksi yang ditunjukkan dengan rendahnya bobot organ reproduksi pasca pemberian ekstrak akar alang-alang. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa, ekstrak akar alang-alang tidak menyebabkan penurunan berat badan tetapi berpengaruh terhadap berat organ reproduksi. Kata Kunci: ekstrak ethanol akar alang-alang, berat badan, organ reproduksi

Page 1 of 1 | Total Record : 10