cover
Contact Name
Henny Medyawati
Contact Email
henmedya@staff.gunadarma.ac.id
Phone
+6281517662134
Journal Mail Official
ekbis@gunadarma.ac.id
Editorial Address
Jl. Margonda Raya, No.100, Depok, Jawa Barat. 16424
Location
Kota depok,
Jawa barat
INDONESIA
Ekonomi Bisnis
Published by Universitas Gunadarma
ISSN : 0853862X     EISSN : 20898002     DOI : http://dx.doi.org/10.35760/eb
Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis is a journal through a peer-review process. Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis is intended for academics and researchers to publish their articles which is an original text that has not been published in another journal. The focus and scope are in the fields of management, economics and accounting.Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis is a journal through a peer-review process. Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis is intended for academics and researchers to publish their articles which is an original text that has not been published in another journal. The focus and scope are in the fields of management, economics and accounting.
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol 26, No 3 (2021)" : 9 Documents clear
PENGARUH KINERJA KEUANGAN, PERTUMBUHAN PENJUALAN DAN INTENSITAS ASET TETAP TERHADAP TAX AVOIDANCE DENGAN PROPORSI KOMISARIS INDEPENDEN SEBAGAI VARIABEL MODERASI Raden Supriyanto
Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis Vol 26, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (505.816 KB) | DOI: 10.35760/eb.2021.v26i3.5172

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh kinerja keuangan yang terdiri dari profitabilitas dengan proksi Return on Asset (ROA), solvabilitas dengan proksi Long Term Debt to Equity Ratio (LTD), aktivitas dengan proksi Total Assets Turnover (TAT), pertumbuhan penjualan (Sales Growth-GRW) dan intensitas aset tetap (IAT) terhadap Tax Avoidanve (Effective Tax Rate) dengan proporsi komisaris independen (KIN) sebagai variabel moderasi. Metode pengambilan sampel yang digunakan yaitu purposive sampling, dengan 29 perusahaan terpilih sebagai objek penelitian. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi data panel. Berdasarkan hasil uji pemilihan model, model Fixed Effect yang terpilih. Hasil penelitian ini yaitu secara parsial variabel TAT, GRW) dan IAT berpengaruh terhadap ETR, sedangkan variabel   LTD, ROA, dan KIN tidak berpengaruh terhadap ETR. Secara simultan variabel ROA, LTD, TAT, GRW, IAT, dan KIN berpengaruh terhadap ETR. Secara simultan penambahan variable dummy COV (Covid-19) tidak berpengaruh signifikan terhadap ETR, dengan kata lain tidak ada perbedaan yang signifikan antara praktik penghindaran pajak (ETR) sebelum pandemi dengan selama pandemi Covid-19. Secara simultan variabel KIN memperlemah pengaruh ROA, LTD, TAT, GRW dan, IAT terhadap ETR.
THE FACTORS EFFECT ON THE QUALITY OF FINANCIAL STATEMENTS Inneke Agustina; Emmy Indrayani
Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis Vol 26, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2891.655 KB) | DOI: 10.35760/eb.2021.v26i3.3728

Abstract

Indications of fraud or errors in financial statements cause the information presented to be unreliable, irrelevant, incomparable, and inapplicable. Unqualifiedfinancial statements cannot be used by various parties, especially in corporate decision-making. The quality of financial statements can be created through the application of information technology and internal controls which are effective and efficient. This study aims to analyze how the effect of the accounting information system and internal control system in the Indonesian Television PublicBroadcasting Institute (LPP TVRI). The independent variables used are the Accounting Information System and the Internal Control System. Meanwhile, the dependent variable used is the Quality of Financial Statements. The data were obtained using a questionnaire and analyzed using the Partial Least Square (PLS)method. The sample used in this study was 36 employees who work in the Budget, Accounting and Taxation, and Internal Audit, divisions. The results of this study indicate that the accounting information system has a significant effect on the quality of financial statements. Meanwhile, the internal control system has no significant effect on the quality of financial statements.
PENGARUH EARNING PER SHARE, NET PROFIT MARGIN DAN RETURN ON EQUITY TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGES YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2014-2019 Reynaldi Susanto
Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis Vol 26, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3082.014 KB) | DOI: 10.35760/eb.2021.v26i3.3600

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variabel Earning per Share(EPS), Net Profit Margin(NPM), dan Return on Equity (ROE) secara parsial dan simultan terhadap harga saham. Ada 12 perusahaan makanan dan minuman (food and beverages) yang tercatat dalam Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2014-2019 sebagai sampel dalam penelitian. Sampel dipilih menggunakan metode purposive sampling. Jenis data  yang digunakan adalah data sekunder. Analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda, uji hipotesis (uji t dan uji F), dan koefisien determinasi (R2). Hasil penelitian menunjukkan bahwa NPM dan ROE secara parsial memiliki pengaruh terhadap harga saham, sedangkan EPS tidak memiliki pengaruh terhadap harga saham. Secara simultan EPS, NPM, dan ROE memiliki pengaruh terhadap harga saham.
PENGARUH AKTOR KOREA DALAM STRATEGI MARKETING GLOBAL INNISFREE TAHUN 2015-2019 Matahari Adihapsari Saiful Bahri; Adiasri Putri Purbantina
Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis Vol 26, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3767.224 KB) | DOI: 10.35760/eb.2021.v26i3.3664

Abstract

Innisfree adalah salah satu brand ternama di bidang industri kecantikan yang telah ada selama 20 tahun. Ekspansi Innisfree sebagai sebuah perusahaan multinasional (MNCs) asal Korea Selatan sangat dipengaruhi oleh meledaknya popularitas budaya Korea (Korean Wave) secara global semenjak tahun 1990-an. Kondisi inilah yang dimanfaatkan oleh Innisfree dalam memasarkan produk mereka. Tulisan ini membahas mengenai strategi marketing Innisfree dalam menggunakan figur-figur Korean Wave sebagai brand ambassador dan celebrity endorser. Melalui pendekatan kualitatif, penelitian ini bertujuan untuk mengamati platform media sosial Innisfree semenjak tahun 2015 hingga 2019 guna melakukan evaluasi terhadap lima komponen utama seorang brand ambassador (i.e., transference, congruence, credibility, attractiveness, dan power) dan empat komponen utama seorang celebrity endorsers (i.e., testimonial, endorsement, actor, spokesperson). Penelitian ini mengekslporasi bagaimana sebuah strategi global marketing MNCs pada produk kecantikan berkaitan erat dengan fenomena globalisasi budaya yaitu Korean Wave. Innisfree mendapat keuntungan dari sebuah standar kencantikan baru yang dibawa oleh bintang Korean Wave.
PENTINGNYA BRAND COMMUNICATION, BRAND EXPERIENCE, DAN BRAND IMAGE DALAM MENINGKATKAN BRAND LOYALTY PADA RITEL FURNITUR: BRAND TRUST SEBAGAI VARIABEL MEDIASI Yohanes Nuhadriel; Meilia Japiana; Keni Keni
Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis Vol 26, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (819.075 KB) | DOI: 10.35760/eb.2021.v26i3.4075

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menguji secara empiris pengaruh langsung brand communication, brand experience, dan brand image terhadap brand loyalty serta pengaruh tidak langsung melalui brand trust. Sampel dikumpulkan melalui metode non-probability sampling dengan teknik convenience sampling kepada 78 responden pelanggan ritel furnitur di Jakarta yang dilaksanakan pada April 2021. Pengujian hipotesis penelitian dilakukan dengan Partial Least Square–Structural Equation Modelling (PLS- SEM). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa brand communication, brand experience, dan brand image tidak berpengaruh signifikan terhadap brand loyalty. Brand trust berpengaruh secara signifikan terhadap brand loyalty. brand communication tidak berpengaruh secara signifikan terhadap brand trust, sedangkan brand experience dan brand image berpengaruh secara signifikan terhadap brand trust. Terakhir, brand trust tidak mampu memediasi brand communication terhadap brand loyalty, namun brand trust dapat memediasi pengaruh brand experience dan brand image terhadap brand loyalty.
PENGEMBANGAN DAYA SAING PRODUK UNGGULAN DESA DAN DAERAH TERTINGGAL SERTA TRANSMIGRASI Arif Purbantara; Mujianto Mujianto; Emma Rahmawati
Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis Vol 26, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3114.764 KB) | DOI: 10.35760/eb.2021.v26i3.3666

Abstract

Keberhasilan suatu negara dalam mengikuti arus globalisasi adalah dengan terus dapat berdaya saing di level internasional. Tingkatan daya saing di Indonesia dimulai dari daya saing lokal, regional, nasional, dan internasional (global). Daya saing tersebut diharapkan dapat mendukung pembangunan suatu wilayah, sehingga terdapat produk unggulan yang perlu dikembangkan. Terdapat tiga area yang perlu dipacu dalam pembangunan wilayahnya saat ini yang menjadi fokus pengembangan daya saing antara lain desa, daerah tertinggal dan transmigrasi. Berdasarkan hal tersebut maka perlu adanya penelitian mengenai bagaimana pengembangan daya saing produk unggulan desa, daerah tertinggal dan trans migrasi. Penelitian ini menggunakan metode kajian literatur. Hasil penelitian ini didapatkan bahwa pengembangan daya saing produk unggulan desa, daerah tertinggal dan transmigrasi dapat dilakukan melalui ”resources based approach” yang kemudian dilakukan peningkatan keunggulan kompetitif yang dilakukan oleh berbagai pihak yang bekerjasama dalam mendukung pengembangan yang dilakukan diantaranya pengembangan kreativitas inovasi dan pengembangan teknologi
PENGARUH DIMENSI KUALITAS LAYANAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP KEPUASAN: STUDI EMPIRIS PADA KONSUMEN E-TRAVEL AGENCY (ONLINE TRAVEL AGENCY) Rana Atiqah Mawaddah; Toto Sugiharto
Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis Vol 26, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2397.401 KB) | DOI: 10.35760/eb.2021.v26i3.3282

Abstract

E-travel agency adalah sebuah layanan perjalanan yang merupakan bentuk dari kemajuan dalam bidang teknologi yang dibutuhkan masyarakat. Transaksi bisnis secara online (daring), termasuk pembelian tiket pesawat, makin banyak dilakukan masyarakat karena sangat efisien, praktis dan mudah. Hasil survei DailySocial menunjukkan sebanyak 69,31 persen responden pernah menggunakan jasa trasportasi udara dalam satu tahun terakhir. Sebagian besar dari mereka, yakni 91,76, melakukan pemesanan secara daring. Berkaitan dengan hal tersebut, penelitian ini dilakukan dengan tujuan menganalisis pengaruh dimensi kualitas layanan dan kepercayaan terhadap kepuasan pelanggan e-travel agency, baik secara simultan maupun parsial, dan mengidentifikasi variabel yang paling berpengaruh terhadap kepuasan konsumen e-travel agency. Data primer, yang dihimpun dari 100 responden yang dipilih secara acak menggunakan kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya, digunakan dalam penelitian ini. Data dianalisis menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dimensi kualitas layanan yang terdiri dari keandalan, privasi & keamanan, dan efisiensi serta kepercayaan pelenggan secara simultan berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan e-travel agency. Secara parsial, hanya satu variabel yang berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan e-travel agency, yaitu kepercayaan pelanggan. Variabel ini berpengaruh meningkatkan kepuasan pelanggan e-travel agency.
ANALISIS PROSES KEPUTUSAN PEMBELIAN ONLINE PADA SHOPEE MALL INDONESIA Mohammad Sofyan; Novianita Rulandari; Yunita Sari
Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis Vol 26, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (364.035 KB) | DOI: 10.35760/eb.2021.v26i3.4019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses keputusan pembelian online pada Shopee Mall di Indonesia selama Pandemi Covid-19. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dari 262 customer dan seller. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, terjadi perubahan proses keputusan pembelian online dari pengenalan kebutuhan sebagai proses pertama menjadi kedua. Hal ini disebabkan karena dimasa pandemi covid-19 dengan diberlakukannya work from home, learning from home, customer dan seller memiliki banyak waktu luang mencari sebanyak mungkin informasi dalam pemenuhan kebutuhannya. Pencarian informasi dalam memutuskan membeli suatu produk, melibatkan upaya dan waktu yang tidak terlalu besar, lebih mengandalkan pengetahuan pribadi dibandingkan dengan informasi dari luar. Peningkatan belanja online oleh customer Wanita yang didominasi mahasiswi yang berada di Provinsi DKI Jakarta untuk pembelian kosmetik, pakaian, dan sepatu. Dengan kemudahan pencarian informasi, perlu adanya edukasi cara berbelanja online yang baik, benar dan aman dari penipuan online shop, serta pemahaman hak-hak dan kewajiban mereka sebagai konsumen.
RANCANGAN INSTRUMEN PENGUKUR ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR DOSEN PERGURUAN TINGGI SWASTA DI JAKARTA Sri Hermawati; Lies Handrijaningsih; Titi Nugraheni
Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis Vol 26, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (425.401 KB) | DOI: 10.35760/eb.2021.v26i3.4188

Abstract

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa salah satu faktor yang ikut berperan dalam karier individu adalah Organizational Citizenship Behavior (OCB). OCB mengacu pada perilaku peran ekstra karyawan, yaitu perilaku yang bersifat sukarela dan melampaui ekspektasi peran normal. Berbagai penelitian menunjukkan bahwa pemberlakuan OCB memiliki dampak positif yang kuat pada berbagai hasil kerja individu. Mengingat peran dan dampak OCB dalam organisasi maka perlu disusun instrumen yang tepat untuk mengukur OCB. Penelitian ini dilakukan untuk menyusun instrumen pengukur OCB di kalangan dosen. OCB diukur dari lima dimensi yakni altruism, courtesy, conscientiousness, sportsmanship, dan civic-virtue.  Uji reliabilitas dilakukan dengan melihat statistik Cronbach Alpha. Uji validitas ini menggunakan Content Validity Ratio.  Validitas isi instrumen diperoleh dengan memberikan kuesioner yang dirancang kepada panelis yang terdiri dari pakar yang berkecimpung di dunia pendidikan dengan bidang psikologi dan manajemen. Pengujian validitas item sebagai pengukur variabel juga dilakukan dengan analisis Principal Component Analysis (PCA). Hasil uji PCA menunjukkan terbentuknya 10 variabel yang dapat digunakan untuk mengukur OCB di kalangan dosen. Total item pernyataan yang membentuk 10 variabel tersebut adalah 36 item pernyataan.

Page 1 of 1 | Total Record : 9