cover
Contact Name
Richki Hardi
Contact Email
richki@universitasmulia.ac.id
Phone
+6281227224080
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jl. Letjend. TNI. Z.A Maulani No. 9 Damai Bahagia, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur 76114
Location
Kota balikpapan,
Kalimantan timur
INDONESIA
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Administrasi [SEMINASTIKA]
Published by Universitas Mulia
ISSN : -     EISSN : 26550881     DOI : -
Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Administrasi [SEMINASTIKA] adalah luaran dari Seminar Nasional (Call for Paper) yang diselenggarakan oleh Universitas Mulia, Indonesia. Luaran berupa prosiding ini adalah hasil dari naskah/ paper yang telah dinyatakan diterima yang kemudian dipresentasikan saat Seminar Nasional di depan para peserta. Presentasi naskah dipandu oleh moderator dalam ruangan yang telah ditentukan dengan jadwal yang telah ditetapkan.
Articles 155 Documents
SISTEM INFORMASI BIMBINGAN KONSELING BERBASIS WEB PADA SMPN 1 BANYUPUTIH Siti Aysatin Rodia; Nur Azise; Zaehol Fatah
PROSIDING SEMINASTIKA Vol. 5 No. 1 (2024): 5th SEMINASTIKA 2024
Publisher : Universitas Mulia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47002/seminastika.v5i1.838

Abstract

Di sekolah, bimbingan dan konseling, termasuk dalam bidang bimbingan belajar, dimaksudkan untuk memenuhi kebutuhan siswa dengan meningkatkan efisiensi, efektivitas kerja, dan kualitas pelayanan bimbingan. Oleh karena itu, ada kebutuhan akan sistem yang mendukung untuk memastikan bahwa bimbingan konseling berjalan dengan baik. Sistem informasi bimbingan konseling ini sangat penting dalam hal ini. Sistem informasi bimbingan konseling ini mencatat tidak hanya jumlah poin pelanggaran tetapi juga identitas, prestasi, dan masalah khusus siswa. Ini memungkinkan master untuk memantau dan mendampingi siswa selama mereka belajar di sekolah. Metode penelitian merupakan sesuatau yang dilakukan untuk mendapatkan pengetahuan baru atau mencegah masalah tertentu melalui pengumpulan, analisis dan implementasi data. Metode yang digunakan untuk membuat Salah satu jenis pameran pengembangan aplikasi adalah Sistem Informasi Konsultasi Berbasis Web dengan Metode Waterfall PHP dan MySQL. Ini termasuk siklus hidup klasik (Siklus Hidup Kalsik).) Sehingga melakukan Pembangunan sistem sebagai Solusi dari permasalahan yang ada pada SMP N 1 Banyuputih, yang diharapkan nantinya dapat mengatasi berbagai permasalahan yang terjadi dalam poses pelayanan bimbingan konseling dan juga mampu menjadi Solusi dalam meningkatkan pemantauan perkembangan siswa.
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN DATA DI LEMBAGA QIRO’ATUNA PONDOK PESANTREN SALAFIYAH SYAFI’IYAH SUKOREJO BERBASIS WEB Tadzkirotul Latifah; Nur Azise; Zaehol Fatah
PROSIDING SEMINASTIKA Vol. 5 No. 1 (2024): 5th SEMINASTIKA 2024
Publisher : Universitas Mulia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47002/seminastika.v5i1.839

Abstract

Qiro’atuna merupakan lembaga yang berada di bawah naungan Pondok Pesantren Salafiyah Syafi'iyah Sukorejo yang fokus di bidang bacaan Al Quran dengan menerapkan metode Qiroati. Metode Qiroati adalah salah satu sistem belajar melafalkan ayat Al Quran dengan menggunakan pembacaan tartil dan memperhatikan kandungan-kandungan ilmu tajwid yang ada di dalam ayat Al-Qur’an. Saat ini lembaga Qiro’atuna Pondok Pesantren Salafiyah Syafi’iyah Sukorejo belum memiliki sistem manajemen yang cukup efektif untuk mengatur mulai pendaftaran, penilaian, dan raport maka diperlukan sistem informasi manajemen data yang efektif dan efisien. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan sistem informasi manajemen data yang dapat meningkatkan fleksibilitas kerja serta efisiensi waktu dan tenaga staff. Metode penelitian yang digunakan pada Sistem Informasi Manajemen Data di Lembaga Qiro’atuna Pondok Pesantren Salafiyah Syafi’iyah Sukorejo menggunakan Field Research sedangkan data yang didapatkan melakukan wawancara dan tinjauan pustaka untuk metode pengembangan data yang digunakan adalah metode waterfall.
SISTEM INFORMASI RENTAL MOBIL PADA RAHMANA RENT-CAR BANYUWANGI BERBASIS WEB Elvi Nazulia Rahma; Nur Azise; Zaehol Fatah
PROSIDING SEMINASTIKA Vol. 5 No. 1 (2024): 5th SEMINASTIKA 2024
Publisher : Universitas Mulia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47002/seminastika.v5i1.840

Abstract

Perkembangan teknologi informasi yang pesat telah berdampak signifikan pada berbagai aspek kehidupan, termasuk dunia bisnis. Hal ini mengharuskan perusahaan untuk meningkatkan sistem teknologi informasi guna tetap bersaing. Internet kini banyak dimanfaatkan untuk pemasaran produk, transaksi jual beli seperti pemesanan dan penyewaan, termasuk pada bisnis rental mobil. Rahmana Rent-Car di Kabupaten Banyuwangi masih menggunakan metode manual dalam proses penyewaan dan pendataan, yang menyebabkan proses lambat dan data tidak akurat. Penelitian ini bertujuan mengembangkan sistem informasi rental mobil berbasis web menggunakan PHP dan MySQL untuk mempermudah calon penyewa dalam mengakses informasi, melakukan transaksi, serta mengetahui ketersediaan mobil secara online. Metode penelitian yang digunakan adalah System Development Life Cycle (SDLC). Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem informasi rental mobil berbasis web ini meningkatkan efisiensi, akurasi, dan kemudahan dalam pengelolaan data serta proses transaksi rental mobil sehingga sistem ini dapat mempercepat penyebaran informasi dan meningkatkan pemasaran produk Rahmana Rent-Car.
PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI KONSEP REPLIKASI DATA BERBASIS SISTEM BASIS DATA TERDISTRIBUSI PADA APLIKASI E-LIBRARY Sawali Wahyu
PROSIDING SEMINASTIKA Vol. 5 No. 1 (2024): 5th SEMINASTIKA 2024
Publisher : Universitas Mulia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47002/seminastika.v5i1.842

Abstract

Kemajuan teknologi informasi saat ini telah mempercepat pencarian dan akses data, termasuk dalam layanan perpustakaan. Universitas X adalah sebuah universitas swasta dengan memiliki banyak cabang kampus. Salah satu masalah saat ini di Universitas X adalah prosedur bisnis proses pencatatan perpus yang belum terdokumentasi dengan baik. Hal ini mencakup pencatatan anggota, transaksi peminjaman, pengembalian buku, dan proses pencatatan buku. Banyak data tercatat dalam bentuk kertas karena keterbatasan teknologi dalam mengakses dan mengelola perpustakaan, yang menyulitkan petugas untuk mengelolanya. Akibatnya, keakuratan pencarian dan penyimpanan informasi menjadi kurang yakin. Sangat penting bagi universitas untuk mengadopsi aplikasi e-library berbasis sistem basis data terdistribusi, dengan konsep tersebut dapat dilakukan pengelolaan administrasi perpustakaan dengan baik di seluruh kampus. Untuk mengatasi masalah ini, ide tentang replikasi data sychronous dibuat dan diterapkan pada aplikasi e-library yang akan digunakan di beberapa cabang kampus. Dalam pengembangan perangkat lunak ini menggunakan pendekatan Rapid Application Development (RAD), pendekatan tersebut dapat membantu pengembangan aplikasi secara sistematis dan terstruktur. Hasil penelitian ini didasarkan pada hasil pengujian sistem menggunakan System Usabillity Scale (SUS), Pengujian SUS mendapatkan skor akhir sebesar 83,7 dengan presentase banchmarking Excellent atau Acceptable (Dapat Diterima), dan pengujian User Acceptance Testing (UAT) mendapatkan presentase 86% dapat diterima. Kegiatan tersebut menunjukkan bahwa aplikasi e-library dapat digunakan dengan baik secara desain, efisiensi, dan fungsi. Universitas X dapat memanfaatkannya aplikasi e-library untuk diterapkan di berbagai wilayah kampus cabang karena konsep replikasi sychronous dan update data yang terdistribusi untuk dilakukan secara realtime.
OPTIMALISASI PERAN LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN DI DAERAH Yuli Fitrianto; Ratih Fenty Anggraini Bintoro; Pebiansyah Hapsari
PROSIDING SEMINASTIKA Vol. 5 No. 1 (2024): 5th SEMINASTIKA 2024
Publisher : Universitas Mulia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47002/seminastika.v5i1.844

Abstract

Keberadaan Badan Penelitian dan Pengembangan yang berada di daerah sangat diperlukan dalam menunjang perumusan kebijakan dan pembangunan daerah. Namun pada kenyataannya citra litbang masih belum positif, terkait dengan isu bahwa orientasi penelitain yang dilakukan di sebagian besar lembaga litbang pemerintah belum dirasakan memberikan kontribusi nyata terhadap upaya memenuhi kebutuhan atau menyediakan solusi bagi persoalan yang dihadapi masyarakat, pemerintah, atau dunia usaha. Kajian ini bertujuan untuk melihat sejauh mana peran Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah di Kabupaten Kutai Timur dalam perumusan kebijakan dan pembangunan daerah. Hasil kajian menunjukkan peran dan fungsi litbang dalam mendukung perumusan kebijakan dan pembangunan daerah belum optimal. Hal ini disebabkan oleh ketersediaan SDA (sumber daya aparatur) Balitbangda yang belum sesuai dengan standarisasi kompetensi sebagai SDA litbang, kurangnya komunikasi dan kerjasama dengan SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) yang merupakan staholders Balitbangda.