cover
Contact Name
aliy hafiz
Contact Email
hafizdahsyat@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
hafiz@dcc.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Cendikia
ISSN : 02169436     EISSN : 26226782     DOI : -
Jurnal Cendikia merupakan sarana informasi ilmu pengetahuan dan teknologi yang berupa hasil penelitian, studi pustaka, ataupun tulisan ilmiah mengenai Rekayasa Sistem, Teknik Informatika/Teknologi Informasi, Manajemen Informatika dan Sistem Informasi. Jurnal Cendikia sebagai sarana untuk menyebarkanluaskan ilmu pengetahuan hasil dari penelitian dan pemikiran dan sebagai sumber referensi akademisi di bidang Teknologi dan Informasi.
Arjuna Subject : -
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol 18 No 1 (2019)" : 15 Documents clear
PERANCANGAN CLUSTERING DATABASE SERVER UNTUK MENINGKATKAN UNJUK KERJA SERVER DAN MENJAMIN KETERSEDIAAN LAYANAN Sugiyatno Sugiyatno
Jurnal Cendikia Vol 18 No 1 (2019)
Publisher : LPPM AMIK Dian Cipta Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (738.942 KB)

Abstract

Dalam mengelola infrastruktur Teknologi Informasi (TI) dan menyediakan berbagai layanan terkait TI untuk mendukung operasional organisasi atau perusahaan membutuhkan infrastruktur yang dapat menunjang. Selain infrastruktur jaringan computer di butuhkan infrastruktur pada database server. Kegagalan suatu devices pada sebuah server bisa terjadi kapan saja, jika sebuah database server mati yang disebabkan oleh suatu hal (missal: power supply mati, kebakaran atau yang lainnya), maka pengguna tidak bisa mengakses aplikasi. selain resiko kehilangan data yang ada pada server tersebut. Untuk mengatasi masalah tersebut salah satu teknik Clustering Database menggunakan MySQL Cluster. Metode clustering sangat baik untuk menjamin ketersediaan layanan yang tinggi (High-Availability) dan penanganan kegagalan sistem (failure). Jika ada salah satu server yang mengalami kegagalan/failure maka sistem tidak akan langsung terganggu karena server lain akan tetap berfungsi dan menggantikan kerja server utama. Kemampuan clustering memungkinkan sebuah database tetap hidup dalam waktu yang lama.
ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM RESEP OBAT MENGGUNAKAN ALGORITMA SHORTEST JOB FIRST Kusmiati Kusmiati; Rinto Priambodo
Jurnal Cendikia Vol 18 No 1 (2019)
Publisher : LPPM AMIK Dian Cipta Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (837.679 KB)

Abstract

Masalah antrian dapat terjadi di banyak kasus, di antaranya terdapat dalam proses pengambilan obat di rumah sakit oleh pasien. Pengambilan obat di bagian farmasi Rumah Sakit XYZ mengalami antrian yang cukup lama dengan rentang waktu yang terlalu jauh. Pasien seringkali harus menunggu dalam waktu yang tidak pasti dan bahkan harus menunggu seharian sampai obat yang di tunggu dapat diambil. Penelitian ini bertujuan untuk membuat analisa dan perancangan sistem resep obat untuk mengatasi masalah antrian tersebut. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode algoritma Shortest Job First (SJF), yaitu algoritma penjadwalan proses yang ada di CPU di mana proses yang membutuhkan waktu layanan terkecil akan di proses terlebih dahulu. Walau sebelumnya ada proses yang belum selesai namun jika ada waktu layanan yang lebih kecil tiba maka waktu layanan yang sedang di jalankan proses tersebut langsung beralih pada waktu layanan yang lebih kecil. Sehingga akan menghasilkan waktu layanan rata-rata menjadi lebih kecil dan pendek untuk keseluruhan antrian. Dengan demikian maka algoritma SJF ini bisa dikatakan menjadi algoritma yang optimal untuk kebutuhan penjadwalan. Dalam penelitian dihasilkan sebuah analisa dan perancangan sistem resep obat yang menggunakan algoritma SJF. Hasil rancangan tersebut dapat digunakan untuk mengembangkan sistem resep obat di rumah sakit.
SISTEM INFORMASI PENJUALAN DAN MANAJEMEN REIMBURSE PADA PERUSAHAAN DISTRIBUSI BERBASIS WEB (STUDI KASUS: PT. KARYATAMA MAJU BERJAYA) Agung Fadillah; Anita Ratnasari
Jurnal Cendikia Vol 18 No 1 (2019)
Publisher : LPPM AMIK Dian Cipta Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (516.776 KB)

Abstract

Perkembangan teknologi di era globalisasi saat ini memberikan dampak yang baik bagi perusahaan distribusi yang bergerak dalam bidang perdagangan, Distribusi merupakan bisnis pemasaran yang menyediakan barang dan jasa antara produsen dan konsumen. Penelitan ini bertujuan untuk memberikan terobosan penggunaan aplikasi sistem informasi penjualan dan manajemen reimburse berbasis web. penggunaan teknologi ini diharapkan agar membantu memudahkan distributor untuk mendata setiap transaksi sehingga sistem ini dapat membantu perusahaan dalam meningkatkan kinerja pada proses penjualan. Penerapan waterfall membantu dalam menentukan sistem yang ingin dikembangkan, dari tahap analisa dan kebutuhan sampai tahap pengujian. Dengan menganalisa kebutuhan teknologi saat ini, penulis merancang sebuah aplikasi yang membantu proses penjualan pada distributor. Dari analisa ini dapat disimpulkan bahwa sistem informasi penjualan dan manajemen reimburse digunakan untuk memenuhi seluruh kebutuhan pada proses transaksi penjualan, yang juga mencakup operasional dan kinerja perusahaan. Diharapkan sistem ini dapat membantu dalam mengolah setiap data transaksi menjadi informasi yang lebih akurat.
RANCANGAN APLIKASI SISTEM INFORMASI AKADEMIK MENGGUNAKAN METODE WATERFALL BERBASIS WEB Marisa Marisa
Jurnal Cendikia Vol 18 No 1 (2019)
Publisher : LPPM AMIK Dian Cipta Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (516.769 KB)

Abstract

SMAI Al Munir Tambun Utara merupakan salah satu instansi pendidikan setingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) yang ada di Desa Jejalen Kecamatan Tambun Utara Kabupaten Bekasi. Namun, sistem pengelolaan data dan penginformasian data akademik yang berjalan masih dilakukan secara manual sehingga akan memunculkan masalah efisiensi waktu dalam pengelolaan dan penginformasiaannya. Penelitian ini ditujukan untuk membuat Sistem Informasi Akademik berbasis web untuk membantu dalam pengelolaan data akademik serta mempermudah dalam proses penginformasiannya. Di samping itu untuk Pengembangan sistem ini menggunakan metode waterfall, dimana langkahnya dimulai dengan analisis kebutuhan sistem, dilanjutkan pengumpulan bahan, desain, pembuatan, pengujian (desain ulang jika belum sesuai) dan pengaplikasian sistem. Hasil penelitian ini berupa sebuah website SMAI Al Munir Tambun Utara dan Sistem Informasi Akademik. Pengujian sistem dilakukan dengan pengujian blackbox.
MEMBANGUN SISTEM INFORMASI INVENTORY MENGGUNAKAN ALGORITMA CAESAR CIPHER SEBAGAI MEDIA ENKRIPSI (Studi Kasus: Klinik Ridho Husada) Didi Susianto; Dewi Mustika
Jurnal Cendikia Vol 18 No 1 (2019)
Publisher : LPPM AMIK Dian Cipta Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (618.944 KB)

Abstract

Klinik Ridho Husada merupakan sebuah klinik kesehatan yang melayani pengobatan dan check kesehatan. Klinik ini setiap harinya melayani pemeriksaan dan penjualan obat yang sesuai dengan resep dokter. Pelaksanaan transaksi penjualan dan mengontrol ketersediaan obat pada toko ini memanfaatkan sebuah sistem inventori menggunakan bahasa pemrograman PHP yang penyimpanan datanya disimpan di database. Kerahasian akan database menjadi sangat penting, sehingga perlu dilindungi dengan menggunakan algoritma tertentu. Algoritma caesar cipher merupakan salah satu algoritma yang digunakan untuk mengamankan data yang bersifat rahasia/private dengan mengenkripsinya. Enkripsi ini bertujuan agar saat data tersimpan kedalam database data sudah terenkripsi. Proses enkripsi yang dilakukan yaitu dengan melakukan enkripsi pada nama obat yang tersimpan kedalam sistem inventory dengan menggunakan key tertentu dengan memanfaatkan algoritma kripstografi caesar cipher, PHP dan database MySQ.
PENENTUAN KLIEN PRIORITAS DENGAN METODE ANALYTIC HIERARCHY PROCESS (AHP) DAN PROMETHEE DI PT XYZ Supriyadi Supriyadi; Rinto Priambodo
Jurnal Cendikia Vol 18 No 1 (2019)
Publisher : LPPM AMIK Dian Cipta Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (774.981 KB)

Abstract

PT XYZ adalah perusahaan yang bergerak di bidang layanan jasa registrasi nama domain, sewa hosting, virtual private server (VPS), dedicated server dan colocation service. Dalam beberapa tahun belakangan ini perusahaan tersebut mengalami penurunan pendapatan dan sistem penjualan saat ini dianggap masih kurang efektif untuk meningkatkan penjualan. Data yang dimiliki perusahaan menunjukkan semakin banyaknya pelanggan yang berhenti berlangganan dan kurangnya pertumbuhan pelanggan baru. Faktor kurangnya peminat pelanggan baru dan berhentinya pelanggan lama dimulai dari alasan terlalu mahal produk yang ditawarkan, masalah-masalah hosting atau server pelanggan sampai kurangnya aktivitas pemasaran di Divisi Sales. Analythic Hierarchy Process (AHP) dan PROMETHEE adalah metode pengambilan keputusan multi-kriteria yang dapat digunakan untuk memberikan rekomendasi bagi divisi Sales untuk menentukan klien mana yang harus diprioritaskan berdasarkan data-data yang dimiliki oleh perusahaan. Data-data yang dapat digunakan untuk pemilihan kriteria dalam penentuan klien prioritas tersebut meliputi jenis paket, billing cycle, lama berlanggan, nominal pembayaran, histori pembayaran, dan total pembayaran. Dalam penelitian ini, AHP digunakan untuk mendapatkan bobot kriteria dari data-data yang telah dikumpulkan kemudian setelah itu metode PROMETHEE dijalankan untuk menentukan urutan prioritas. Sehingga kombinasi dari kedua metode tersebut akan menghasilkan daftar klien prioritas yang dapat menjadi panduan bagi Divisi Sales dalam mengembangkan strategi pemasaran dan mengatasi permasalahan yang ada. Hasil perangkingan dapat diketahui klien 4 mempunyai nilai tertinggi yang artinya klien 4 masuk dalam klien prioritas dengan peringkat .
IMPLEMENTASI DATA MINING UNTUK MENENTUKAN TREND PENJUALAN CETAKAN SABLON PADA FATIH CLOTHING DI BANDAR LAMPUNG Ifo Wahyu Pratama; Aliy Hafiz
Jurnal Cendikia Vol 18 No 1 (2019)
Publisher : LPPM AMIK Dian Cipta Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (267.184 KB)

Abstract

Data mining terbukti menjadi salah satu alat penting untuk mengidentifikasi informasi yang berguna dari sejumlah besar basis data di hampir semua industri, Fatih Clothings Bandar Lampung adalah salah perusahaan percetakan yang ada di bandar lampung sebagai objek dalam penelitian ini. Saat ini, perusahaan memperoleh keunggulan kompetitif dengan mengumpulkan data masa lalu dan menggunakannya untuk perkiraan masa depan. Taksiran masa depan biasanya didasarkan pada data dan informasi masa lalu. Metode yang peneliti gunakan pada Penelitian ini adalah algoritma apriori dimana digunakan untuk menjelaskan konsep data mining yang telah muncul sebagai teknik menemukan pola asosiasi untuk membuat strategi dan keputusan yang lebih baik.penelitian ini menghasilkan penerapan Algoritma Apriori pada teknik Data Mining sangat efisien dan dapat mempercepat proses pembentukan pola kombinasi itemset hasil transaksi Trend Penjualan Cetakan Sablon dan Prediksi Cetakan yaitu dengan support dan confidence tertinggi adalah Kaos , Topi , Jersey Futsal.
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN ASET IT DI PT. NISSIN FOODS INDONESIA Rico Lanjar Winata; Sarwati Rahayu
Jurnal Cendikia Vol 18 No 1 (2019)
Publisher : LPPM AMIK Dian Cipta Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (468.157 KB)

Abstract

PT. Nissin Foods Indonesia merupakan perusahaan manufaktur pemegang merek dagang tunggal mie “NISSIN” di Indonesia. Arahan manajemen perusahaan untuk melakukan efisiensi dan penghematan biaya menjadi hal yang harus dipikirkan oleh seluruh pihak di dalam perusahaan. Manajemen perusahaan menginginkan agar seluruh pihak dapat memaksimalkan penggunaan teknologi informasi. Peran teknologi informasi yang menjadi ujung tombak operasional perusahaan dan menjadi tolak ukur kemajuan perusahaan sehingga menjadi perhatian serius. Penelitian ini didasari dari permasalahan tersebut dengan mengaplikasikan solusi pada sisi teknologi informasi yang diharapkan secara tidak langsung berimbas pada meningkatnya keuntungan bisnis perusahaan. Jika ditangani dengan baik maka efisiensi yang diinginkan oleh manajemen akan tercapai. Efisiensi yang dimaksud dari sisi pekerjaan yang lebih cepat dan efektif yang kemudian searah dengan menurunnya biaya operasional perusahaan. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode prototype. Untuk menangani keluhan penggunanya departemen IT membutuhkan sistem informasi untuk mencatat aset IT yang dimiliki perusahaan untuk membantu dalam hal operasional dan pelaporan. Penelitian ini bertujuan untuk membantu tim IT membuat sistem terkomputerisasi untuk mengurangi kesalahan data karena faktor human error. Metode pengembangan perangkat lunak yang digunakan pada penelitian ini adalah prototype karena user tidak begitu mengetahui sistem komputer.
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PASIEN APPOINTMENT RAWAT JALAN BERBASIS WEB Yuda Syahidin; Yuri Trioktafiani
Jurnal Cendikia Vol 18 No 1 (2019)
Publisher : LPPM AMIK Dian Cipta Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (315.75 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Perancangan Sistem Informasi Pendaftaran Pasien Perjanjian Rawat Jalan Berbasis Web Di Rumah Sakit Umum Daerah Lembang. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif, sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu : observasi, wawancara serta dilengkapi dengan kajian pustaka yang memiliki relevansi erat dengan pokok permasalahannya. Hasil penelitian yang dilakukan, terdapat beberapa permasalahan yang berhubungan dengan pasien perjanjian rawat jalan, yaitu: Keterbatasannya sumber daya manusia di bagian penerimaan pasien khususnya pendaftaran Rawat jalan; Banyaknya pasien yang akan berobat ke poliklinik kandungan dan bedah; Proses perjanjian pasien rawat jalan yang masih menggunakan buku manual. Berdasarkan hasil penelitian, penulis memberikan saran, yaitu: Membuat sistem informasi rawat jalan agar pelayanan kesehatan dapat dilaksanakan secara maksimal; Melakukan pendaftaran satu hari sebelumnya; Mengoptimalkan perancangan sistem informasi pasien perjanjian rawat jalan yang telah dirancang oleh penulis; Diadakannya pelatihan sistem informasi perjanjian pasien rawat jalan.
SISTEM INFORMASI PELAYANAN ADMINISTRASI SERVICE MOBIL BERBASIS WEBSITE PT. KARYA MURNI SENTOSA Satria Satria
Jurnal Cendikia Vol 18 No 1 (2019)
Publisher : LPPM AMIK Dian Cipta Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (409.968 KB)

Abstract

PT. Karya Murni Sentosa merupakan salah satu perusahaan jasa yang bergerak di bindang pelayanan jasa perbaikan kendaraan mobil. Hampir semua sistem yang ada sudah berbasis komputer. Namun, di dalam implementasi nya masih ditemukan kekurangan dalam membantu para pegawai seperti contoh tidak adanya suatu sistem laporan yang priodik untuk memudahkan kepala bengkel dalam menganalisa kinerja bengkel dan ketidak pastian mengenai monitoring kendaraan sudah sampai dimana proses pengerjaannya. Oleh karena itu peningkatan pelayanan dalam bekerja harus terus ditingkatkan. Sehingga membuat sistem informasi pelayanan administrasi dengan metode waterfall, dimana metode ini membantu dalam tahapan pengembangan sistem yang sedang berjalan disana. Sistem pelayanan administrasi berbasis web ini memiliki keunggulan dimana pendistribusian pekerjaan dapat membuat laporan secara priodik mengenai proses pengerjaan kendaraan dilapangan menghasilkan laporan yang sesuai, serta dapat lebih cepat menampilkan laporan produktifitas service karena laporan langsung ditampilkan dalam bentuk yang priodik dan menghasilkan informasi yang lebih akurat dengan resiko kesalahan sekecil mungkin serta lebih efektif dan efisien dalam manipulasi data.

Page 1 of 2 | Total Record : 15