cover
Contact Name
Mujahidin
Contact Email
mujahidin@iainpalopo.ac.id
Phone
+6281243481878
Journal Mail Official
al-kharaj@iainpalopo.ac.id
Editorial Address
Jl. Bitti, Blandai Kota Palopo
Location
Kota palopo,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Al-Kharaj: Journal of Islamic Economic and Business
ISSN : 2686262X     EISSN : 26859300     DOI : 10.24256/kharaj.v4i2
Core Subject : Economy,
Al-Kharaj, Journal of Islamic Economic and Business is peer-reviewed journal published by program studi ekonomi syariah , Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo. Al-Kharaj focus on the research of Islamic Economic and Business. The aims of this journal is to explore and develop economic related to Islamic and Business. This Journal welcomes contributions from researchers in related diciplines.
Articles 438 Documents
Pengembangan zakat untuk perekonomian masyarakat Hasanuri Hasanuri
Al-Kharaj: Journal of Islamic Economic and Business Vol 1, No 2 (2019)
Publisher : IAIN Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (450.516 KB) | DOI: 10.24256/kharaj.v1i2.1058

Abstract

Penulisan tesis ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberdayaan zakat terhadap pengembangan ekonomi umat di Kota Kendari, yang diawali dengan upaya mengetahui bagaimana peranan zakat bagi pengembangan ekonomi umat di Kota Kendari, langkah strategis yang harus ditempuh dalam pemberdayaan zakat, kemudian diakhiri pembahasannya dengan mengupas pengaruh pemberdayaan zakat terhadap pengembangan ekonomi umat di Kota Kendari.Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif.Hasil penelitian menunjukkan bahwa keberadaan lembaga pengelola zakat (BAZDA) dan kinerjanya belum menunjukkan adanya hasil sebagaimana yang diharapkan dalam upaya menumbuhkan ekonomi umat, meningkatkan kesejahteraan dan mengentaskan kemiskinan di Kota Kendari. Hal ini disebabkan oleh karena faktor lembaga pengelola zakat itu sendiri (BAZDA) yang belum optimal dalam menggali dan merealisasikan potensi zakat.  Program-program yang dilaksanakan selama ini masih pada tataran sosialisasi dan upaya menumbuhkan kesadaran umat Islam dalam membayar zakat, belum menyentuh pada pola pemberdayaan yang dapat meningkatkan kesejahteraan dan mengangkat taraf hidup kaum du’afa. Namun demikian masyarakat tetap yakin dan optimis, bahwa jika potensi zakat di Kota Kendari mampu direalisasikan dan dikelola oleh lembaga pengelola yang amanah, profesional dan bertanggung jawab, niscaya akan dapat meningkatkan kesejahteraan umat, mengentaskan kemiskinan dan dapat mempengaruhi pertumbuhan ekonomi umat di Kota Kendari.
Analisis Strategi Penghimpunan Dana Zakat Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah (Laznas BMH) Abdul Wahid Mongkito
Al-Kharaj: Journal of Islamic Economic and Business Vol 1, No 1 (2019)
Publisher : IAIN Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (443.859 KB) | DOI: 10.24256/kharaj.v1i1.793

Abstract

Referring to a study conducted by the National Amil Zakat Agency BAZNAS in cooperation with the Bogor Agricultural University (IPB) in 2011, it was revealed that the potential of zakat Indonesia amounted to 217 trillion dollars and will continue to grow each year. But the magnitude of the potential can’t be exploited by BAZ and LAZ were already there. Zakat manager need strategies to optimize zakat fundraising. Through the study of internal factors and external factors LAZNAS BMH organization, an analysis of Internal and External Factors Evaluation in order to obtain the right strategy to be done by the organization LAZNAS BMH although still common. Further research conducted by TOWS matrix to get some viable strategy undertaken by LAZNAS BMH, then choose the best strategy of the proper strategies conducted by LAZNAS BMH with Quantitative Strategy Planning Matrix (QSPM) analysis method, that is: to socialize so that Muslims are interested in LAZNAS BMH, expanding the scope of the zakat, as well as making zakat fund raising strategies and methods of the target receipt of zakat funds
Pemanfaatan Internet Terhadap Perkembangan Industri Perbankan Pada Bank BCA Ibnu Khairul Rachadika
Al-Kharaj: Journal of Islamic Economic and Business Vol 2, No 1 (2020)
Publisher : IAIN Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (774.276 KB) | DOI: 10.24256/kharaj.v2i1.1077

Abstract

Paper ini berjudul "Pemanfaatan Internet Terhadap Perkembangan Industri Perbankan Pada Bank Syariah".Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui manfaat internet pada perkembangan industri perbankan pada Bank BCA. Metode penelitian yang digunakan dalam penyusunan jurnal ini adalah metode penelitian kepustakaan (Library Research) atau dari bahan literatur-literatur yang ada, serta artikel-artikel dan dapat penulis simpulkan, bahwa strategi bisnis pada perbankan dengan memanfaatkan internet banking menjadi salah satu strategi yang digunakan oleh industri perbankan untuk bersaing. Semakin meningkatknya jumlah pengguna internet di Indonesia dan meningkatnya jumlah nasabah dari tahun ke tahun, memungkinkan perbankan untuk melakukan inovasi-inovasi untuk memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi pembayaran maupun pengiriman uang antar nasabah maupun antar bank..Layanan yang terdapatpada e-banking ialah Perbankan Daring (Online Banking) dan Perbankan bergerak (mobile banking).
Influence Of Human Resources, Information Technology, Internal Control System And Regional Financial Supervision On Value Of Financial Reporting Information Muhammad Imran
Al-Kharaj: Journal of Islamic Economic and Business Vol 2, No 1 (2020)
Publisher : IAIN Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (935.5 KB) | DOI: 10.24256/kharaj.v2i1.1218

Abstract

Penulisan ini bertujuan untuk: (1)  menguji dan menganalisis signifikansi pengaruh sumber daya manusia terhadap nilai informasi pelaporan keuangan; (2) Untuk menguji dan menganalisis signifikansi pengaruh teknologi informasi terhadap nilai informasi pelaporan keuangan; (3) Untuk menguji dan menganalisis signifikansi pengaruh sistem pengendalian intern terhadap nilai informasi pelaporan keuangan; (4) Untuk menguji dan menganalisis signifikansi pengaruh pengawasan keuangan daerah terhadap nilai informasi pelaporan keuangan; (5) Untuk menguji dan menganalisis variabel yang lebih dominan berpengaruh terhadap nilai informasi pelaporan keuangan.Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah Satuan Kerja Perangkat Daerah di Pemeritah Kota Makassar yang terdiri dari 53 SKPD. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling terhadap kepala bagian keuangan dan bendahara. Metode pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner dan diolah dengan menggunakan aplikasi SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) sumber daya manusia berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai informasi pelaporan keuangan; (2) teknologi informasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai informasi pelaporan keuangan; (3) sistem pengendalian intern berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai informasi pelaporan keuangan; (4) pengawasan keuangan daerah berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai informasi pelaporan keuangan; (5) teknologi informasi merupakan variabel yang lebih dominan berpengaruh terhadap nilai informasi pelaporan keuangan.  
Pemberdayaan Pemerintah Desa Di Kecamatan Lantari Jaya Kabupaten Bombana Tompo Tompo
Al-Kharaj: Journal of Islamic Economic and Business Vol 1, No 2 (2019)
Publisher : IAIN Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (393.26 KB) | DOI: 10.24256/kharaj.v1i2.1011

Abstract

Rural development plays an important role in the context of national development. Besides of it covers most of the territory of the Unitary State of the Republic of Indonesia, also about seventy percent of Indonesia's population living in rural areas. For that reason, Rural Community Development requires continuous efforts, because it has important role in strengthening national endurance. If it’s measured by economic and social indicators, in general most of the existing Village welfare level is still relatively low. As can be seen in rural areas until now, where there are still many development imbalances between rural and urban. And the most important role to activate the wheels of development in rural areas is the village government through empowerment and society participation. Keywords: Empowerment, Village Government, Social Welfare
Strategi Pengembangan Wakaf Tunai di Desa Sungai Pinang Kecamatan Rambutan Kabupaten Banyuasin Romadona Adawiyah; Dian Pertiwi
Al-Kharaj: Journal of Islamic Economic and Business Vol 2, No 1 (2020)
Publisher : IAIN Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (923.262 KB) | DOI: 10.24256/kharaj.v2i1.1260

Abstract

Wakaf memiliki peranan yang sangat penting dalam membantu perekonomian masyarakat di Indonesia, terutama wakaf yang dihimpun dalam wakaf tunai karena wakaf tunai merupakan wakaf yang siapapun dapat mewakafkan hartanya baik berupa uang maupun surat berharga untuk kemudian dikelola. Wakaf merupakan amal jariyah yang pahalanya tidak pernah terputus walaupun yang memberi wakaf telah meninggal dunia. Oleh karena itu, strategi pengembangan wakaf tunai di desa Sungai Pinang Kecamatan Rambutan Kabupaten Banyuasin harus dikelola dan dikembangkan dengan baik dan profesional sehingga mampu menopang potensi wakaf tunai untuk kemajuan dan eksistensi wakaf itu sendiri. Tujuan utama diinvestasikannya dana wakaf adalah untuk mengoptimalkan fungsi harta wakaf sebagai prasarana untuk meningkatkan kualitas hidup dan kehidupan sumber daya insani.
Analisis Kausalitas Stabilitas Perekonomian Terhadap Pengembangan Bank Syariah Menggunakan Pendekatan Vector Error Correction Model Wiwin Riski Windarsari; Zainuddin S
Al-Kharaj: Journal of Islamic Economic and Business Vol 2, No 1 (2020)
Publisher : IAIN Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1011.516 KB) | DOI: 10.24256/kharaj.v2i1.1265

Abstract

Sektor keuangan memegang peran penting dalam mendorong perekonomian suatu negara. Sektor keuangan juga menjadi infrastruktur pendukung dalam memfasilitasi agar transaksi di sektor riil dapat dilakukan secara cepat, aman, dan efisien. Keseimbangan kedua sektor menjadikan ekonomi berjalan dengan sempurna. Keseimbangan ini secara simultan berimplikasi pada percepatan pembangunan dan peningkatan pertumbuhan ekonomi.Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kuantitatif. Sumber data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik dan Otoritas Jasa Keuangan. Data diolah dan dianalisis menggunakan Vector Error Corection Model (VECM), menggunakan data dari bulan Oktober 2013 hingga September 2018. Variabel pada penelitian ini diantaranya  PDB, inflasi,  DPK, dan  PYD.Berdasarkan hasil penelitian ini diperoleh hubungan satu arah DPK terhadap PDB, dan IHK terhadap PYD, serta terdapat hubungan dua arah antara PDB dan PYD. Hal ini menandakan bahwa bank syariah berkontribusi dalam mendorong perekonomian negara dan pertumbuhan ekonomi berkontribusi dalam penyaluran pembiayaan
Pengaruh Promosi Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Minat Menabung Masyarakat Kelurahan Siranindi Di Bank Muamalat Indonesia Palu Sulawesi Tengah Sitti Aisya Majhaf
Al-Kharaj: Journal of Islamic Economic and Business Vol 2, No 1 (2020)
Publisher : IAIN Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (922.674 KB) | DOI: 10.24256/kharaj.v2i1.1192

Abstract

Eksistensi BMI di kancah industri perbankan masih bertahan walaupu terdapat kompetitor yang telah dibentuk pemerintah maupun yang dibentuk oleh korporate perusahaan besar, sehingga keberadaannya masih dapat diperhitungkan. Namun promosi dan fasilitas kompetitornya, BMI sedikit lebih kecil dibandingkan lainnya. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh promosi dan kualitas pelayanan terhadap minat menabung masyarakat. Lebih lanjut metode penelitian dilakukan dengan observasi, penyebaran kuesioner dan wawancara. Selanjutnya dilakukan pengolah data dengan analisis asumsi klasik, regresi berganda dan uji hipotesis. Hasilnya bahwa promosi tidak berpengaruh signifikan terhadap minat menabung masyarakat di BMI, sebaliknya kualitas pelayanan berpengaruh signifikan secara parsial terhadap minat menabung di BMI. Namun bila keduanya secara simultan berpengaruh signifikan terhadap minat menabung masyarakat. Hal ini terjadi karena kurangnya promosi yag dilakukan BMI terhadap masyarakat. Kualitas layanan oleh BMI dapat dilarasakan lansung oleh masyarakat.
The Potential Of Halal Industry In Indonesia To Support Economic Growth Mujahidin Mujahidin
Al-Kharaj: Journal of Islamic Economic and Business Vol 2, No 1 (2020)
Publisher : IAIN Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (702.971 KB) | DOI: 10.24256/kharaj.v2i1.1433

Abstract

Indonesia as the largest Muslim-populated country in the world has the potential for the development of the halal industry, but the fact said, where Indonesia is left from other countries such as Malaysia in the development of the halal industry. In the year 2017 Indonesia was ranked 11th, in 2018 Indonesia fixed its position to 10th place, in 2019 Indonesia to improve its ranking to position 4 it is obvious that Indonesia is potentially a center Halal industry in the world. Indonesia has established a national commission of Sharia, which will focus on improving the halal industry in Indonesia. Halal industry developed from two sectors namely products and services. From the product, sectors are food and beverage, fashion, cosmetics whereas from the sector of services, namely, banking, tourism, media, and entertainment
Pengaruh Bi 7 Day (Reverse) Repo Rate, Dana Pihak Ketiga, Capital Adequacy Ratio Dan Financing To Deposit Ratio Terhadap Pembiayaan Murabahah Di Bank Syariah (Studi Pada Pt. Bank Muamalat Indonesia Tbk) Nurjannah Nurjannah; Wahyuddin Maguni
Al-Kharaj: Journal of Islamic Economic and Business Vol 3, No 1 (2021)
Publisher : IAIN Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1581.142 KB) | DOI: 10.24256/kharaj.v3i1.1920

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh Suku  Bunga, Dana Pihak Ketiga, dan Capital Adequacy Ratio terhadap Pembiaayan Murabahah di Bank Syariah khususnya pada PT Bank Muamalat Indonesia Tbk tahun 2012 sampai 2019 secara parsial maupun simultan. Populasi dalam penelitian ini adalah laporan keungan Bank Muamalat. Sehingga sampel yang diambil adalah laporan keuangan triwulanan Bank Muamalat periode 2012-2019. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Teknik pengumpulan data yaitu dokumentasi. Analisis data yang dilakukan yaitu teknik analisis regresi linear berganda. Dengan patokan pengambilan keputusan adalah 0,05. Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel Suku Bunga tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Pembiayaan Murabahah, dilihat dari output olah data analisis regresi linear berganda diperoleh nilai koefisien regresi sebesar 0,015. Selanjutnya dilakukan Uji Parsial (Uji t) diperoleh nilai statistik uji t sebesar 0,127 dengan nilai signifikan sebesar 0,900 yang dimana 0,900 lebih lemah dari 0,05. Variabel Dana Pihak Ketiga berpengaruh secara signifikan terhadap Pembiayaan Murabahah, dilihat dari output olah data analisis regresi linear berganda diperoleh nilai koefisien regresi sebesar 0,763. Selanjutnya dilakukan uji persial yakni nilai statistik uji t sebesar 6,867 dengan nilai signifikan sebesar 0,000 yang dimana 0,000 lebih kuat dari 0,05. Sedangkan pada variabel Capital Adequacy Ratio tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Pembiayaan Murabahah, dilihat dari output olah data analisis regresi linear berganda diperoleh nilai koefisien regresi sebesar 0,223. Selanjutnya dilakukan uji persial yakni nilai statistik uji t sebesar 1,898 dengan nilai signifikan 0,068 yang dimana 0,068 lebih lemah 0,05.

Page 2 of 44 | Total Record : 438