cover
Contact Name
Fawaidul Badri
Contact Email
-
Phone
+62317884034
Journal Mail Official
ubiquitous@umaha.ac.id
Editorial Address
Jl. Ngelom Megare, Taman, Sidoarjo 61257
Location
Kab. sidoarjo,
Jawa timur
INDONESIA
Ubiquitous: Computers and its Applications Journal
ISSN : 26227746     EISSN : 26227983     DOI : -
Scope of this journal bioinformatics, cloud computing, computational intelligence, computer vision, data mining, information retrieval, digital signal processing, human computer interaction, image processing, mobile computing, networks, virtual reality, augmented reality, web technologies. etc
Articles 68 Documents
APLIKASI ANDROID PENCARIAN LOKASI BENGKEL MOTOR TERDEKAT MENGGUNAKAN METODE BELLMAN FORD BERBASIS GIS (Studi Kasus : Kecamatan Sukodono) Akhmad Fauzi; Bayu Charisma Putra
Ubiquitous: Computers and its Applications Journal Vol 4, No 1 (2021): Juni 2021
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ucaiaj.v4i1.41-46

Abstract

Kemajuan teknologi ini terjadi hampir di semua aspek kehidupan, salah satunya adalah kemajuan teknologi komunikasi. Kini semua informasi yang diinginkan dapat diperoleh menggunakan smartphone. Penggunaan smartphone lebih praktis memberikan kemudahan bagi pengguna untuk mencari informasi yang diinginkan dengan cepat dan mudah. Tujuan pembuatan aplikasi ini mempermudah pengendara roda dua untuk melakukan pencarian lokasi bengkel motor melalui smartphone android sehingga jika terjadi kerusakan motor di daerah Kecamatan Sukodono aplikasi ini sangat bermanfaat karena bisa memanggil mekanik langsung ke tempat pengguna berada serta bisa langsung memesan produk yang dibutuhkan untuk memperbaiki kerusakan.
RANCANG BANGUN APLIKASI TOUR GUIDE OBJEK WISATA SURABAYA BERBASIS ANDROID DENGAN METODE EUCLIDEAN DISTANCE Moch. Syamsul Rizal; Khairil Anam
Ubiquitous: Computers and its Applications Journal Vol 4, No 2 (2021): Desember 2021
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ucaiaj.v4i2.%p

Abstract

Saat ini teknologi informasi berkembang sangat cepat, banyak orang menggunakan IT untuk berkomunikasi satu sama lain dan bahkan semuanya menjadi sangat mudah diketahui menggunakan teknologi tersebut. Untuk wisatawanan telepon seluler didominasi oleh smartphone. Ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkembang pesat sedang memunculkan teknologi baru, yang disebut dengan GPS (Global Positioning System). Fungsi GPS adalah untuk mengetahui dan untuk mengetahui lokasi langsung dan mengetahui posisi wisatawan, memberikan informasi posisi yang tepat dan akurat, Waktu dengan bantuan sinyal satelit dan semua kemampuan ditanam di smartphone canggih dengan operasi android sistem. Untuk penelitian ini, peneliti membangun sebuah mencari tahu wisata terdekat di kota surabaya. Aplikasi ini digunakan untuk menemukan rute untuk pergi ke tempat wisata di surabaya. posisi wisatawan di Kota Surabaya, sehingga wisatawan lebih mudah untuk mengetahui tempat wisata. sebagian besar untuk orang asing di Kota Surabaya. Selain itu aplikasi ini memberikan fasilitas tourguide. 
IDENTIFIKASI PROFILE DOSEN FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS MAARIF HASYIM LATIF MELALUI PENGENALAN WAJAH MENGGUNAKAN METODE DEEP BELIEF NETWORK BERBASIS ANDROID Achmad Nur Sandyka; Isturom Arif; Moch. Hatta
Ubiquitous: Computers and its Applications Journal Vol 4, No 1 (2021): Juni 2021
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ucaiaj.v4i1.21-26

Abstract

Mahasiswa menemui dosen penuh dengan keberagaman mulai dari menanyakan perkuliahan, meminta tanda tangan, sampai skripsi. Ada beberapa mahasiswa termasuk mahasiswa baru yang tidak mengetahui profil dosennya sehingga hal itu mempersulit urusan mahasiswa tersebut. Maka dari itu diperlukan sebuah aplikasi yang berguna untuk menampilkan profil dosen agar para mahasiswa yang bisa mencari dosen-dosen bersangkutan supaya urusan bisa diselesaikan. Aplikasi ini menggunakan metode deep belief network dimana metode ini ada prosedur lapis demi lapis yang efisien untuk mempelajari bobot-bobot generatif top-down yang menentukan bagaimana variabel-variabel dalam satu lapisan bergantung pada variabel-variabel pada lapisan di bagian atas. Setelah belajar, nilai-nilai variabel laten di setiap lapisan dapat diinferensikan dengan satu bottom-up pass tunggal yang dimulai dengan vektor data terobservasi di lapisan bawah dan menggunakan bobot-bobot generatif dalam arah sebaliknya.
SISTEM PENGAMAN PINTU RUMAH MENGGUNAKAN FINGERPRINT BERBASIS ARDUINO UNO Ahmad Setiawan; Khairil Anam
Ubiquitous: Computers and its Applications Journal Vol 4, No 2 (2021): Desember 2021
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ucaiaj.v4i2.%p

Abstract

Pada saat ini keamanan merupakan suatu hal yang sangat penting. Diperhatikan terlebih lagi kegiatan yang dilakukan manusia sehari-hari, hampir sebagian besar mereka lakukan diluar rumah. Pengrusakan dan pembobolan pintu rumah oleh penjahat sering terjadi pada masa kini, maka sistem pengaman perlu ditingkatkan agar dapat terhindar dari tindak kejahatan. Pengamanan menggunakan anak kunci sekarang ini mudah sekali dilumpuhkan oleh tindak kejahatan. Pada diri seseorang terdapat sesuatu yang sangat istimewa yaitu sidik jari tangan yang dapat digunakan sebagai kunci alami. Sidik jari pada setiap manusia sangat unik dan tidak ada yang sama karena terbentuk secara alami sejak proses pembentukan dari embrio. Penelitian ini merancang pembuatan pengaman pintu rumah dengan menggunakan sidik jari. Proses yang dilakukan adalah input sidik jari, identifikasi sampai dengan verifikasi setiap sidik jari yang direkam dalam database. Sensor Fingerprint digunakan sebagai komponen input yang akan diolah oleh Arduino uno. Hasil percobaan dari rancangan ini membuktikan bahwa Solenoid akan bekerja dengan cara maju dan mundur setelah diberikan arus 5 volt. Sehingga pintu rumah dapat dibuka pada saat sensor fingerprint mendeteksi sidik jari yang telah di terdaftar dalam database.
RANCANG BANGUN APLIKASI KUIS INTERAKTIF ONLINE MENGGUNAKAN METODE FISHER YATES BERBASIS ANDROID M Agus Setiawan; Khairil Anam
Ubiquitous: Computers and its Applications Journal Vol 4, No 1 (2021): Juni 2021
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ucaiaj.v4i1.47-52

Abstract

Perkembangan teknologi yang begitu pesat telah membawa dampak positif dalam dunia pendidikan, salah satunya yaitu dihasilkannya media-media pembelajaran yang dianggap lebih menunjang dan efektif untuk kegiatan pembelajaran. Salah satu media pembelajaran yang bisa dipakai adalah Game Kuis Interaktif. Game Kuis interaktif merupakan salah satu media penunjang pembelajaran yang berisi materi pelajaran dalam bentuk soal-soal latihan. Game Kuis interaktif ini memungkinkan peserta didik untuk meningkatkan pemahaman akan materi pelajaran. Dalam penggunaanya diperlukan perangkat lain untuk menjalankannya Seperti Komputer, Android, maupun Web Browser. Android adalah sebuah sistem operasi untuk perangkat mobile berbasis linux yang mencakup sistem operasi, middleware, dan aplikasi. Di dunia ini terdapat dua jenis distributor Sistem Operasi Android. Pertama yang mendapat dukungan penuh dari Google atau Google Mail Services (GSM) dan kedua adalah yang benar-benar bebas distribusinya tanpa dukungan langsung Google atau dikenal sebagai Open Handset Distribution (OHD). Pada saat ini kebanyakan vendor-vendor smartphone sudah memproduksi smartphone berbasis android, antara lain HTC, Motorola, Samsung, LG, Sony Ericsson, Acer, Nexus, Nexian, IMO, dan masih banyak lagi vendor smartphone di dunia yang memproduksi android.
IDENTIFIKASI TOKOH PADA CITRA WAYANG KULIT MENGGUNAKAN METODE CONVOLUTIONAL NEURAL NETWORK BERBASIS ANDROID Afta Dizca Wahana; Isturom Arif; Moch. Hatta
Ubiquitous: Computers and its Applications Journal Vol 4, No 2 (2021): Desember 2021
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ucaiaj.v4i2.%p

Abstract

Wayang Kulit adalah sebuah seni pertunjukkan Indonesia yang telah diakui dunia karena keunikan yang dimilikinya. UNESCO juga telah menobatkan wayang sebagai Masterpiece of Oral and Intangible Heritage of Humanity. Namun pertunjukkan Wayang Kulit sekarang tergantikan dengan seni pertunjukan modern, seperti orkestra, layar lebar atau konser. Sehingga semakin banyak generasi muda yang tidak mengetahui tokoh-tokoh yang ada di perwayangan. Untuk itu penulis membuat aplikasi untuk mengidentifikasi wayang kulit dengan tujuan untuk melestarikan kesenian wayang dan mengenalkan ke generasi muda. Selain itu juga untuk memudahkan pecinta wayang kulit untuk mengenali wayang kulit. Metode yang digunakan dalam identifikasi wayang kulit ini adalah Convolutional Neural Network. Aplikasi dibuat berbasis Android sehingga mudah dibawa dan mudah digunakan. Pada akhirnya aplikasi ini diharapkan dapat dipakai oleh semua kalangan masyarakat.
PENERAPAN SISTEM KEAMANAN KENDARAAN BERMOTOR DENGAN MENGGUNAKAN SPEECH RECOGNITION ANDROID BERBASIS ARDUINO M. Uszurul Anam
Ubiquitous: Computers and its Applications Journal Vol 4, No 1 (2021): Juni 2021
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ucaiaj.v4i1.27-30

Abstract

Dengan perkembangan zaman yang semakin pesat saat ini, banyak kemajuan teknologi yang semakin canggih, terutama dalam bidang transportasi. Salah satunya adalah kendaraan bermotor yang semakin marak di seluruh wilayah. Hal ini juga bisa mempengaruhi tindakan kriminal semakin meningkat seperti kasus pencurian motor yang lebih dikenal dengan kata curanmor. Kasus tersebut sering dijumpai hampir di seluruh wilayah. Hal tersebut dikarenakan kurangnya sistem pengamanan pada kendaraan bermotor, dan bisa juga karena kelalaian pemilik motor itu sendiri. Pada umumnya curanmor melakukan aksinya dengan menggunakan kunci T untuk membobol motor yang lagi diincar oleh sang pencuri. Kasus tersebut bisa diantisipasi dengan cara menggunakan pengamanan tambahan pada kendaraan bermotor. Perkembangan teknologi saat ini sangatlah canggih dan dapat diperoleh secara mudah, salah satunya adalah mengontrol kendaraan bermotor dengan menggunakan android. Dengan adanya android tersebut kita dengan mudah bisa mengontrol dan menjaga keamanan kendaraan bermotor yang kita miliki.
APLIKASI SISTEM PAKAR DIAGNOSA KERUSAKAN PADA AC MOBIL MENGGUNAKAN METODE FORWARD CHAINING BERBASIS ANDROID Rezy Budi Pratama; Moch Hatta
Ubiquitous: Computers and its Applications Journal Vol 4, No 2 (2021): Desember 2021
Publisher : LPPM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51804/ucaiaj.v4i2.%p

Abstract

Sistem penyejuk udara atau AC adalah merupakan kebutuhan yang tergolong penting dan sudah menjadi perangkat standar bagi pengendara yang harus ada disetiap mobil. Karena AC mampu memberikan udara yang sejuk, mengatur kelembapan didalam ruangan mobil yang tertutup dan mampu menjaga kebersihan didalam ruangan. Oleh karena itu perawatan rutin sangat perlu dilakukan supaya AC mobil selalu dalam kondisi prima. Sehingga jika sewaktu-waktu mobil digunakan tetap dapat memberikan udara sejuk yang optimal. Aplikasi sistem pakar ini dirancang untuk memudahkan dalam mendiagnosa kerusakan pada AC mobil. User berkonsultasi terhadap masalah yang dialami dengan menjawab pertanyaan yang diberikan oleh sistem. Aplikasi sistem pakar ini dibangun untuk dapat mendiagnosa kerusakan pada AC mobil berdasarkan gejala yang dialami. Adanya program aplikasi ini sangat membantu dalam mendiagnosa kerusakan pada AC mobil serta memberikan solusi penanganan. Aplikasi sistem pakar ini dikembangkan menggunakan metode Forward Chaining.